Berita Berita Properti

Pemilik Porsche hingga Harley Ikut Daftar, Rumah DP Rp0 Salah Target?

2 menit

Pemprov DKI Jakarta baru saja menyelesaikan proses seleksi dari administrasi pendaftar program rumah DP Rp0.

Diketahui, terdapat pendaftar yang gagal seleksi karena kepemilikan kendaraan mewah seperti Porsche hingga Harley.

“Mengenai seleksi itu, bisa saya tambahkan bahwa dari data yang kita cek BPRD (Badan Pajak dan Retribusi Daerah) itu ternyata cukup banyak juga, ada pendaftar juga yang memiliki kendaraan seperti Alphard, kemudian teridentifikasi memiliki kendaraan Porsche warna merah, kemudian Porsche Boxster. Kemudian ada juga yang memiliki motor Harley-Davidson. Jadi itu faktanya, itu yang termasuk tidak lolos seleksi,” jelas Dizkran Kurniawan, Kepala UPT Fasilitasi Pemilikan Rumah Sejahtera, seperti dilansir dari finance.detik.com.

Dari 2.359 pendaftar, Dzikran menyebut hanya 1.790 orang saja yang lolos seleksi.

“Kita juga tidak bisa menghalangi mereka mengajukan, justru kontrol kita bagaimana menyeleksi jangan sampai salah sasaran ke orang yang tidak tepat,” lanjut Dzikran.

Hanya Ditujukan untuk Masyarakat Berpenghasilan Rendah

Dzikran menegaskan bahwa program ini hanya ditujukan untuk masyarakat berpenghasilan rendah.

Cicilan dari rumah ini sendiri dimulai dari Rp1,2 juta – Rp2,3 juta.

Dengan nominal yang terjangkau, Dzikran berpendapat bahwa cicilan ini bisa dilakukan oleh masyarakat dengan pendapatan Rp4 juta – Rp7 juta.

Baca Juga:

Gadai Sertifikat Rumah di Pegadaian, Bisa atau Tidak?

Rumah DP Rp0 Diserahkan Akhir Agustus

Pemprov DKI Jakarta menyebutkan program yang dilakukan di Klapa Village ini akan diserahkan kepada penghuni barunya pada akhir Agustus ini.



Untuk saat ini, pembangunan rumah dari program Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, sudah mencapai proses akhir.

“Untuk program rumah DP nol rupiah di Klapa Village yang Samawa (Solusi Rumah Warga), ini akan siap diserahterimakan kepada penghuni sekitar pertengahan atau akhir Agustus nanti,” jelas Kelik lndriyanto, Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman.

Lolos Verifikasi Bukan Jaminan Bisa Dapat Rumah DP Rp0

Meskipun sudah ada 1.790 warga DKI yang telah lolos verifikasi, ternyata orang-orang tersebut belum pasti mendapat kesempatan untuk bisa mengikuti program ini.

Pasalnya, hunian yang tersedia hanya sebanyak 780 unit saja.

Setelah verifikasi, Dzikran menjelaskan bahwa warga harus menjalani proses pengajuan kredit ke Bank DKI.

Di sinilah Bank akan melakukan seleksi seperti halnya KPR pada umumnya.

Dengan kata lain, akan ada banyak warga yang tersisih saat proses ini berlangsung.

“Nanti ‘kan dianalisis kredit nanti, kita lihat saja yang jelas semua yang lolos merupakan customer samawa. Kalau masalah kredit, ternyata punya rumah menurut hasil analisis BI kan ketahuan punya KPR, nggak bisa. Enggak mampu nyicil karena punya cicilan mobil dan lain-lain berarti tertunda,” pungkas Dzikran.

Baca Juga:

Banting Harga! Rumah Harry Styles Cuma Dijual Rp84 Miliar

***

Wah, bagaimana nih pendapatmu tentang hal ini, Sahabat 99?

Ayo, bagikan komentar pada kolom media sosial 99.co Indonesia ya!

Simak informasi menarik lainnya di Blog 99.co Indonesia.

Tak lupa, cari kebutuhan propertimu hanya di 99.co/id, yuk!



Mukhammad Iqbal

Lulusan Sastra Inggris UPI yang sudah bergelut di dunia kepenulisan sejak 2016. Sempat jadi Copy Editor dan Content Writer, sekarang Content Editor artikel properti hingga lifestyle. Senang menonton film, membaca, dan bermain game hingga larut malam.
Follow Me:

Related Posts