Interior Rumah Anda

10 Inspirasi Desain Meja Marmer yang Berikan Tampilan Elegan pada Rumah

3 menit

Salah satu cara menciptakan kesan mewah pada interior rumah adalah dengan pemilihan interior yang tepat, seperti menggunakan meja marmer.

Marmer dikenal sebagai material banguna yang sangat bergengsi dengan bandrol harga yang tentunya mahal.

Meski harga marmer mahal, material ini memiliki ketahanan yang lebih terjamin dibanding dengan material lainnya.

Misalnya dibanding dengan meja yang menggunakan material kaca, pasti lebih mudah pecah.

Atau juga dibandingkan dengan meja kayu, permukaan pasti lebih mudah kotor atau bahkan tergores.

Beda halnya dengan marmer yang sangat keras dan bahkan tahan terhadap goresan.

Tertarik untuk menggunakan meja marmer? Simak inspirasi desain berikut ini, yuk!

Desain Meja Marmer

1. Kaki Besi

meja marmer kaki besi

sumber: ikayu.id

Salah satu desain meja marmer yang sangat menarik untuk dijadikan pilihan untuk meja ruang makan adalah meja marmer dengan kaki besi.

Meja dengan desain seperti ini serasi dipadukan dengan rumah yang mengusung konsep minimalis.

Agar lebih menarik lagi, jangan lupa untuk memilih kursi yang juga serasi, apalagi kalau kamu ingin menciptakan ruang makan yang elegan.

2. Marble Plinth

marble plint

sumber: burkedecor.com

Marble plinth berbentuk seperti balok utuh marmer yang benar-benar bisa memberikan aksen berbeda pada sebuah ruangan.

Desain meja rendah seperti cocok digunakan sebagai meja ruang tamu untuk menciptakan kesan yang elegan.

Menariknya, dengan desain seperti ini, setiap benda yang diletakkan di atas meja tersebut akan menjadi sorotan.

3. Undershelf Kaca

undershelf kaca

sumber: furniturefashion.net

Selain aspek mewah, kebanyakan orang tentunya juga mengharapkan sebuah meja yang multifungsi.

Kalau kamu juga demikian, sebaiknya kamu memilih desain meja seperti ini yang memiliki undershelf kaca sebagai tempat penyimpanan.

Sebenarnya material undershelf tersebut bisa dibuat dari apa saja, tinggal disesuaikan dengan selera.

4. Balok Berlubang

balok berlubang

sumber: williams-sonoma.com

Mau didesain seperti apapun, sepertinya kesan mewah dari sebuah meja marmer tidak akan pernah luntur.

Contohnya desain yang satu ini, sebuah meja berbentuk balok dengan lubang di tengahnya.

Meja dengan desain seperti cocok digunakan sebagai meja kopi.

5. Meja Konsol

meja konsol

sumber: horchow.com

Meski kurang memiliki banyak peran sebagai furnitur rumah, meja konsol bisa dijadikan sebagai pelengkap yang tepat untuk mempercantik tampilan interior.



Apalagi kalau materialnya terbuat dari marmer dengan desain yang unik namun tak hilang kesan mewahnya.

Setidaknya meja konsol bisa dijadikan tempat untuk pajangan atau menyimpan benda-benda kecil.

6. Meja Konsol Berlaci

meja konsol berlaci

sumber: horchow.com

Kalau kamu masih ragu menggunakan meja konsol karena dirasa fungsinya yang sangat terbatas, kamu bisa memilih meja konsol berlaci.

Setidaknya dengan laci-laci yang tersedia bisa menambah tempat penyimpanan di rumah.

7. Meja Kopi Lesehan

meja kopi lesehan

sumber: restorationhardware.com

Untuk kamu yang ingin menerapkan rumah dengan konsep furnitur rendah, jangan lewatkan meja kopi seperti ini.

Tentu akan berbeda kesannya menikmati kopi pada meja biasa dengan meja marmer bukan?

Selain dibuat lesehan, meja rendah seperti sebenarnya tetap bisa disandingkan dengan sofa.

8. Meja Dua Tingkat

Meja Dua Tingkat

sumber: thesweetestdigs.com

Desain seperti ini sebenarnya bisa dibilang sama dengan meja yang memiliki undershelf.

Perbedaannya sendiri terletak pada material undershelf tersebut dan tinggi dari mejanya.

Dibanding dengan meja biasa, ukuran meja ini memang cenderung lebih tinggi, jadi perlu disesuaikan juga dengan ukuran sofanya.

9. Bingkai Kotak

meja marmer kotak

sumber: westelm.com

Rumah dengan konsep minimalis sangat cocok dilengkapi dengan meja marmer seperti ini.

Bentuknya yang terlihat ramping, baik bagian atas ataupun kaki-kakinya, sangat pas dengan karakteristik konsep minimalis.

Selain itu, desain seperti ini tak hanya diperuntukkan untuk konsep minimalis saja, tapi bisa menyatu dengan konsep-konsep interior lainnya.

10. Nakas

meja marmer nakas

sumber: westelm.com

Marmer bisa dibuat ke dalam berbagai jenis meja, bukan hanya meja makan saja yang menuntut kemewahan.

Selain meja-meja yang telah disebutkan, marmer juga bisa dijadikan sebagai material nakas.

Hanya saja, sama seperti meja konsol, mungkin fungsinya tidak terlalu banyak selain memperindah estetika interior.

***

Semoga artikel ini bermanfaat ya, Sahabat 99!

Simak informasi menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.

Sedang mencari hunian di Grand Taruma Karawang?

Kunjungi www.99.co/id dan temukan hunian impianmu dari sekarang!



Alya Zulfikar

Berkarier di dunia kepenulisan sejak 2018 sebagai penulis lepas. Kini menjadi penulis di 99 Group dengan fokus seputar gaya hidup, properti, hingga teknologi. Gemar menulis puisi, memanah, dan mendaki gunung.
Follow Me:

Related Posts