General lighting adalah sumber penerangan utama yang dibutuhkan oleh hampir sebagian besar ruangan. Lalu, apa karakteristik serta jenis lampu apa yang bisa digunakan untuk pencahayaan ini? Simak ulasan lengkapnya di bawah ini!
Pencahayaan adalah salah satu elemen penting karena menjadi indikasi sebuah hunian layak huni.
Tak hanya itu, pencahayaan juga berfungsi sebagai unsur artistik yang akan kamu bangun di dalam sebuah ruangan.
Itulah mengapa kamu wajib mengetahui jenis pencahayaan saat merancang sebuah hunian agar bisa mendapatkan nuansa yang diinginkan.
Dari tiga jenis pencahayaan, general lighting adalah jenis pencahayaan yang didesain sebagai sumber penerangan utama di sebuah hunian.
Kira-kira apa maksudnya?
Temukan jawabannya di sini!
Secara Umum, General Lighting adalah …
General lighting adalah pencahayaan yang digunakan untuk keseluruhan ruangan.
Pencahayaan jenis ini harus mampu membuat penghuninya melihat barang-barang di sebuah ruangan dengan jelas.
Walhasil, penempatan pencahayaan ini biasanya diletakkan di bagian tengah ruangan.
Luas, warna, dan dekorasi ruangan akan memengaruhi intensitas cahaya yang diperlukan.
Ada baiknya jika kamu menggunakan beberapa lampu yang dilengkapi dengan dimmer sehingga cahayanya dapat diatur sesuai kebutuhan.
Pada kasus lain, pengaturan tingkat minimum pencahayaan ini ditentukan berdasarkan dengan panduan praktik untuk memastikan keselamatan kerja.
Karakteristik General Lighting
Seperti yang sudah kamu ketahui, setiap jenis pencahayaan memiliki karakteristik masing-masing.
Dalam membedakannya dengan dua jenis lainnya, berikut adalah beberapa karakteristik dari general lighting.
- Tipe lampu warna terang.
- Sifat cahayanya menyebar dan lunak.
- Besaran daya yang disesuaikan dengan luas ruangan.
- Biasanya diletakkan pada titik pusat atau ruang tengah.
- Dapat dipasang di berbagai jenis ruangan.
Perbedaan General Lighting dengan Jenis Pencahayaan Lainnya
Walaupun sudah mengetahui perbedaan dari general lighting, cukup sulit memang untuk langsung bisa membedakannya jenis pencahayaan lain.
Padahal, secara karakteristik, ketiganya memiliki karakteristik yang berbeda satu sama lain.
Untuk mengetahui lebih lanjut soal perbedaan jenis pencahayaan, inilah penjelasan singkatnya.
1. Tingkat Pencahayaan
General lighting akan memberikan penerangan yang menyeluruh untuk sebuah ruangan.
Jenis pencahayaan ini juga menciptakan tingkat cahaya yang seragam di seluruh ruangan.
Ini berbeda halnya dengan task lighting yang hanya ditargetkan pada area tertentu.
Accent lighting menyoroti akses menarik perhatian ke objek tertentu seperti patung atau rak buku.
2. Letak Pencahayaan
Ambient lighting biasa digunakan di sebagian besar ruangan.
Hal ini berbeda dengan task lighting yang diletakkan di area rumah untuk tugas tertentu.
Sama halnya dengan pencahayaan aksen yang sering digunakan di luar ruangan untuk menonjolkan objek seperti pohon atau tanaman.
3. Jenis Lampu yang Digunakan
General lighting memakai cahaya alami dari matahari dan lampu dengan sifat lunak seperti lampu LED downlights dan lampu gantung.
Sementara itu, task lighting berupa lampu meja yang dapat memberikan tambahan pencahayaan.
Lalu, jenis lampu yang digunakan untuk accent lighting biasanya berupa track light, lampu canister, atau lampu dinding.
Jenis Lampu yang Bisa Digunakan
Salah satu karakteristik dari general lighting adalah memiliki sifat cahaya yang menyebar dan lunak.
Berikut ini adalah beberapa jenis lampu yang dapat digunakan:
- LED downlights
- Lampu gantung
- Pendants light
- Lampu lantai
- Lampu meja
***
Semoga artikelnya bermanfaat, Sahabat 99!
Jangan lupa untuk mengikuti artikel menarik lainnya hanya di Berita 99.co Indonesia.
Sedang mencari hunian impian seperti Cimanggis Golf Estate di Depok?
Temukan beragam pilihan rumah idamanmu hanya di situs properti 99.co dan Rumah123.com yang selalu #AdaBuatKamu.