Cat No Drop menjadi solusi tepat sebagai pelapis anti bocor untuk bangunan. Berikut ini katalog Cat No Drop yang bisa kamu jadikan sebagai acuan!
Di saat musim penghujan, tak jarang terjadi rembesan yang sangat mengganggu dan merusak tampilan rumah.
Untuk mencegah terjadinya rembesan dan melindungi rumah dari kebocoran, kamu bisa menggunakan Cat No Drop.
Cat No Drop adalah cat pelapis anti bocor dari Avian, salah satu produsen cat ternama di Indonesia.
Tertarik menggunakan cat pelapis anti bocor ini? Simak dulu katalog Cat No Drop berikut ini!
Katalog Cat No Drop
1. 001 – Transparan
Warna transparan bisa jadi pilihan tepat untuk kamu yang benar-benar hanya membutuhkan pelapis anti bocor.
2. 027 – Pineapple
Bagi kamu yang suka dengan ronan kuning cerah, warna pineapple ini pasti menjadikan hunianmu tampak lebih ceria.
3. 026 – Apple
Warna cat no drop apple ini cocok untuk kamu pecinta warna hijau yang kalem, bukan warna-warna hijau yang terlalu mencolok.
4. 011 – Mocha
Ingin menciptakan eksterior rumah yang memancarkan nuansa hangat dan kalem? Cobalah gunakan warna mocha.
5. 009 – Putih
Warna putih selalu menjadi pilihan aman bagi kebanyakan orang. Tak hanya aman, warna putih juga bisa memancarkan kesan mewah.
6. 025 – Banana
Warna pineapple terkesan terlalu mencolok? Kamu bisa memilih warna banana sebagai alternatif warna kuning yang lebih kalem.
7. 021 – Melon
Di Indonesia, banyak orang yang suka dengan eksterior rumah berwarna hijau. Warna hijau melon ini lebih pekat dari warna apple.
8. 010 – Abu-Abu Muda
Warna-warna bernuansa earth tone belakangan ini sedang banyak diminati. Kamu bisa pilih warna abu-abu muda ini untuk mengikuti tren.
9. 017 – Kuning
Warna kuning dalam katalog cat No Drop tidak terlalu mencolok, bahkan warnanya terkesan lebih seperti krem.
10. 018 – Apricot
Apabila warna kuning terasa kurang kuat, kamu bisa memilih apricot yang warnanya lebih pekat.
11. 020 – Kiwi
Selain apple dan melon, pilihan warna hijau lainnya dalam katalog cat No Drop yang juga menarik adalah kiwi.
12. 024 – Gun Metal
Warna gun metal ini cocok untuk kamu yang memiliki hunian dengan konsep modern atau industrial.
13. 028 – Pumpkin
Seperti namanya, warna pumpkin ini identik dengan warna oranye labu yang menarik dan berkarakter.
14. 008 – Orange
Ingin cat pelapis anti bocor yang mewah? Kamu bisa mencoba warna orange cat No Drop.
15. 005 – Hijau
Warna hijau ini merupakan warna hijau tua yang pekat, sehingga cocok untuk kamu yang ingin menciptakan nuansa natural.
16. 002 – Abu-Abu
Berbeda dengan warna abu-abu muda, warna abu-abu yang satu ini lebih tua dan pekat.
17. 019 – Pepaya
Kalau kamu ingin menciptakan eksterior rumah dengan warna oranye yang cerah, pilihlah warna pepaya.
18. 007 – Merah
Warna merah dalam katalog cat No Drop terkesan sangat elegan dan mewah dengan rona warna yang mendekati merah marun.
19. 004 – Biru
Suka dengan warna-warna cerah? Warna biru No Drop sangat direkomendasikan untuk cat eksterior rumah.
20. 003 – Hitam
Warna hitam cenderung jarang digunakan sebagai warna utama untuk eksterior, tapi warna ini cukup sering digunakan sebagai warna sekunder.
21. 023 – Delima
Bagi kamu pecinta warna pink atau merah muda, pilihlah warna delima ini.
22. 006 – Coklat
Eksterior rumah warna coklat memang memiliki daya tarik tersendiri, terkesan memikat namun tetap misterius.
23. 022 – Biru Cerah
Apabila warna biru biasa terasa kurang menarik, kamu bisa memilih warna biru cerah ini yang warnanya lebih pekat.
***
Semoga bermanfaat, Sahabat 99.
Simak informasi menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Kunjungi www.99.co/id dan rumah123.com untuk menemukan hunian impianmu dari sekarang.
Dapatkan kemudahan untuk memenuhi kebutuhan properti, karena kami selalu #AdaBuatKamu.
Kunjungi dari sekarang dan temukan hunian favoritmu, salah satunya Nuansa Alam Setiabudi Clove!