Gaya Hidup Ramalan dan Zodiak

Kucing Liar Mati di Rumah Pertanda Apa? Hati-Hati, Ini menurut Primbon Jawa!

2 menit

Menurut primbon Jawa, menemukan kucing liar mati di rumah disebut-sebut membawa sebuah pesan. Lantas, kucing liar mati di rumah pertanda apa? Benarkah pertanda adanya santet? Ini jawabannya!

Tak sedikit yang percaya bahwa kucing adalah hewan yang peka terhadap energi negatif, Property People.

Bahkan, mitos tentang kucing sudah dikenal di berbagai negara, termasuk Indonesia.

Selain mitos menabrak kucing hitam yang membawa sial, ada mitos lain yang disebut-sebut membawa pertanda buruk, yaitu mitos kucing liar mati di rumah.

Konon, kematian kucing di rumah bisa diartikan sebagai pertanda akan kehilangan sesuatu yang berharga, baik berupa materi maupun nonmateri.

Selengkapnya, baca sampai tuntas penjelasannya di bawah ini, yuk!

Kucing Liar Mati di Rumah Pertanda Apa?

1. Pertanda Penghuni Rumah Sakit

Sumber: Unsplash/Danny Made

Kucing liar mati di rumah pertanda apa adalah pertanda buruk.

Konon, akan ada penghuni rumah yang mengalami sakit.

Pasalnya, menurut primbon Jawa, kucing bisa menyerap aura negatif yang dikeluarkan oleh tubuh manusia.

Oleh karena itu, jika ada kucing mati di rumah, itu artinya energi negatif tersebut sudah dikuasai atau terserap oleh tubuh kucing di sekitar kita.

Akibatnya, penghuni rumah yang memiliki fisik dan spiritual yang lemah akan jatuh sakit.

2. Pertanda Adanya Konflik atau Masalah

Pertanda kucing liar mati di rumah lainnya adalah pertanda buruk yang berkaitan dengan datangnya musibah berupa konflik atau masalah keluarga.

Melansir akun YouTube Nasib dan Hoki, konflik ini bisa menimpa siapa saja, baik suami istri, anak-anak, atau anggota keluarga lainnya.

Tidak hanya dengan sesama anggota keluarga, konflik tersebut bisa juga terjadi dengan tetangga, teman, maupun orang yang tidak dikenal.

Apakah kamu percaya?

Baca Juga: 4 Arti Kucing Datang ke Rumah menurut Islam, Benarkah Pembawa Rezeki?



3. Pertanda Kehilangan

Masih berkaitan dengan pertanda buruk, mitos kucing liar mati di rumah selanjutnya adalah pertanda bahwa kamu akan kehilangan sesuatu yang berharga.

Kehilangan tersebut bisa berupa kehilangan materi baik maupun nonmateri, Property People.

Konon, seseorang yang melihat kucing liar mati di rumah akan mengalami nasib buruk, seperti kehilangan hal yang diidam-idamkan hingga kehilangan harapan yang sudah direncanakan.

Dengan adanya kucing mati di rumah, kemungkinan besar hal tersebut tidak akan terwujud.

Hanya saja, jika kamu seorang muslim, sebaiknya berdoa kepada Allah Swt. agar terhindar dari segala musibah.

4. Pertanda Kiriman Sihir

Sumber: Unsplash/thomas shiro

Kepercayaan kucing mati sebagai pertanda sihir adalah mitos yang telah tersebar di kalangan masyarakat Jawa.

Menurut primbon Jawa, kucing liar mati secara tiba-tiba merupakan tanda adanya kiriman sihir yang dikirim oleh seorang dukun.

Energi negatif dari sihir yang awalnya ditujukan kepada penghuni rumah tersebut dapat dihalau oleh kucing sehingga menyebabkan kucing tersebut mati.

Menurut pakar kejawen, Dewi Sundari, kucing rupanya mampu menghalau energi negatif dari kiriman sihir, seperti santet, ilmu hitam, teluh, atau guna-guna.

“Kucing memiliki insting dan kepekaan yang tajam sehingga mampu menyadari jika ada ancaman yang tidak kasat mata,” katanya melansir akun YouTube Dewi Sundari Praktisi Kejawen.

***

Demikian informasi arti kucing liar mati di rumah, Property People.

Semoga bermanfaat, ya!

Baca artikel menarik seputar mitos lainnya hanya di Berita.99.co.

Jangan lupa, ikuti juga Google News dari Berita 99.co Indonesia.

Kini, #segampangitu menemukan rekomendasi hunian terlengkap di www.99.co/id.

Tak percaya? Buktikan sekarang juga!



Ilham Budhiman

Content Editor
Lulusan Sastra Daerah Unpad yang pernah berkarier sebagai wartawan sejak 2017 dengan fokus liputan properti, infrastruktur, hukum, logistik, dan transportasi. Saat ini, fokus sebagai penulis artikel di 99 Group.
Follow Me:

Related Posts