Rumah Tips & Trik

Harga Borongan Pasang Batu Alam per Meter & Perhitungan Kebutuhan Lainnya

2 menit

Membangun sebuah rumah dengan konsep alam banyak ditemui di sejumlah permukiman kota. Untuk makin menguatkan nuansa alami, salah satunya yakni dengan pemasangan batu alam. Ulasan kali ini akan membahas mengenai harga borongan pasang batu alam per meter agar kamu mendapatkan gambaran biayanya.

Sahabat 99, berencana membangun rumah dengan konsep dan suasana alami?

Jika iya, maka memasang batu alam di area tertentu bisa menjadi pilihan.

Pasalnya, keberadaan batu alam dapat membuat hunian terkesan lebih alami nan elegan.

Terdapat beberapa jenis batu alam yang bisa kamu pilih untuk konstruksi lantai maupun dinding rumah.

Bahkan, batu alam juga banyak digunakan untuk dekorasi rumah, lo.

Berbicara biaya pemasangan, kira-kira berapa tarif atau harga borongan pasang batu alam per meter?

Sebelum menjawab pertanyaan di atas, perlu diketahui jika harga atau biaya pemasangannya bisa berbeda-beda.

Tergantung dari jenis batu alam yang dipakai, kondisi bidang pekerjaan dan tingkat kesulitan, serta wilayah atau domisili.

Harga Borongan Pasang Batu Alam per Meter

harga borongan pasang batu alam per meter

sumber: garden style

Apabila kamu tinggal di kota-kota besar seperti Jakarta, Bogor, Tangerang, Bekasi, Bandung, Semarang, atau Jogja, harga borongan pasang batu alam per meter berkisar di angka Rp450.000 sampai Rp800.000.

Kembali diingatkan jika nominal atau besaran itu tergantung jenis batu alam dan area pemasangannya, ya.

Sebagai contoh, andaikan pemasangan batu alam pada dinding atau lantai dengan tingkat kesulitan yang tinggi, maka bisa jadi harga di atas tidak berlaku.

Maka dari itu, disarankan untuk selalu menyimpan dana cadangan dari perkiraan harga sebelumnya sebagai langkah antisipasi.

Perhitungan Biaya Pasang Batu Alam Per Meter

Volume Pekerjaan

Volume luas pekerjaan perlu untuk diketahui agar memudahkan dalam perhitungan biaya pasang.

Ambil contoh kamu akan memasang batu alam pada dinding rumah dengan panjang 4 meter dan lebar 3 meter, maka cara perhitungannya adalah;

Volume pekerjaan; Panjang x lebar, jadi 4 meter x 3 meter = 12 m2

Dengan demikian, total volume alias luas bidang pekerjaan pemasangan batu alam dinding yakni 12 meter persegi.



RAB Pasang Batu Alam

batu alam dinding

Kemudian, kamu mesti menghitung anggaran dana untuk upah jasa borongan pasang batu alam per meter.

Jika telah memperoleh total volume pekerjaan 12 m2 maka selanjutnya kamu tinggal mengalikan dengan biaya pasang batu alam per meter.

Ambil contoh harga borongan pasang batu alam per meter itu adalah Rp600.000, maka biaya yang perlu kamu persiapkan yakni 12 m2 x Rp600.000 = Rp7.200.000.

Ya, jadi total biaya pemasangan batu alam pada dinding dengan panjang 4 meter dan lebar 3 meter sekira Rp7,2 juta.

Kembali diingatkan jika harga tersebut bisa berubah karena berbagai faktor.

Ada baiknya selalu menyiapkan dana cadangan bila sewaktu-waktu harga atau biaya tidak sesuai dengan perkiraan.

Kelebihan dan Kekurangan Batu Alam

Kelebihan Batu Alam

  • Menampilkan kesan alami atau natural, elegan, dan mewah
  • Tidak mudah rusak dan relatif lebih awet
  • Ukurannya fleksibel alias bisa disesuaikan dengan kebutuhan
  • Harga jual rumah akan lebih mahal
  • Anti jamur dan lumut
  • Tahan terhadap berbagai macam cuaca.

Kekurangan Batu Alam

  • Cukup sulit dalam perbaikan jika terjadi kerusakan
  • Memiliki pori-pori yang besar sehingga mesti ditutupi menggunakan bahan khusus
  • Warna kurang seragam, tapi di sisi lain di situlah nilai keunikannya
  • Pemasangannya mesti memerhatikan struktur bangunan
  • Memiliki bobot yang relatif berat dan berpengaruh pada tingkat kesulitan pemasangan
  • Harga lebih mahal dibandingkan material lain.

***

Itulah bahasan mengenai harga borongan pasang batu alam per meter, Sahabat 99.

Semoga ulasannya bermanfaat ya.

Pantau terus informasi menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Jika kamu sedang mencari rumah mewah di sekitar Bekasi, mungkin Pavilia at Premier Estate 2 adalah jawaban yang tepat.

Cek saja selengkapnya di www.99.co/id. dan rumah123.com, karena kami selalu #AdaBuatKamu.



Hendi Abdurahman

Mengawali karier sebagai penulis lepas seputar tema olah raga di sejumlah media online. Sejak 2021 menjadi penulis konten di 99 Group dengan cakupan tema meliputi properti, marketing, dan gaya hidup. Senang menjelajah kota di akhir pekan.
Follow Me:

Related Posts