Interior Rumah Anda

10 Inspirasi Model Roman Keramik Terbaik untuk Hunian Impian, Dilengkapi Jenis dan Daftar Harga!

5 menit

Ada banyak produsen keramik yang menawarkan berbagai keunggulan dengan model dan desain beragam. Salah satunya adalah roman keramik. Penasaran? yuk intip model apa saja yang bisa kamu jadikan preferensi, Sahabat 99.

Melansir situs resminya, roman keramik menawarkan beragam koleksi keramik untuk lantai dan dinding.

Koleksi tersebut dirancang berdasarkan tren terbaru dalam bidang arsitektur dan desain interior.

Selain itu, juga tersedia dalam berbagai gaya, corak, dan ukuran yang dibuat khusus untuk memenuhi kebutuhan gaya hidup masa kini.

Merek ini juga sudah lama hadir di Indonesia, lo, Sahabat 99.

Berdasarkan ISO 13006, produk yang ditawarkan produsen ini termasuk pada kategori 1 dengan daya serap air kurang dari 3 persen.

Selain itu, produk ini telah diekspor ke berbagai negara dan banyak mendapat penghargaan.

Jenis-Jenis Produk Roman Keramik

jenis keramik roman

sumber: romanceramics.com

1. Roman Floor Tiles

Ini adalah produk untuk lantai yang tersedia berbagai macam pilihan.

Keramik ini cocok untuk hunian modern.

2. Interlok

Produk ini menawarkan sebuah pembaharuan konsep.

Yakni, sistem inovatif yang menyambung satu sama lain.

3. Rectificado

Jenis ini dperuntukkan buat dinding dengan berbagai model yang menawan.

Roman mengklaim bahwa produk jenis ini prestisius dan selaras dengan kebutuhan masa kini.

Ini paduan antara keindahan dan kemewahan.

4. Roman Wall Tiles

Roman keramik juga menawarkan pilihan untuk jenis model dinding keramik lainnya dengan desain anggun, trendi, klasik, dan modern.

Warna dan Ukuran Roman Keramik

Roman keramik meluncurkan banyak warna dan variasi ukuran mulai dari persegi dan bukan persegi.

Berikut pelbagai ukuran roman keramik:

  • 20×20 cm
  • 25×25 cm
  • 30×30 cm
  • 40×40 cm
  • 50×50 cm
  • 60×60 cm
  • 20×40 cm
  • 25×50 cm
  • 33,3×33,3 cm
  • 34×39 cm
  • 30×60 cm

Sementara untuk warna tersedia putih, beige, coklat, abu-abu, hitam dan colorful.

Dari sisi finishing berupa matte, glossy, dan bertekstur.

Inspirasi Keramik Roman Terbaik untuk Rumah

1. Model Roman Keramik Chrysant

Roman Keramik Chrysant

Sumber: romanceramics

Model roman keramik ini berupa polosan dengan gaya batu alam yang cocok diterapkan pada hunian minimalis.

Terdapat pilihan warna pada model ini seperti cokelat natural, abu-abu dan beige.

2. Model Roman Keramik Dmodesto

Roman Keramik Dmodesto

Model ini berupa heksagon yang tampak sangat menarik bagi hunian kekinian.

Kamu bisa terapkan model tersebut di sejumlah ruangan, misalnya, ruang tengah.

Terdapat beberapa pilihan dari batu alam ini seperti dModesto Perla, dModesto Grigio, dModesto Charcoal dan dModesto Mix.

3. Model Roman Keramik DBatur

Roman Keramik DBatur

Jenis ini cocok untuk rumah berkonsep industrial karena adanya motif bebatuan alam.

Nuansa rustic juga sangat terlihat sebab memberikan hasil akhir matte yang cocok untuk gaya industrialis.

4. Model DParquet

keramik roman DParquet

Model ini memberikan kesan hangat.

Ia serupa dengan model parket, yakni berupa potongan kayu.

Meskipun keramik, namun tampilannya tampak alami.

5. Model DVittoria

keramik DVittoria

Model roman keramik ini memiliki corak serupa marmer.

Dengan warna abu-abu, model seperti ini bisa dikombinasikan dengan warna cat dinding yang serupa.

Dijamin, tampilan rumah akan tampak lebih elegan.

6. Model Roman DCatania

Roman DCatania

Model ini memberikan kesan mewah.

Ini karena tampilan warnanya keemasan.

Motifnya bebatuan alam dengan sentuhan tekstur glossy di permukaannya.

7. Mode dBoulevard

dBoulevard

Model ini terdiri dari dua jenis yaitu dBoulevard Terra dan dBoulevard Amber.

Model seperti ini cocok untuk diterapkan secara outdoor.

Desainnya sangat menarik untuk dipandang mata dengan warna yang tidak terlalu mencolok.

8. Model dBulgaria

keramik roman dBulgaria

Sumber: romanceramics

Model ini cocok untuk diaplikasan di kamar mandi.



Serupa dengan yang lainnya, terdapat beberapa jenis model antara lain dBulgaria Sand, dBulgaria Beige, dBulgaria Origine dan dBulgaria Latte.

9. Model Radiant

model roman keramik Radiant

Sumber: romanceramics

Ingin memberikan kesan berwarna di rumah impian kamu? Model roman keramik ini bisa jadi pilihan.

Model tersebut berupa kompilasi warna merah, oranye dan kuning yang cocok juga diterapkan di kamar mandi.

Jangan lupa berikan sentuhan furniture yang sepadan dengan model seperti ini.

10. Model dCharlotte

model roman keramik dCharlotte

Sumber: romanceramics

Nuansa manis dan semi-klasik tampak pada model ini.

