Kebun minimalis bisa jadi opsi menarik buatmu yang gemar bercocok tanam di sela waktu namun memiliki lahan terbatas. Kegiatan ini bisa jadi sangat menyenangkan, penuh tantangan, tapi tak merepotkan. Tertarik?
Mencoba bercocok tanam di kebun minimalis atau di ruang kecil sekitar rumah memang punya tantangan tersendiri.
Selain harus lebih kreatif, kamu juga harus pandai memanfaatkan ruang untuk memaksimalkan kebunmu.
Bercocok tanam di kebun minimalis juga ada seninya, lo.
Selain bermanfaat untuk penggunaan sehari-hari, kebun minimalis juga dapat dijadikan dekorasi untuk memperindah rumahmu.
Agar hasilnya lebih sempurna, coba saja 13 ide kreatif bercocok tanam di kebun minimalis berikut ini!
13 Ide Kreatif Bercocok Tanam di Kebun Minimalis
1. Lengkapi dengan Pot Penuh Bunga
Penuhi pot bungamu dengan berbagai jenis bunga warna-warni seperti mawar atau dahlia.
Selain pot lantai, dekorasi ini juga cocok untuk pot gantung dan bisa disimpan di area rumah mana pun.
Tidak hanya mempercantik kebun minimalismu, dekorasi pot penuh bunga juga mengharumkan rumahmu secara keseluruhan.
2. Tanam Tanaman Buah dalam Pot
Meskipun kamu hanya punya balkoni atau halaman kecil di rumahmu, kamu tetap bisa menanam tanaman buah.
Pilih jenis tanaman buah yang dapat ditanam di dalam pot, misalnya pohon jeruk Calamondin atau pohon buah Fig.
3. Kebun Minimalis ala Negeri Dongeng
Ide serba ini untuk semua elemen kebun.
Media berkebun mini seperti pot atau sebidang tanah satu meter persegi dihias dengan:
- Rumah-rumahan mini
- Batu hias mini
- Hewan-hewan mainan mini
- Berbagai aksesoris mini lainnya.
Cocok untuk mengajari anak-anak berkebun, lho!
4. Zinc Wall Planter
Zinc Wall Planter adalah salah satu teknik kebun vertikal kontemporer yang memanfaatkan media pot dari lempengan logam.
Cara bercocok tanam ini ideal untuk jenis tanaman yang memerlukan cadangan air banyak.
Tak ada halaman pun tak masalah berkebun dengan jenis pot ini!
5. Pilih Tanaman Kerdil untuk Kebun Minimalis
Ukuran rata-rata panjang dan lebar tanaman kerdil sekitar empat meter, mampu bertahan di area kecil sekitar rumahmu.
Jenis tanaman kerdil yang paling banyak diminati di antaranya ialah:
- Bunga dogwoods
- Bunga Camelia
- Bunga crepe myrtle
- Pohon crabapple.
6. Dudukan Pot Bergaya Abad Pertengahan
Aksesori dudukan untuk media tanam pot ini sangat laku di pasar online karena tidak hanya unik tapi juga mudah ditempatkan.
Tanaman hias indoor jenis apa pun kini bisa ditempatkan di mana pun di sekitar rumahmu.
Ruangan jadi lebih Instagramable, lo!
7. Buat Kebun Minimalis dalam Peti Khusus
Kini kamu bisa memiliki kebun minimalis di beranda atau balkoni rumahmu dengan memanfaatkan peti khusus untuk berkebun.
Berbagai jenis tanaman dari mulai tanaman indoor hingga jenis tanaman outdoor bisa kamu tanam dalam peti khusus ini.
8. Bercocok Tanam dalam Pot Gantung
Tak perlu risau meskipun kamu tak punya lahan kosong untuk bercocok tanam.
Dengan pot gantung kamu tetap bisa bercocok tanam sekaligus menghias rumahmu.
Manfaatkan plant babies dari tanaman seperti Alocasia, Bromeliad atau Chinese Money Plant.
9. Kebun Minimalis Vertikal
Lahan berkebun terbatas? Maksimalkan lahanmu dengan teknik kebun vertikal.
Tanam setiap jenis tanaman dalam beberapa pot tanah liat atau plastik, lalu tempelkan di dinding kayu secara vertikal.
Kebun vertikal dapat dimanfaatkan juga sebagai pagar rumahmu, lo!
10. Rak Pajang Tanaman dari Kayu
Jika ingin menggandakan kuantitas tanaman di kebunmu, gunakan saja rak pajang tanaman dari kayu.
Struktur rak pajang bisa dibuat beberapa tingkat dan desainnya disesuaikan sesuai kebutuhan.
Satu rak pajang bisa menampung hingga belasan pot tanaman baru.
Kebunmu pasti makin ramai!
11. Berkebun Menggunakan Palet
Kebun dari Palet juga merupakan salah satu teknik kebun vertikal yang cukup digemari.
Cukup siapkan palet yang terbuat dari kayu bekas lalu susun dan desain sesuai keinginanmu.
Cocok untuk menanam berbagai jenis tanaman seperti bunga rosemary atau pun basil.
12. Buat Kebun di Atas Meja Kayu
Tak punya lahan untuk membuat kebun di rumah?
Tak perlu khawatir! Kamu tetap bisa kok memiliki kebun meskipun tak memiliki lahan di rumah.
Salah satu cara yang bisa digunakan yaitu dengan membuat kebun buatan di atas sebuah meja kayu.
Kamu bisa membuatnya dalam dua tingkat seperti meja saji. Lantai atas digunakan untuk menyimpan tanaman dan bawah untuk menyimpan peralatan.
Cukup praktis, bukan?
13. Latih Tumbuhanmu
Kiat bercocok tanam secara kreatif di kebun minimalis yang selanjutnya yaitu cobalah untuk melatih dan mengontrol tanamanmu.
Yang dimaksud melatih di sini adalah mengatur agar tanaman-tanaman tersebut tumbuh merambat di dinding dan bisa menghemat ruang.
Ada beberapa jenis pohon buah yang bisa dilatih seperti ini, yaitu dengan sebuah proses yang disebut dengan teknik espalier.
***
Semoga ide kebun minimalis simpel di atas tadi bisa menginspirasimu ya, Sahabat 99!
Yuk, bookmark Berita Properti 99.co Indonesia untuk mendapatkan ulasan menarik lainnya.
Cari properti? Pastikan untuk menggunakan www.99.co/id.