Berita Berita Properti

9 Keuntungan Tinggal di Wilayah Central Business District, Lebih Praktis!

3 menit

Central business district (CBD) atau kawasan pusat bisnis merupakan salah satu wilayah penting dalam sebuah kota besar.

Saking pentingnya, CBD disebut sebagai nadinya sebuah kota besar atau negara dan sekaligus menjadi sebuah ikon.

Alasannya adalah karena wilayah ini diperuntukkan sebagai pusat bisnis, komersial, niaga, sampai dengan rekreasi.

Salah satu CBD yang terkenal di Indonesia adalah Sudirman Central Business District (SCBD) yang terletak di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Selatan.

Dari konsep wilayahnya, CBD terbagi atas dua bagian, yakni retail business district (RBD) sebagai bagian pertama dan wholesale business district (WBD) sebagai bagian kedua.

Keuntungan Tinggal di Wilayah Central Business District

tinggal di kawasan cbd

bisnis.tempo.co

1. Aksesibilitas Mudah

Di manapun itu, pertimbangan utama dalam memilih tempat tinggal adalah aksesibilitasnya yang mudah.

Tentu akan berujung percuma jika mendapatkan lokasi tempat tinggal yang sesuai keinginan tapi aksesnya sulit.

Wilayah central business district dirancang terpusat, sehingga setiap transportasi umum terintegrasi dengan baik.

Tak hanya itu, kehidupan masyarakatnya pun dibuat terpusat yang bekerja dan berkreasi dalam satu kawasan yang sama.

Konsep seperti ini dinilai bisa memecah kemacetan yang selalu saja menjadi permasalahan utama sebuah kota besar sekelas metropolitan.

2. Hemat Biaya dan Waktu

Wilayah CBD dirancang terintegrasi untuk menciptakan efisiensi biaya dan waktu, khususnya dalam hal transportasi.

Berkat tempat yang saling berdekatan, menggunakan transportasi pribadi pun tak masalah sekaligus bisa menghemat pengisian bahan bakar.

Namun, tidak menutup kemungkinan pada jam-jam sibuk terjadi kemacetan.

Untuk menghindari kemacetan, sebaiknya lebih memprioritaskan menggunakan transportasi umum.

Apalagi akses menuju tempat transportasi umum di CBD sangatlah mudah, karena mayoritas hunian dibangun terintegrasi dengan fasilitas umum.

3. Ramah Pejalan Kaki

Karakteristik paling menonjol dari wilayah CBD adalah penataan wilayahnya rapi dan teratur.

Selain transportasi umumnya terintegrasi dengan baik, wilayah CBD juga didukung dengan trotoar yang lebar dan kondisinya terjaga dengan baik.

Meski demikian, hal ini kembali pada wilayah itu sendiri…

Sebab, setiap CBD memiliki karakteristik yang berbeda-beda antara satu dan lainnya.



kawasan cbd indonesia

ipapa.co.id

4. Banyak Peluang Bisnis yang Menanti

Seperti namanya, wilayah CBD memiliki potensi perkembangan bisnis yang pesat dan peluang yang terbuka lebar.

Kepadatan dan keragaman kehidupan perkotaan menjadi hal yang perlu kamu pelajari untuk mencari peluang tersebut.

5. Beragam Pilihan Hiburan

Salah satu pertimbangan untuk tidak memilih tinggal di kota besar adalah tingkat stres yang juga kemungkinan besar terjadi.

Hal ini sebenarnya kembali kepada pilihan hiburan yang tersedia di wilayah tersebut sebagai sarana pelepas stres.

Di wilayah CBD sendiri tersedia beragam pilihan hiburan, mulai dari hiburan yang gratis sampai dengan yang berbayar.

6. Kehidupan Sosial

Kawasan pusat bisnis tidak melulu tentang kegiatan perekonomian saja, tapi juga mendukung kehidupan sosial bagi masyarakatnya.

Ada banyak pilihan interaksi sosial yang bisa dipilih, mulai dari komunitas sampai dengan kehidupan malam.

central business district

tribunnews.com

7. Fasilitas Umum Terjamin

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, transportasi di wilayah CBD dibuat terintegrasi sehingga aksesnya mudah.

Namun tak hanya transportasi saja, fasilitas umum lainnya pun sangat memadai.

Mulai dari ruang terbuka hijau, taman bermain, lampu penerangan, dan sebagainya.

8. Infrastruktur Lengkap

Berbeda dengan memilih tinggal di desa, tinggal di kota atau tepat di wilayah central business district sangat dimanjakan dengan infrastruktur yang lengkap.

Infrastruktur tersebut mencakup infrastruktur kota hingga sosial seperti rumah sakit dan sejenisnya.

9. Nilai Properti Mahal

Dengan segala keunggulannya, wilayah CBD sangat menarik dilirik untuk investasi properti jangka panjang mengingat nilainya yang akan semakin bertambah.

Terlebih jika kamu memiliki properti di area yang strategis dan lebih dekat dengan fasilitas umum serta infrastruktur.

***

Semoga artikel ini bermanfaat ya, Sahabat 99!

Simak informasi menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Sedang mencari hunian di Pavia Village?

Kunjungi www.99.co/id dan temukan hunian impianmu dari sekarang!



Alya Zulfikar

Berkarier di dunia kepenulisan sejak 2018 sebagai penulis lepas. Kini menjadi penulis di 99 Group dengan fokus seputar gaya hidup, properti, hingga teknologi. Gemar menulis puisi, memanah, dan mendaki gunung.
Follow Me:

Related Posts