Jika kamu tertarik memilih model ini, usahakan untuk sepadan dengan konsep hunian kamu, misalnya untuk konsep shabby.

Terdapat beberapa pilhan jenis model ini seperti dCharlotte Sand, dCharlotte Beige, dCharlotte Blossom, dan Inserto dCharlotte Empress.

Harga Roman Keramik

Setelah melihat berbagai model, maka berikut adalah daftar harga keramik berbagai ukuran.

Perlu diingat, bahwa harga tertera sewaktu-waktu bisa berubah.

Daftar Harga Keramik Lantai Roman

Spesifikasi Keramik

Satuan

Harga (Rp)

 20 x 20 Golongan A m2(25/dos) 87.000
 20 x 20 Golongan B m2(25/dos) 90.000
 20 x 20 Golongan D m2(20/dos) 100.000
30 x 30 Golongan B m2(11/dos) 87.000
 30 x 30 Golongan C m2(11/dos) 91.000
 33.3 x 33.3 Golongan A m2(9/dos) 97.000
 33.3 x 33.3 Golongan C m2(9/dos) 137.500
 40 x 40 Golongan A m2(6/dos) 97.000
 40 x 40 Golongan B m2(6/dos) 105.000
 40 x 40 Golongan C m2(6/dos) 107.000
 40 x 40 Golongan D m2(6/dos) 112.000
 45 x 45 Golongan A m2(5/dos) 107.000
 45 x 45 Golongan B m2(5/dos) 113.000
 45 x 45 Golongan E m2(5/dos) 150.000
 50 x 50 Golongan A m2(4/dos) 123.500
 50 x 50 Golongan B m2(4/dos) 132.500
 50 x 50 Golongan C m2(4/dos) 150.500
 60 x 60 Golongan A m2(3/dos) 155.000
 60 x 60 Golongan B m2(3/dos) 175.000
 60 x 60 Golongan C m2(3/dos) 200.000
 16.5 x 66.6 Golongan A m2(10/dos) 192.000
 33.3 x 66.6 Golongan A m2(5/dos) 172.500
 33.3 x 66.6 Golongan B m2(5/dos) 193.000
 33.3 x 66.6 Golongan C m2(5/dos) 212.500
 8 x 30 Hospital Skirting m2(30/dos) 474.000
 10 x 20 Step Nosing m2(50/dos) 515.000

Daftar Harga Keramik Dinding Roman

Spesifikasi Keramik

Satuan

Harga (Rp)

20 x 20 Golongan A m2(25/dos) 84.000
20 x 20 Golongan B m2(25/dos) 90.000
20 x 25 Golongan A m2(20/dos) 84.000
20 x 25 Golongan B m2(20/dos) 90.000
20 x 25 Golongan C m2(20/dos) 93.500
25 x 25 Golongan A m2(16/dos) 85.000
25 x 25 Golongan B m2(16/dos) 91.500
25 x 25 Golongan C m2(16/dos) 103.000
30 x 30 Golongan B (match 20 x 60) m2(11/dos) 118.000
30 x 30 Golongan C (match 20 x 60) m2(11/dos) 128.000
30 x 30 Golongan D (match 20 x 60) m2(11/dos) 143.000
30 x 30 Golongan A (match 30 x 60) m2(11/dos) 113.000
25 x 33.3 Golongan A m2(12/dos) 84.000
25 x 33.3 Golongan B m2(12/dos) 90.000
25 x 33.3 Golongan C m2(12/dos) 93.500
20 x 40 Golongan A m2(12/dos) 84.000
20 x 40 Golongan B m2(12/dos) 90.000
25 x 45 Golongan A m2(9/dos) 92.500
25 x 45 Golongan B m2(9/dos) 103.500
25 x 45 Golongan D m2(9/dos) 122.500
32.5 x 32.5 Golongan A match 32.5 x 65.6 m2(9/dos) 126.000
32.5 x 32.5 Golongan B match 32.5 x 65.6 m2(9/dos) 131.000
32.5 x 32.5 Golongan A match 32.5 x 97.5 m2(9/dos) 126.000
20 x 60 Golongan A m2(8/dos) 128.500
20 x 60 Golongan B m2(8/dos) 140.000
20 x 60 Golongan C m2(8/dos) 155.000
20 x 60 Golongan D m2(8/dos) 175.000
30 x 60 Golongan A m2(6/dos) 128.500
30 x 60 Golongan B m2(6/dos) 140.000
30 x 60 Golongan C m2(6/dos) 155.000
30 x 60 Golongan D m2(6/dos) 175.000
30 x 60 Golongan E m2(6/dos) 185.000
32.5 x 65.6 Golongan A Rectified m2(5/dos) 191.500
32.5 x 65.6 Golongan B Rectified m2(5/dos) 207.000
32.5 x 65.6 Golongan C Rectified m2(5/dos) 226.000
32.5 x 97.5 Golongan A Rectified m2(5/dos) 283.000
32.5 x 97.5 Golongan B Rectified m2(5/dos) 323.000

***

Sahabat 99, demikianlah 10 inspirasi model roman keramik terbaik untuk hunian impian kamu.

Semoga artikel ini bermanfaat.

Simak terus tulisan lainnya hanya di Berita 99.co Indonesia.

Jangan lupa, cari rumah idaman kamu di www.99.co/id.



Ilham Budhiman

Content Editor
Lulusan Sastra Daerah Unpad yang pernah berkarier sebagai wartawan sejak 2017 dengan fokus liputan properti, infrastruktur, hukum, logistik, dan transportasi. Saat ini, fokus sebagai penulis artikel di 99 Group.
Follow Me:

Related Posts