Berita Ragam

6 Jenis Lampu LED dan Keunggulannya untuk Rumah. Hemat Energi!

3 menit

Ingin hemat energi? Pasang jenis-jenis lampu LED ini di rumah. Harganya murah, dan tentunya tidak memberaskan di ongkos listrik.

Seiring berjalannya waktu, teknologi yang merajalela di negeri kita pun semakin maju.

Banyak sekali produk-produk modern yang menunjang kebutuhan primer manusia, salah satunya adalah lampu.

Teknologi tercanggih di industri pencahayaan saat ini adalah lampu Light Emitting Diode, atau yang kita kenal sebagai LED.

Lampu LED memiliki banyak keunggulan.

Beberapa keunggulan lampu LED termasuk harganya yang murah dan daya listriknya yang tidak boros.

Kedua hal tersebut tidak dimiliki oleh lampu pijar dan lampu neon.

Nah, untuk meneliti fungsi serta keunggulannya lebih jauh, mari kita kuak jenis-jenis lampu LED di bawah ini!

Apa Itu LED?

Sebagai masyarakat modern, kita pasti sering mendengar kata LED.

Istilahnya sering ditemukan pada TV, kendaraan, sampai smartphone yang setiap hari kita gunakan.

Lantas, apa itu arti LED yang sebenarnya?

LED, atau Light Emitting Diode adalah sebuah komponen elektronika yang memancarkan cahaya monoktomatik lewat tegangan maju.

Teknologi ini disebut diode atau dioda karena memanfaatkan bahan semi konduktor untuk bisa dibuat.

Bahannya ramah lingkungan dan tidak menyedot sumber energi, sehingga lebih hemat.

Jenis-Jenis Lampu LED untuk Rumah

1. Lampu Miniature LED

lampu miniature led

sumber: indotrading.com

Jenis lampu LED yang pertama lebih banyak digunakan sebagai hiasan.

Seperti namanya, lampu miniature LED berukuran mini, jauh lebih kecil dibandingkan jenis lainnya.

Harga jualnya pun lebih murah.

Kamu bisa menemukan lampu ini pada sensor TV, aplikasi remote di ponsel, radio modern, dan elektronik canggih lainnya.

2. Lampu Bicolor LED

bicolor led

Lampu bicolor LED dilengkapi lebih dari satu warna yang berubah secara bergantian.

Lampu ini biasanya digunakan sebagai hiasan mainan anak-anak dan ruangan, terutama saat perayaan Hari Natal.

Daya listrik lampu bicolor LED rendah (tergantung dengan pemakaiannya).

3. Lampu Superflux LED

led superflux

sumber: futurlex.com

Jenis lampu LED berikutnya dikenal dengan nama superflux LED.

Lampu superflux LED dipakai sebagai lampu latar dan sering terlihat pada papan iklan, sinyal, kendaraan, dan beberapa lampu khusus.

Ukurannya berbentuk persegi panjang dengan 4 pin atau kaki kecil di setiap sudut seperti meja.

Ukuran lampu superflux LED beragam, mulai dari 3 mm, 5mm, sampai flat lens.

Semakin terang ukurannya, lampunya pun semakin terang.

Baca Juga:

7 Inspirasi Lampu Hias Ruang Tamu Minimalis untuk Hunian Modern

Tidak cuma itu, lampu ini juga memiliki warna yang bervariasi.

Kamu bisa memilih warna kuning, merah, putih, jingga, biru, sampai campuran warna yang akan menyala secara bergantian.

Keunggulan lampu superflux LED berikutnya adalah resistensi termalnya yang amat rendah.



Oleh karena itu, lampunya mampu bekerja dengan daya input yang tinggi saat suhu cuaca sedang ekstrem.

4. Lampu High Power LED

LED high power

sumber: masputz.com

High power LED adalah jenis lampu yang menghasilkan tingkat cahaya yang sangat intens.

Lampunya lebih terang dari jenis-jenis lampu LED lainnya.

Lampu ini terkenal dengan keunggulannya yang segunung, termasuk

  • awet dipakai sampai 50 ribu jam,
  • ramah lingkungan,
  • bisa didaur ulang,
  • cahaya tidak merubah warna,
  • setara dengan 25 lampu pijar,
  • menghemat produksi, dan
  • tidak memerlukan daya listrik besar.

Dari beragam keunggulan lampu high power LED, ada satu kekurangan yang ditemukan.

Lampu high power LED lebih cepat panas, sehingga harus dipasang di area yang teduh atau dingin.

Selain itu, lampunya juga lebih cocok digabungkan langsung dengan sistem tenaga surya agar tidak overheating.

Contoh penggunaan lampu LED ini bisa dilihat di jalanan umum.

5. Surface Mount Device LED

led surface mount device

sumber: indotrading.com

Surface Mount Device LED, atau SMD LED merupakan jenis lampu hemat energi berukuran kecil.

Bentuknya terlihat seperti mur dengan beberapa titik cahaya pada badannya.

Fungsi SMD LED adalah sebagai lampu senter, lampu hias, lampu emergency, dan lampu sudut ruangan.

6. Chips On Board LED

COB LED

sumber: indotrading.com

Dikenal sebagai LED COB, jenis lampu LED ini dibekali dengan ribuan chip yang disusun pada sebuah panel listrik.

Lampu ini merupakan upgrade dari SMD LED.

Sorotan cahaya LED COB lebih merata dan tidak terasa terlalu panas.

Daya Listrik Lampu LED Berdasarkan Warna

Selain dibedakan menurut jenis, lampu LED juga memiliki daya yang berbeda tergantung dari warna yang dikeluarkan.

Berikut adalah perbedaan jenis lampu LED berdasarkan warna seperti dilansir dari indotrading.com:

  • Lampu LED warna merah: 1,8 volt
  • Lampu LED warna kuning: 2,2 volt
  • Lampu LED warna hijau: 3,5 volt
  • Lampu LED warna biru: 3,6 volt
  • Lampu LED warna putih: 4 volt
  • Lampu LED Infra Merah: 1,2 volt

Baca Juga:

7 Harga Lampu Downlight Terbaik dan Termurah 2020. Hemat Energi!

Semoga ulasannya bermanfaat ya, Sahabat 99!

Jangan lupa untuk pantau terus informasi penting seputar properti lewat Berita Properti 99.co Indonesia.

Untuk kamu yang tertarik tinggal di perumahan minimalis dan modern seperti Dago Village, langsung saja kunjungi 99.co/id, ya! 



Samala Mahadi

Editor 99 Group
Lulusan Sastra Inggris Maranatha Christian University, Samala adalah seorang editor di 99 Group dari tahun 2021. Berpengalaman menulis di bidang properti, lifestyle, dan fashion. Hobi termasuk menulis dan segala hal berbau literatur dan Paleontologi.

Related Posts