HQuarters Business Residence merupakan apartemen yang hadir dengan konsep SOHO pertama dan satu-satunya di Kota Bandung. Intip apa saja keunggulan dari hunian modern yang satu ini!
Small Office/Home Office atau dikenal dengan sebutan SOHO merupakan konsep hunian yang cukup banyak dicari saat ini.
Melihat hal itu, HQuarters Business Residence mencoba hadir dengan konsep tersebut.
Selain berkonsep SOHO, HQuarters juga memiliki keunggulan lainnya mulai dari lokasi hingga fasilitas modern yang tersedia di dalamnya.
Untuk lebih jelasnya, simak ulasannya di bawah ini!
Mengenal HQuarters Business Residence
1. HQuarters Business Residence Berlokasi di CBD-nya Kota Bandung
HQuarters merupakan hunian modern yang berlokasi di kawasan strategis, tepatnya di Jalan Asia Afrika No. 158 Bandung.
Ditemui usai seremoni penandatanganan kerja sama antara 99 Group dan HQuarters, Selasa (24/5/2022), Direktur Utama PT Mega Investa Propertindo (HQuarters), Henry Kartono Koo mengatakan kalau lokasi tersebut bisa dikatakan sebagai CBD-nya Kota Bandung.
“Jalan Asia Afrika yang juga dikenal sebagai central business district atau CBD-nya Kota Bandung. Tentunya kalau properti juga kan selalu (mempertimbangkan) lokasi-lokasi ‘kan,” papar Henry.
Tak hanya itu, Henry juga menambahkan kalau HQuarters memiliki keunggulan yang tidak dapat ditiru dari segi lokasi dan konsep desain.
“Jadi kami punya keunggulan yang tidak bisa direplikasi yaitu lokasi dan juga kami membangun sesuatu yang konsepnya sangat tepat dan sangat relevan dengan kondisi yang ada sekarang,” tambahnya.
2. Memiliki Akses yang Mudah Dijangkau
Jalan Asia Afrika sendiri merupakan kawasan yang berada di pusat Kota Bandung.
Hal ini membuat HQuarters tidak sulit dijangkau oleh berbagai kalangan.
Adapun lokasinya dekat dengan beberapa lokasi penting di Kota Bandung, seperti
- 16 menit ke Bandara Husein Sastranegara,
- 18 menit ke Gerbang Tol Pasir Koja,
- 7,2 kilometer ke Gerbang Tol Pasteur,
- 2,3 kilometer ke Stasiun Bandung, dan
- 35 menit dari Jakarta dengan High Speed Railway.
3. Hunian Berkonsep SOHO Pertama di Kota Bandung
Keunikan sekaligus keunggulan lainnya dari HQuarters adalah menggabungkan hunian dengan konsep SOHO pertama dan satu-satunya di Jawa Barat saat ini.
“Kalau di Bandung sendiri, atau di Jawa Barat, we’re the first and the only one untuk saat ini. Kami juga harapkan HQuarter hadir memenuhi tantangan bisnis di masa depan,” harap salah seorang Direktur PT Mega Investa Propertindo (HQuarters) Owen Fernando.
Menariknya lagi, HQuarters juga memungkinkan para pengusaha untuk membuat kantor di setiap unitnya. Tentunya hal ini tidak dapat dijumpai pada apartemen pada umumnya.
“Apartemen itu kan memang hanya bisa difungsikan sebagai hunian, sedangkan kalau di sini kami fleksibel dan sangat-sangat bisa (menjadi kantor). Alamat dari setiap unit juga bisa digunakan sebagai alamat usaha domisili PT secara resmi,” tutur Henry.
4. HQuarters Business Residence Dilengkapi Fasilitas yang Modern
HQuarters juga menyediakan beragam fasilitas modern yang lengkap untuk memenuhi kebutuhan para penghuninya, yakni sebagai berikut:
- Flexible SOHO Space
- Meeting & Function Rooms
- Co-Working Space
- Swimming Pool
- Gym
- Restaurant
- Rooftop Lounge
- Parking Ratio 1:1 & Vertical Parking
5. Promo & Unique Selling Proposition
Unique selling proposition atau USP adalah faktor atau pertimbangan yang tentunya perlu untuk diketahui jika kamu tertarik pada suatu properti.
Dengan mengetahui USP suatu properti, kamu semakin yakin untuk memiliki properti yang diincar.
Nah, HQuarters juga memiliki sejumlah promo dan USP yang menarik untuk dipertimbangkan.
Berikut ini adalah beberapa USP yang menjadi keunggulan sekaligus daya tarik dari HQuarters Business Residence:
- Investasi mulai Rp950 jutaan
- Cicilan mulai Rp3,2 jutaan
- Potensi ROI pendapatan sewa hingga 11,5 persen per tahun, belum termasuk PPN
Cocok untuk Hunian, Perkantoran Maupun Investasi
Melihat spesifikasi serta keunggulan dari HQuarters, maka bisa dikatakan properti ini cocok dipilih sebagai hunian sekaligus perkantoran yang menunjang gaya hidup masa kini.
“SOHO dengan konsep live, work, and play ini tentunya lebih cocok untuk pengusaha-pengusaha yang ingin memiliki space kantor di sini maupun profesional-profesional yang ingin memiliki tempat yang di mana ia bisa bekerja dan tinggal juga karena kan nanti fasilitasnya juga lengkap,” ungkap Henry.
Tak hanya sebagai hunian sekaligus working space, HQuarters juga cocok dipilih sebagai investasi.
Terlebih, lokasinya yang strategis dan memiliki nilai historis membuat kawasan Asia Afrika memiliki biaya sewa yang cukup tinggi.
“Untuk investasi juga akan sangat menarik karena secara historis ‘kan daerah sini tingkat occupancy sewanya cukup tinggi. Dan juga secara historis dan data rental IOT-nya cukup tinggi di area ini, jadi untuk investor juga sangat-sangat relevan,” jelas Henry.
“Untuk mereka yang ingin membeli unit di sini dan disewakan kembali juga sangat menarik, return-nya juga bisa cukup tinggi,” pungkasnya.
***
Itulah sejumlah keunggulan HQuarters Business Residence.
Simak juga artikel menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Sedang mencari apartemen di Kota Bandung?
Temukan beragam pilihan perumahan hanya di 99.co/id dan Rumah123.com, karena kami memang #AdaBuatKamu.
***sumber foto: dok. HQuarters