Berita Selebriti

4 Potret Kos Kosan Milik Pedangdut Indonesia yang Punya Fasilitas Mewah. Tertarik Tinggal di Sini?

2 menit

Meski sudah sukses jadi pedangdut, banyak biduan Indonesia yang masih mencoba menambah pundi kekayaan mereka dengan membuat kos-kosan. Intip penampilan kos kosan milik pedangdut di sini!

Bekerja di dunia hiburan bukanlah hal yang mudah, terutama karena ada saat ketika kepopuleran artis surut dan sulit mendapatkan pekerjaan.

Oleh karena itu, banyak artis yang mulai menggeluti bisnis di dunia properti sebagai investasi di masa tua.

Contohnya, banyak biduan Indonesia yang membangun kos-kosan mewah di tengah kota sebagai penghasilan tambahan mereka.

Penasaran siapa saja yang berhasil melakukan hal ini?

Simak saja penampilan kos kosan milik pedangdut Indonesia di bawah ini!

Potret Kos Kosan Milik Pedangdut Indonesia

1. Soimah

kos kosan milik pedangdut soimah

sumber: YouTube/deHakimsStory

Kos kosan milik pedangdut pertama adalah milik Soimah yang tampak sangat minimalis dan menawan.

Soimah membangun kos-kosan ini di lahan rumahnya yang luas dan berada di tengah kota.

Bangunan ini terlihat indah dengan eksterior berwarna putih serta kusen pintu dan jendela dari kayu.

Ada pula beragam fasilitas mewah yang bisa kamu nikmati di tempat ini, salah satunya kamar lapang dengan area parkir untuk penyewa kos.

2. Zaskia Gotik

kos kosan milik pedangdut zaskia gotik

sumber: YouTube/SCTV

Biduan berikutnya yang turut membangun kos-kosan adalah Zaskia Gotik.

Selama bekerja di dunia hiburan, Zaskia menyisihkan sebagian pendapatannya untuk membeli tanah seluas 10 hektare di tengah kota.



Tanah tersebut kemudian diubah menjadi 10 rumah kos yang masing-masing memiiliki 20 kamar.

Hal ini berarti, Zaskia Gotik saat ini memiliki 200 kamar kos di lahan miliknya!

3. Ayu Ting Ting

kos kosan milik pedangdut ayu ting ting

sumber: ouTube/Ricis Official; YouTube/MOP Channel

Kos kosan milik pedangdut berikutnya adalah milik Ayu Ting Ting.

Sama seperti Soimah, kos-kosan Ayu Ting Ting juga terletak di lahan yang sama dengan kediaman dirinya serta orang tuanya.

Kos-kosan ini berukuran cukup luas dengan dua lantai dan panjangnya hampir sama dengan gang dekat rumahnya.

Ada banyak fasilitas yang bisa dinikmati para penyewa kos di tempat ini, salah satunya adalah kulkas dan dapur terbuka.

4. Cita Citata

kos kosan milik pedangdut cita citata

sumber: YouTube/Surya Citra Televisi (SCTV)

Terakhir adalah kos-kosan milik Cita Citata yang berada di Tasikmalaya, Jawa Barat.

Kosan milik Cita Citata cukup luas dengan 11 kamar kos yang diberi nama CC Kost.

Rencananya, Cita Citata akan membangun kosan baru dengan 50 kamar di kota yang sama.

***

Simak artikel menarik lainnya hanya di www.99updates.id.

Agar tidak ketinggalan informasi terbaru, ikuti Google News Berita 99.co.

Jika sedang mencari hunian, cek rekomendasi terbaiknya di www.99.co/id.

Menemukan hunian idaman kini #SegampangItu!



Shafira Chairunnisa

Lulusan Hubungan Internasional di Universitas Katolik Parahyangan dan pernah bekerja sebagai jurnalis di media nasional. Sekarang fokus menulis tentang properti, gaya hidup, desain, dan politik luar negeri. Senang bermain game di waktu senggang.
Follow Me:

Related Posts