Inspirasi Desain Rumah Anda

14 Gambar Kursi Kayu Minimalis dari 7 Material Terbaik. Dijamin Kokoh & Awet!

4 menit

Kursi kayu minimalis dengan kualitas terbaik bukan dilihat dari desain ataupun ukirannya, namun yang paling utama adalah material kayu pembuatnya.

Beruntunglah kita tinggal di Indonesia yang memiliki hutan luas dan ditumbuhi banyak sekali jenis kayu berkualitas tinggi yang sangat baik untuk furnitur.

Bahkan, banyak furnitur kayu dari Indonesia yang sangat terkenal dan sangat diminati di mancanegara, salah satunya kursi kayu minimalis.

Jenis kayu untuk furnitur memang sangat menentukan kualitas produk yang dihasilkan, tak heran apabila kursi kayu memiliki banyak peminat lama ataupun baru.

Jadi jenis kayu apa saja yang terbaik untuk membuat kursi kayu minimalis?

Yuk, simak saja di bawah ini daftar 7 jenis kayu untuk furnitur kursi kayu minimalis terbaik.

Kursi kayu minimalis dari kayu jati

kursi kayu minimalis

Furnitur kayu jati memang telah lama dikenal akan kualitasnya yang sangat baik dan teruji.

Tak heran apabila harga furnitur seperti kursi kayu jati, meja kayu jati, serta mebel lainnya pun selalu mahal.

kursi kayu minimalis

Kayu jati adalah jenis kayu berkualitas premium, akibatnya kebutuhan kayu jati pun sangat tinggi karena selain untuk furnitur, kayu jati pun digunakan untuk konstruksi.

Selain itu, karakter kayu jati lainnya adalah:

  • Lapisan minyak pada galih kayu jati membuatnya tahan air dan tampak selalu berkilau.
  • Berwarna cokelat kemerahan, kadang berubah menjadi cokelat muda.
  • Tak mudah lapuk dan anti rayap.
  • Cara merawatnya sangat mudah.
  • Serat kayu jati tebal, cocok untuk furnitur seperti kursi kayu minalis.
  • Daya tahannya sangat kuat.

Baca juga:

7 Kelebihan Furnitur Rotan yang Menguntungkan Serta Desainnya

Kursi kayu minimalis dari kayu mahoni

kursi kayu minimalis

Jenis kayu terbaik kedua yang bisa digunakan untuk furnitur seperti kursi kayu minimalis adalah kayu mahoni.

Kayu mahoni pun memiliki kualitas yang hampir setara dengan kayu jati, sehingga sangat baik untuk material furnitur.

Sedangkan dari segi harga, Anda bisa mendapatkan kayu mahoni ini dengan harga yang lebih murah daripada kayu jati.

kursi kayu minimalis

Jika telah diolah, furnitur dari kayu mahoni biasanya memiliki harga jual hingga berkali-kali lipatnya.

Karakter umum kayu mahoni yaitu:

  • Serat dan pori-porinya halus
  • Kayunya berwarna merah kecokelatan

Kursi kayu minimalis dari kayu nyatoh

kursi kayu minimalisSecara kualitas, kayu nyatoh juga memiliki keunggulan yang hampir menyerupai kayu jati.

Terutama jika dilihat dari permukaan kayunya yang licin, persis seperti keadaan permukaan kayu jati.

Oleh karena itu, kayu yang banyak tumbuh di daerah Riau dan Sumatera ini sangat diminati oleh para pengrajin furnitur.

kursi kayu minimalis

Karakter utama kayu nyatoh:

  • Memiliki serat lurus
  • Permukaan kayu licin
  • Bertekstur halus
  • Berwarna merah kecokelatan
  • Tahan terhadap rayap

Kursi kayu minimalis dari kayu akasia

kursi kayu minimalis



Pohon akasia tidak hanya bermanfaat sebagai tanaman peneduh pinggir jalan saja, lho.

Banyak juga yang menggunakan kayu akasia untuk material furnitur karena keunikan dan kualitas yang dimiliki kayu ini.

Dari bentuknya, kayu akasia memang cukup mirip dengan kayu jati, sehingga banyak diburu orang untuk bahan furnitur.

kursi kayu minimalis

Karakter utama kayu akasia:

  • Kayunya sangat kuat
  • Tampilan seperti kayu jati
  • Anti serangan serangga
  • Tidak tahan lembap
  • Mudah terserang jamur

Kursi kayu minimalis dari kayu sungkai

kursi kayu minimalis

Anda yang sedang mencari alternatif kayu untuk membuat kursi kayu unik mungkin bisa mempertimbangkan kayu sungkai ini.

Meskipun kualitasnya tidak sebagus kayu jati, namun banyak juga kok yang menjadikan kayu sungkai sebagai pilihan.

Kayu sungkai ini juga memiliki harga yang jauh lebih murah dan kayunya cukup mudah untuk dibentuk jadi furnitur.

kursi kayu minimalis

Karakter utama kayu sungkai:

  • Kayunya berwarna terang
  • Mudah dibentuk dan diolah
  • Tingkat kekerasannya cukup tinggi
  • Daya tahan kurang bagus
  • Lebih cocok untuk furnitur indoor

Kursi kayu minimalis dari kayu ulin

kursi kayu minimalis

Jenis kayu berikutnya yang cocok untuk material kursi kayu minimalis adalah kayu ulin atau yang juga dikenal sebagai kayu besi.

Kayu ulin ini berasal dari daerah dataran rendah di Kalimantan Timur dan dapat tumbuh hingga setinggi 50 meter dan lebar 120 cm.

kursi kayu minimalis

Jenis kayu ini terkenal kuat dan tidak mudah lapuk, sehingga cocok untuk material furnitur ataupun konstruksi.

Karakter utama kayu ulin:

  • Kayunya tidak mudah lapuk
  • Daya tahannya baik
  • Anti serangan rayap dan serangga
  • Tahan lembap dan suhu rendah

Kursi kayu minimalis dari kayu ramin

kursi kayu minimalis

Jenis kayu terakhir yang cocok untuk membuat kursi kayu minimalis adalah kayu ramin yang berasal dari Sumatera dan Kalimantan.

Tidak hanya untuk furnitur, kayu ramin juga dimanfaatkan sebagai bahan moulding, bingkau, serta veneer.

Dari segi kualitas, kayu ramin ini masih terbilang kayu premium, namun tentunya harganya di bawah harga kayu jati.

kursi kayu minimalis

Karakter utama kayu ramin:

  • Berwarna kekuningan
  • Bertekstur halus dan rata
  • Mudah dibentuk untuk berbagai furnitur

Baca juga:

7 Kayu Termahal di Dunia dengan Kualitas Terbaik. Bisa Beli?

Semoga tulisan ini bermanfaat, Sahabat 99.

Simak juga informasi menarik lainnya di Blog 99.co Indonesia.

Jangan lupa, cari segala kebutuhan properti Anda hanya di 99.co/id.



Elmi Rahmatika

Lulusan Sastra Inggris Universitas Pendidikan Indonesia yang suka menulis seputar gaya hidup dan sastra remeh-temeh. Sejak 2019 bergelut di dunia properti dan penulisan konten SEO di 99 Group. Di waktu senggang senang baca apa saja dan jalan-jalan.
Follow Me:

Related Posts