Rumah Tips & Trik

Kenapa Lampu Rumah Berkedip Tiba-Tiba? Ini Beberapa Penyebab dan Tips Memperbaikinya!

2 menit

Tahukah kamu kenapa lampu rumah berkedip? Rupanya terdapat beberapa hal yang menjadi penyebabnya, lo! Cari tahu di sini agar kamu bisa mengatasi hal tersebut!

Pernahkah lampu di rumah kamu tiba-tiba berkedip?

Ada beberapa hal yang menjadi penyebab lampu berkedip dan perlu kamu ketahui.

Namun, jangan khawatir ya, sebab cara untuk mengetahui dan mengatasi hal ini juga umumnya tidak sulit.

Untuk mengetahuinya, berikut ini beberapa penyebab lampu berkedip yang dilansir dari Family Handyman.

Kenapa Lampu Rumah Berkedip? Ketahui Penyebab dan Tips Memperbaikinya!

1. Bohlam Putus

bohlam

foto: pexels.com/andreea

Umumnya lampu yang berkedip menunjukkan kalau bohlam tersebut mendekati akhir masa pakainya.

Ini berarti tidak ada masalah dalam lampu atau seluruh sistem kelistrikan rumah.

Hal tersebut dijelaskan oleh Terry Duncan, CEO Mr Electric di Inglewood, California.

“Salah satu alasan paling umum, adalah bohlam akan segera putus,” jelas Terry Duncan.

Jika ini masalahnya, mengganti bohlam lama dengan yang baru akan berhasil menyelesaikan masalah.

Selain menggantinya, kamu juga bisa mencoba memasang bohlam dengan lebih kencang.

“Kamu juga dapat mencoba memasang bohlam sedikit lebih kencang untuk melihat apakah itu membantu. Terkadang bohlam yang kendur juga akan berkedip,” jelas Christopher Haas dari Haas & Sons Electric di Pasadena, Maryland.

Namun, masalah bohlam lama atau kendur biasanya hanya berlaku untuk bohlam pijar.

Jika lampu berkedip yang dimaksud adalah lampu LED, kamu  dapat mencoba mematikan bohlam untuk melihat apakah itu membantu.

2. Ada Komponen yang Salah

Jika lampu sudah tua, rusak, berkarat, atau rusak karena alasan lain seperti kabel retak atau sakelar kendur, kedipan dapat terjadi.

Untuk menguji ini, Haas menyarankan untuk melepas bohlam dan menggantinya dengan yang baru dan berfungsi.

Jika kedipan terus berlanjut, permasalahan bisa jadi pada komponen seperti kap lampu atau fitting lampu.

Setelah lampu diganti dan masih juga berkedip, saatnya untuk memanggil teknisi listrik guna menangani hal ini.

3. Kabel atau Sambungan Listrik Longgar

kenapa lampu rumah berkedip

foto: pexels.com/Daria Shevtsova

Penyebab lampu berkedip lainnya adalah masalah kabel atau sambungan listrik yang longgar.



Duncan mengatakan, kemungkinan besar hal ini terjadi jika kamu sebelumnya gagal menyambungkan atau mengamankan semua kabel dengan benar.

Jika kamu mencurigai hal ini, Duncan merekomendasikan untuk memanggil teknisi listrik untuk membantu penyelidikan lebih lanjut.

Pasalnya, kebakaran akibat aliran listrik terkadang dapat terjadi dalam kondisi ini.

4. Ketidakcocokan Lampu

bohlam

foto: pexels.com/Andreea

Beberapa lampu yang berkedip mungkin tidak beroperasi dengan benar saat menggunakan bohlam LED.

Jika kamu menggunakan bohlam LED dan berkedip, cobalah ganti kembali ke bohlam pijar biasa untuk mengatasinya.

Apakah Lampu Rumah Berkedip Berbahaya?

Mungkin kamu bertanya-tanya apakah lampu yang berkedip itu berbahaya?

Jangan khawatir ya, karena menurut Duncan hal tersebut umumnya tidak berbahaya.

“Selain kasus sambungan listrik yang longgar, lampu yang berkedip jarang berbahaya,” ungkap Duncan.

Namun, jika mengganti bola lampu atau mengganti perlengkapan ternyata tidak dapat memperbaikinya, jangan biarkan.

Masalah listrik yang tampaknya kecil dapat berkembang seiring waktu.

Pada akhirnya, ini dapat menciptakan potensi bencana.

“Segera panggil seseorang untuk melihatnya. Itu hal yang terbaik untuk keamanan,” saran Duncan.

***

Itulah penyebab kenapa lampu rumah berkedip.

Semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk Sahabat 99!

Simak juga artikel menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Sedang mencari hunian impian di Kota Bandung?

Temukan beragam pilihan perumahan seperti di Dago Village hanya di 99.co/id dan Rumah123.com, karena kami memang #AdaBuatKamu.



Nita Hidayati

Penulis konten
Follow Me:

Related Posts