Interior Rumah Anda

7 Inspirasi Penerapan Warna Lilac pada Interior Hunian. Hadirkan Nuansa Elegan nan Lembut!

3 menit

Apakah kamu suka dengan warna lilac dan tertarik menerapkannya pada interior hunian? Yukintip inspirasi desain interiornya pada artikel ini!

Mengawali tahun 2021, lilac menjadi salah satu warna populer di dunia fashion.

Lilac sendiri merupakan warna yang dihasilkan dari kombinasi ungu dan putih yang membuatnya terkesan sangat muda dan lembut.

Bukan hanya cantik diterapkan pada pakaian, tentu saja lilac juga bisa diaplikasikan pada interior rumah, seperti kamar tidur, ruang tamu, hingga dapur.

Melalui ulasan kali ini, 99.co Indonesia telah menghimpun inspirasi menarik desain interior yang menerapkan warna lilac pada cat dinding hingga dekorasi.

Yuk, simak ulasannya di bawah ini, Sahabat 99!

7 Inspirasi Penerapan Warna Lilac pada Interior Hunian

1. Ruang Tamu yang Terlihat Elegan

interior Lilac

sumber: homeinspirationideas.net

Inspirasi penerapan warna lilac yang pertama ini berada di ruang tamu.

Kehadiran lilac pada dinding interior memberi kesan yang soft sekaligus elegan.

Perpaduan lilac dengan aksen warna putih dan furnitur kayu dapat memberi nuansa yang lebih harmonis dan membuat pergerakan penghuni rumah menjadi lebih dinamis.

2. Kamar Tidur yang Terkesan Mewah

interior Lilac

sumber: homeinspirationideas.net

Warna lilac yang lembut bisa mengesankan nuansa mewah jika kamu padukan dengan warna gelap, seperti abu dan hitam.

Seperti inspirasi di atas, wallpaper motif bunga yang didominasi dengan lilac tampak menyatu dengan bed cover dan furnitur berwarna abu-abu.

Kesan yang dihadirkan tampak begitu mewah, sehingga cocok untukmu yang suka dengan desain interior glamor tetapi terkesan kalem.

3. Perpaduan Lilac dan Earthy Tone

interior Lilac

sumber: melanielissackinteriors.com

Ingin menghadirkan kesan vintage dengan menggunakan corak lilac?

Kamu bisa lo mewujudkannya dengan mengombinasikan earthy tone pada furnitur dengan lilac pada dinding interior.

Sofa dan tanaman hias berwarna cokelat dapat memberikan nuansa vintage yang sederhana.

Selain itu, lukisan ala vintage seperti gambar di atas membuat ruangan yang bernuansa klasik ini terasa lebih eye catchy!



4. Desain Kamar Tidur Lilac yang Modern

interior Lilac

sumber: melanielissackinteriors.com

Meskipun memberikan nuansa yang lembut, lilac juga cocok diterapkan pada desain interior modern.

Sebagaimana inspirasi di atas, kamu bisa memadukan lilac dengan ungu, putih, dan hitam agar bisa menciptakan kesan monokromatik.

Selain itu, kamu juga bisa gunakan lukisan abstrak warna-warni agar ruangan terasa lebih playful.

5. Dapur yang Feminin

interior Lilac

sumber: idealhome.co.uk

Bukan cuma bisa diterapkan pada kamar dan ruang tamu, Sahabat 99 juga bisa mengaplikasikan warna ini di dapur.

Corak lilac yang feminin mampu memberikan kesan adem untuk dapur.

Kamu juga bisa mengombinasikan dengan warna lain, seperti putih dan krem agar dapur terlihat lebih menawan.

Dijamin bikin betah berlama-lama di dapur, deh!

6. Perpaduan Lilac dan Pastel yang Cheerful

interior Lilac

sumber: melanielissackinteriors.com

Corak lilac yang sederhana ternyata bisa berubah playful jika kamu padukan dengan warna pastel cerah lainnya.

Perpaduan lilac dengan warna pink, putih, dan biru pastel pastinya bisa membuat interior tampak fun dan cerah!

7. Kamar Mandi Minimalis

interior Lilac

sumber: idealhome.co.uk

Tertarik menerapkan warna lilac pada kamar mandi?

Siapa takut!

Seperti inspirasi di atas, lilac dapat memberikan kesan yang peaceful sekaligus cantik pada kamar mandi minimalis.

Perpaduan dengan dinding keramik berwarna putih pun memancarkan kelembutan yang sempurna.

Hadirkan pula tanaman hias berupa mawar putih, agar ruangan terkesan lebih anggun sekaligus menyegarkan.

***

Nah, itulah inspirasi yang bisa kamu contoh, Sahabat 99.

Semoga artikel ini dapat menginspirasimu ya!

Nantikan artikel inspiratif lainnya di situs Berita 99.co Indonesia.

Kamu sedang mencari rumah di Bekasi?

Bisa jadi Transpark Juanda adalah jawabannya!

Cek saja di 99.co/id untuk menemukan rumah idamanmu!



Gadis Saktika

Gadis Saktika adalah Content Writer di 99 Group yang sudah berkarier sebagai penulis dan wartawan sejak tahun 2019. Lulusan Bahasa dan Sastra Indonesia UPI ini senang menulis tentang etnolinguistik, politik, HAM, gaya hidup, properti, dan arsitektur.
Follow Me:

Related Posts