Ada banyak desain eksterior kekinian yang bisa kamu coba aplikasikan di hunian. Misalnya saja, aksen fasad roster nan unik dan menawan. Berikut sejumlah inspirasinya!
Secara harfiah, roster merupakan partisi atau penyekat antar ruang yang juga berfungsi sebagai lubang sirkulasi.
Untuk mengaplikasikannya di fasad, kamu bisa membangun elemen ini sebagai secondary skin.
Artinya, roster tidak langsung menempel pada dinding eksterior, tetapi menjadi bagian terluar dari fasad rumah secara keseluruhan.
Sebagai referensi desain, yuk intip sejumlah inspirasi fasad roster di hunian modern berikut ini.
8 Ide Desain Fasad Roster untuk Hunian Masa Kini
1. Roster Tanah Liat pada Dinding Semen Ekspos
Pertama, kamu bisa coba memadukan elemen semen ekspos dan roster tanah liat.
Sekilas, perpaduan kedua elemen ini akan membuat fasadmu tampak seakan belum selesai dibangun.
Namun, hal inilah yang akan menjadi daya tarik utama dari eksterior hunian.
2. Fasad Roster Beton di Hunian Industrial
Ide berikutnya adalah membangun fasad roster beton untuk menonjolkan gaya desain industrial.
Menariknya, penghuni membangun dinding ventilasi ini di ujung area teras, menggantikan tiang rumah.
Tidak hanya itu, setengah bagian pagar juga dibangun dengan konsep roster beton ekspos yang senada.
Ini membuat tampilan bangunan tampak harmonis sekaligus estetik.
3. Inspirasi Eksterior Rumah dengan Secondary Skin
Inspirasi fasad roster selanjutnya datang dari akun @dirumah.ps.
Penghuni memasang dinding penyekat sebagai secondary skin di lantai bawah hunian.
Fungsinya tidak hanya sebagai elemen dekorasi, tetapi untuk melindungi privasi penghuni.
Pasalnya, orang asing tidak akan bisa melihat aktivitas di balik dinding roster.
4. Fasad Roster Tipe Nako
Gaya eksterior unit di perumahan satu ini juga bisa jadi pilihan, lo.
Dominasi warna di dinding luar rumah adalah abu-abu, dengan sentuhan warna kayu di pintu.
Pada bagian terluar dinding lantai satu, pengembang memasang roster tipe nako sebagai pemanis.
Kehadiran lubang ventilasi ini tidak hanya meningkatkan nilai estetika, tetapi bisa menjadi pelindung dinding utama.
5. Pagar Roster yang Menyatu dengan Dinding
Pada hunian satu ini, dinding roster fungsi utamanya adalah sebagai pagar.
Namun, konstruksinya dibuat menyatu ke dinding utama dan berbatasan langsung dengan pintu.
Oleh sebab itu, bisa dibilang area pagar ini juga menjadi bagian dari fasad.
Bahkan, kehadirannya merupakan elemen yang paling menarik dari ekterior rumah secara keseluruhan.
6. Aksen Lubang Ventilasi di Carport
Ide berikutnya, kamu bisa coba membangun dinding dengan lubang ventilasi di area carport.
Tepatnya, di dinding yang membatasi antara pintu samping dengan tempar parkir kendaraan.
Tidak perlu terlalu besar, dinding roster kecil pun sudah cukup jika tujuan utamanya hanya aksen pemanis eksterior.
7. Fasad Rumah Industrial Minimalis
Eksterior rumah minimalis satu lantai ini terlihat sangat menawan.
Penghuni membangun secondary skin berupa dinding roster beton untuk melindungi area teras rumah.
Tampilan roster tampak senada dengan dinding eksterior keseluruhan yang mengusung gaya semen ekspos.
Ini membuat kesan industrial dan maskulin terasa semakin kuat dari bangunan.
8. Fasad Roster di Lantai Dua
Terakhir, kamu bisa coba memasukkan elemen dinding roster di fasad lantai dua.
Sementara di lantai satu, fokuslah membangun bukaan besar sebagai akses masuk cahaya matahari.
Kehadiran dinding roster ini membuat tampilan rumah terlihat semakin menawan dan unik dari luar.
Apalagi konstruksinya terlihat menyatu dengan dinding utama hingga atap.
***
Semoga informasi di atas bermanfaat untukmu ya, Sahabat 99.
Jangan lupa, simak artikel menarik lainnya hanya di Berita 99.co Indonesia.
Pastikan juga mengunjungi 99.co/id dan Rumah123.com dan temukan hunian idamanmu di sana.
Ada berbagai pilihan properti menarik seperti perumahan Singhamerta City di kota Malang.
Yuk, wujudkan properti impian sekarang juga, karena kami selalu #AdaBuatKamu!