Rumah kotak dapat kamu usung sebagai bentuk utama sebuah hunian. Ia hadirkan nuansa modern, minimalis, dan dapat dikreasikan sesuka hati!
Elemen yang tak kalah penting dari sebuah rumah adalah bentuk.
Umumnya di Indonesia, berbagai hunian memakai konsep limasan sebagai bentuk rumah.
Seiring berkembangnya kemajuan desain rumah, selain limasan, bentuk kotak kini mulai menyeruak ke permukaan dan kerap mencuri perhatian.
Lantaran, desainnya yang terbilang unik dan sedap di pandang…
Dari fasadnya saja kamu akan dibuat mengaga.
Ingin buktinya?
Simak saja beberapa inspirasi desain rumah berbentuk kotak berikut ini!
Awas bikin iri dan takjub!
Dihimpun dari berbagai sumber, berikut ulasannya.
9 Inspirasi Fasad Rumah Kotak
1. Rumah Kotak Minimalis 2 Lantai
Inspirasi rumah pertama dibangun dengan 2 lantai.
Walau besar, rumah ini mengusung konsep minimalis lantaran tak ada ornamen berlebih pada bagian fasad.
Hanya ada jendela besar nyaris di semua bagian depan rumah.
2. Rumah Kotak Minimalis 2 Lantai Lainnya
Tak berbeda jauh dengan inspirasi rumah pertama…
Rumah selanjutnya juga mengusung konsep minimalis.
Selain banyak membuat bukaan pada fasad, di sini kamu akan menemukan perpaduan warna cat yang padu.
Antara putih dan di beberapa bagian terdapat dinding dengan warna aksen kayu.
Sekilas rumah ini tampak begitu homey dan sangat sedap dipandang.
Betuk, tidak?
3. Rumah dengan 3 Lantai
Jika rumah sebelumnya berlantai 2…
Kali ini adalah rumah dengan jumlah lantai 3.
Walau besar, fasad rumah terlihat tidak ringkih.
Begitu compact dan estetik.
Lantai bawah rumah ini sekilas seperti basement, dan lantai dua tampaknya dijadikan sebagai ruang utama.
4. Rumah dengan ‘Dua’ Kotak
Rumah satu ini jelas mengusung konsep bentuk kotak sebagai elemen utama.
Pada lantai satu dan dua, terdapat dua buah bangunan berbentuk persegi yang cukup presisi.
Kamu juga dapat melihat jendela besar yang menjadi identitas pada rumah berbentuk kotak dengan konsep minimalis.
5. Rumah Sederhana
Sebetulnya, tak dapat dikatakan sederhana sepenuhnya…
Akan tetapi, fasad rumah ini mengatakan demikian.
Perhatikan saja…
Di fasad rumah, kamu tak akan menemukan unsur dekoratif apa pun.
Hanya terdapat pintu lalu jendela kecil di atasnya.
Meski begitu, rumah ini tetap elegan dan tampak menenangkan.
Lantaran pemakaian warna dinding putih bersih nan penuh di bagian depan rumahnya.
6. Rumah Hitam dan Putih
Rumah dengan bentuk kotak, memungkinkan kamu untuk berkreasi pada elemen warna.
Kamu dapat mencontek inspirasi rumah pada gambar di atas.
Terdapat dua warna, yakni hitam dan putih.
Walau kedua warna ini dikenal bertolak belakang, nyatanya dapat padu dan sangat serasi.
7. Rumah Kotak Minimalis 1 Lantai
Setelah kebanyakan membahas rumah 2 lantai, kali ini ada inspirasi hunian 1 lantai.
Mengusung konsep minimalis dan dindingnya diperkuat oleh batu batu ekspos…
Membuat rumah yang satu ini terbilang unik.
Tak usah membutuhkan ruang yang lega.
Kamu dapat mencontoh rumah di atas, pasalnya hunian ini menyempil di antara dua bangunan di sekitarnya.
8. Rumah Bentuk Kotak Minimalis 1 Lantai
Serupa tak tapi tak sama dengan inspirasi rumah sebelumnya.
Rumah 1 lantai ini sederhana tapi begitu mencuri perhatian.
Jika pada rumah sebelumnya mengusung batu bata ekspos sebagai interior dinding…
Rumah ini menggunakan warna semen ekspos pada bagian fasad rumahnya.
Membuktikan, rumah berbentuk kotak dapat kamu ubah dan kreasikan sedemikian rupa.
9. Rumah Asri
Sumber: id.pinterest.com
Walau kecil dan berbentuk persegi, kamu tetap dapat mengupayakan hunian tampak asri dan sejuk.
Contoh saja hunian di atas.
Pada beberapa bagian fasad rumah, sang pemilik rumah menggunakan berbagai tanaman hias.
Ada tumbuhan rambat dan beberapanya tersimpan di pot.
Menampilkan hunian yang asri dan sejuk!
Tertarik untuk mencontek inspirasi rumah yang satu ini, Sahabat 99?
***
Semoga bermanfaat, Sahabat 99.
Simak informasi menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Temukan hunian impianmu segera!
Caranya akses www.99.co/id saat ini juga.