Berita Berita Properti

8 Jenis Atap Multiroof Beserta Kelebihan Memilikinya di Rumah. Yuk, Ketahui!

3 menit

Sahabat 99, tahukah kamu apa itu atap multiroof? Jika belum, simak beragam kelebihan serta jenis atap multiroof di sini!

Atap multiroof adalah atap metal yang merupakan salah satu atap terobosan baru di Indonesia.

Terbuat dari logam dengan bobot yang ringan, atap yang satu ini kini mulai populer digunakan di beberapa rumah Indonesia.

Atap yang satu ini cocok digunakan di Indonesia karena kuat dan kokoh, sehingga tidak mudah rubuh ketika terkena gempa.

Ada pula beragam kelebihan lain dan jenis-jenis atap multiroof yang bisa kamu ketahui.

Simak kelebihan dan jenis atap multiroof di bawah ini!

Kelebihan Atap Multiroof di Rumah

jenis atap multiroof

Berikut adalah beberapa kelebihan dari atap multiroof:

1. Perawatan Mudah dan Tahan Lama

Kelebihan atap yang satu ini adalah tidak perlu perawatan yang menyulitkan dan sangat tahan lama.

Atap tidak mudah berkarat, antijamur, serta tidak akan ditumbuhi lumut karena bahan dasarnya yang terbuat dari zinc.

Ketahanan atap ini juga cukup baik karena terbuat dari baja ringan yang membuatnya bisa kokoh sampai puluhan tahun ke depan.

2. Ringan untuk Dipasang

Kelebihan atap multi roof berikutnya adalah memiliki bobot yang relatif ringan karena terbuat dari baja ringan.

Hal ini membuat fondasi rumah tidak perlu menahan berat atap yang berlebihan dan membuatnya mudah rusak.

Selain itu, bentuknya yang tipis juga membuat proses pemasangan atap sangat mudah dan bisa dilakukan sendiri tanpa bantuan tukang.

3. Ramah Lingkungan

Atap yang satu ini juga bisa didaur ulang, sehingga sangat ramah lingkungan.

Ada pula beragam varian dan warna yang bisa kamu pilih, sehingga kamu bisa menyesuaikan atap dengan penampilan rumahmu.

Jenis Atap Multiroof di Rumah

kelebihan atap multiroof

Berikut adalah beragam jenis atap multiroof yang ada di pasaran:

1. Atap Multiroof Standing Steam

Jenis atap multiroof standing steam merupakan jenis yang paling populer digunakan di rumah.

Hal ini karena tampilannya yang modern karena garis lurus berjejer di permukaan dan warna metaliknya.

Pemasangan atap ini menggunakan sistem interlock atau pembangunan rangka yang menyatu dengan atap sehingga tidak mudah terlepas.



2. Atap Multi Roof Stainless steel

Jenis atap multiroof berikutnya adalah stainless steel yang bobotnya lebih berat dari atap sebelumnya.

Karena cukup tebal, atap ini cocok digunakan di rumah dengan suhu ekstrem dan bangunan besar seperti hotel atau pabrik.

Bahan dasarnya yang berkualitas membuat atap ini bisa menawarkan perlindungan maksimal ke rumah.

3. Atap Multiroof Galvalume Steel

Atap galvalume steel adalah genteng metal yang dilapisi dengan lapisan aluminium dan seng yang kokoh dan tebal.

Meski tebal, atap ini tetap lentur dan ringan, sehingga mudah untuk dipasang dengan cepat.

Atap ini juga memiliki sifat antikarat yang harganya tergolong murah.

4. Atap Multi Roof  Tembaga

atap rumah

Jenis atap multi roof berikutnya merupakan atap beton yang terbuat dari tembaga dan bisa dibentuk sesuka kamu.

Atap ini memiliki permukaan yang beragam, mulai dari pola garis-garis sampai sisik ikan.

Atap multi roof tembaga umumnya digunakan sebagai atap masjid, gereja, museum, dan lain sebagainya.

5. Atap Multi Roof Berpasir

Atap multi roof berpasir adalah atap yang terbuat dari lapisan serbuk batuan yang dicampur dengan logam lain.

Jenis yang satu ini memiliki sifat antigores, antipecah, dan bisa meredam panas karena terbuat dari bahan berkualitas.

6. Atap Metal Multiroof

Jenis atap metal multiroof adalah atap yang terbuat dari bahan metal yaitu lapisan alumunium dan zinc.

Tampilannya yang menarik dapat memberikan kesan rumah minimalis yang modern.

Atap ini telah melalui proses cat, sehingga tidak mudah pudar dalam waktu cepat.

7. Atap Metal Millenium

Atap metal millenium cocok bagi kamu yang memiliki rumah bergaya futuristik.

Jenis yang satu ini terbuat dari bahan stainless steel dengan sistem interlock yang ringan dan kokoh.

8. Atap Metal Spandek

Jenis atap multiroof terakhir adalah atap metal spandek yang terbuat dari galvalum, alumunium, dan seng.

Terbuat dari bahan berkualitas, atap ini memiliki harga yang relatif mahal dan proses pemasangannya terbilang sulit.

***

Semoga artikel ini bermanfaat untuk Sahabat 99, ya!

Jangan lewatkan informasi menarik lainnya di portal Berita 99.co Indonesia.

Jika sedang mencari rumah di Deli Serdang, bisa jadi Arnavat Darpha adalah jawabannya.

Cek saja di 99.co.id dan rumah123.com untuk menemukan rumah idamanmu!



Shafira Chairunnisa

Lulusan Hubungan Internasional di Universitas Katolik Parahyangan dan pernah bekerja sebagai jurnalis di media nasional. Sekarang fokus menulis tentang properti, gaya hidup, desain, dan politik luar negeri. Senang bermain game di waktu senggang.
Follow Me:

Related Posts