Berita Ragam

25 Kata Kata Pagi Hari yang Bijak, Keren, dan Lucu. Cocok untuk Teman hingga Pacar!

2 menit

Kata-kata pagi hari yang bijak, keren, dan lucu ini bisa menjadi pembakar semangat mengawali hari. Yuk, simak kumpulan inspirasi kata bijak pagi hari berikut ini!

Property People, kata bijak pagi hari biasanya diucapkan bersamaan dengan ucapan selamat pagi.

Kata-kata tersebut sangat bagus untuk mengawali hari yang bahagia dan ceria.

Dengan mengirimkan inspirasi kata bijak pagi hari, kamu dan orang lain akan saling memacu untuk melakukan hal terbaik di hari tersebut.

Penasaran dengan kata-kata pagi hari seperti apa yang bisa kamu sampaikan?

Melansir berbagai sumber, Berita 99.co Indonesia telah menghimpun kata-kata mutiara di pagi hari.

Yuk, simak selengkapnya!

25 Kata Kata Pagi Hari yang Bijak, Keren, dan Lucu

Kata Kata Pagi Hari Bijak

kata kata pagi hari

1. Awali pagimu dengan rasa sayang, untuk diri sendiri dan untuk orang-orang sekitarmu.

2. Jika kau tidak berusaha untuk bangun di waktu fajar, maka benar-benar tidak ada manfaatnya sama sekali kau bangun.

3. Jangan pernah berhenti percaya pada harapan, karena keajaiban terjadi di setiap hari.

4. Lupakan apa yang tidak dapat kamu capai kemarin dan pikirkan hal-hal indah yang kamu miliki hari ini.

5. Bangun dengan tekad dan semangat, tidur dengan kepuasan dan hati yang tenang.

Kata Kata Pagi Hari Lucu

6. Jangan biasakan dirimu tergantung pada orang lain, apalagi bergantung di pohon sambil makan pisang.

7. Matahari adalah pengingat setiap hari bahwa kita juga dapat bangkit kembali dari kegelapan, bahwa kita juga dapat menyinari cahaya kita sendiri.

8. Barangsiapa yang belum bangun pada jam segini, maka mereka berada pada kaum yang bangunnya pada jam segitu.

9. Bangun pagi aja susah, apalagi mau bangun rumah tangga.

10. Aktivitas terindah ketika bangun pagi di hari Minggu itu tidur lagi.



Kata Kata Pagi Hari Buat Pacar

inspirasi kata bijak pagi hari

11. Bangunlah, hari ini kau bisa melihat keindahan dunia yang tiada tara.

12. Bangun dan bersinar, Cinta. Saatnya untuk mencapai hal-hal hebat dalam hidup, semoga kamu menemukan jalan menuju kesuksesanmu.

13. Mentari adalah bagian terbaik, ia datang dengan harapan baru, energi baru. Selamat bersenang-senang, Sayang!

14. Matahari terbit untuk mencerahkan dan melukis jalan kita hari ini. Sayangku, ini hari yang indah dan aku berharap bisa menghabiskan hari bersamamu.

15. Sungguh pagi yang indah. Saya ingin kamu melihatnya. Tinggalkan tempat tidurmu dan berdiri di depan jendelamu. Kita berdua akan melihat matahari terbit bersama-sama.

Kata kata Pagi Hari Islami

16. Sambut hari dengan semangat yang menggebu. Jangan mengeluh tentang hari kemarin yang telah berlalu.

17. Bangunlah, sambut hari untuk mencari rezeki dan kebutuhan-kebutuhanmu. Sesungguhnya pada hari ini terdapat barakah dan keberuntungan.

18. Segala puji bagi Allah yang telah menolong kami pada hari ini dan tidak membinasakan kami dengan dosa-dosa kami.

19.Keberkahan bagi umatku mengalir di waktu pagi buta mereka.

20. Saat kamu bangun di waktu fajar tanpa ada niatan lain selain untuk beribadah kepada Allah SWT. Maka sesungguhnya kamu sudah menemukan tujuan dari hidup kamu hari itu.

Kata Kata Bijak Bahasa Sunda di Pagi Hari

21. Hirup ieu kedah dimimitian ku kalawan du’a sarta ditutup ku rasa sukur.

22. Hirupmah heuheuy jeung deudeuh, lamun teu heuheuy nya deudeuh.

23. Hirup itu harus loba seuri, iar keliatannya teh bagja alias senang. Gitu, meskipun mah hate keur notog titajong boleksek.

24. Saban masalah anu dongkap ayeuna, sanes kanggo ngalabuhkeun, nanging kanggo nguji sabaraha kuat salira tiasa nahana.

25. Sacangreud pageuh sagolek pangkek.

***

Semoga inspirasi kata-kata yang indah di atas bermanfaat untukmu, ya!

Baca artikel menarik lainnya hanya Berita 99.co Indonesia.

Tak lupa, follow Google News Berita 99.co Indonesia untuk update kabar properti terbaru. 

Jika kamu ingin cari rumah baru atau bekas maka www.99.co/id adalah pilihan tepat.

Bersama 99.co, jual beli properti jadi #segampangitu.



Rulfhi Alimudin

Mengawali karier kepenulisan sebagai penulis lepas di beberapa media daring sejak 2016. Kini mencurahkan pikiran untuk menulis properti, gaya hidup, marketing, hingga teknologi di Berita 99 dan Rumah123.
Follow Me:

Related Posts