Eksterior Rumah Anda

10 Inspirasi Gambar Rumah Type 45 yang Memikat Hati

3 menit

Rumah type 45 sampai sekarang masih dicari keberadaannya. Biasanya tipe rumah ini paling laris dibeli oleh pasangan yang baru saja menikah. Yuk, temukan inspirasi gambarnya dalam artikel ini!

Property People, rumah type 45 adalah tipe rumah yang memiliki luas bangunan 45 meter persegi yang biasanya diikuti dengan luas lahan.

Misalnya hunian tipe 45/60 artinya rumah dengan luas bangunan 45 meter persegi yang dibangun di lahan seluas 60 meter persegi.

Tipe 45 ini bisa dibilang memiliki ukuran bangunan yang cukup kecil.

Hanya cukup ditinggali satu keluarga yang berisi 1 hingga 2 orang anak.

Namun, kepopuleran dari rumah type ini masih sering dicari oleh pasangan muda yang baru saja menikah atau keluarga kecil yang ingin mempunyai rumah dengan bujet murah.

Berikut beberapa referensi desain rumah type 45 yang sudah tim Berita 99.co Indonesia cari untukmu!

10 Gambar Rumah Type 45 yang Memikat Pasangan Muda

1. Halaman Depan Masih Bisa Dibuat Taman

rumah type 45

Hunian dengan type 45 ini masih sangat ideal bila dibangun pada lahan dengan luas kurang dari 1 area atau 100 meter persegi.

Seperti gambar rumah di atas, bagian depan rumah masih bisa dipakai untuk sedikit taman dan parkiran outdoor di samping rumah.

2. Rumah Type 45 2 Lantai

rumah tipe 45 2 lantai

Nah, tipe hunian 45 juga bisa dibuat 2 lantai, kok.

Karena keterbatasan lahan, biasanya penghuni rumah mengatasi dengan membuat lantai 2 pada rumah tipe 45 ini.

3. Rumah Type 45 Minimalis

gambar rumah tipe 45 minimalis

Tak hanya bagian depannya saja yang bisa dipakai untuk halaman.

Pada bagian belakang hunian tipe 45 ini bisa disediakan untuk jendela dan ventilasi agar semua ruang memperoleh ventilasi udara.

4. Rumah Type 45 2 Lantai Minimalis Modern

model tipe 45 2 lantai

Hunian dengan type 45 juga memiliki keunggulan dari segi harga.

Harganya cukup terjangkau, selain itu rumah type 45 1 lantai saja sudah bisa menampung seluruh aktivitas keluarga.

Apalagi hunian type 45 dengan 2 lantai?

Rumah ini cocok untuk Anda yang bergaya hidup minimalis dengan rutinitas yang padat di luar rumah.

5. Rumah Type 45 1 Lantai

rumah tipe 45 1 lantai

Denah atau ukuran rumah type 45 ini memungkinkan kamu untuk memiliki cukup ruang namun, ukurannya tidak besar.



Property People bisa mendapatkan 2 kamar tidur dengan ukurang hingga 3 x 3 meter, 1 toilet, 1 ruang keluarga yang bisa digabung dengan dapur dan 1 garasi terbuka.

6. Atap Segitiga

rumah tipe 45 dengan atap segitiga

Susunan ruangan pada tipe 45 ini hendaknya dibuat kompak agar bisa memperoleh ruangan yang terasa lebih lega.

Selain itu, dengan model atap segitiga yang cukup standar pun rumah tipe 45 ini masih tetap cantik ya?

7. Rumah Tipe 45 dengan Finishing Standar

rumah tipe 45 modern minimalis

Dengan menerapkan finishing standar minimalis kamu akan mendapatkan harga rumah tipe 45 yang relatif murah.

Finishing standar misalnya lantai dengan keramik 30×30 cm, finishing cat, sanitary setara toto, dan lain-lain.

8. Rumah Type 45 Bergaya Mewah

rumah tipe 45 mewah

Meski lahan terbatas dan ruangan yang mungil-mungil, enggak ada salahnya bila menjadikan rumah bertipe 45 ini menjadi hunian yang mewah.

Jika kamu ingin menggunakan batu alam seperti marmer atau onyx untuk kesan yang lebih mewah.

Pilihlah batu dengan urat yang tidak terlalu banyak, kontras, dan abstrak sehingga tetap terlihat nyaman jika diaplikasikan pada rumah tipe 45.

9. Rumah Tipe 45 Sederhana

rumah tipe 45 sederhana

Sahabat 99 juga bisa mengaplikasikan warna netral dan basic pada fasad rumah type 45 ini.

Fasad rumah yang berwarna akan membuat atmosfer rumah dengan konsep sederhana yang kuat.

Hindari penggunaan banyak warna yang saling kontras.

Pilihlah warna yang masih memiliki tone yang menyerupai atau satu palet sehingga komposisi warna jadi lebih harmonis dan enggak monoton.

10. Rumah Tipe 45 Bermaterial Kayu

model rumah tipe 45

Salah satu cara menghadirkan suasana hangat dan bersahabat pada rumah tipe 45 adalah dengan mengaplikasikan elemen-elemen natural.

Kamu bisa menggunakan perabot atau material kayu yang diekspos ataupun dekorasi-dekorasi natural lainnya.

Pilihlah pola kayu yang memiliki urat tak terlalu kontras dan banyak sehingga secara visual akan membuat ruang terasa sesak.

Untuk penggunaan elemen kayu yang dominan, seperti pada lantai dan dinding, pilihlah warna pola kayu yang terang.

Hindari warna-warna gelap seperti cokelat tua karena akan membuat suasana ruang pada rumah tipe 45 terasa jadi lebih sempit.

***

Semoga artikel di atas bisa menambah inspirasi kamu, Property People!

Kunjungi Google News Berita 99.co Indonesia untuk mendapatkan informasi properti terkini.

Sedang mencari properti untuk berinvestasi? Temukan properti melalui www.99.co/id.

Jual beli properti di 99.co #segampangitu.



Rulfhi Alimudin

Mengawali karier kepenulisan sebagai penulis lepas di beberapa media daring sejak 2016. Kini mencurahkan pikiran untuk menulis properti, gaya hidup, marketing, hingga teknologi di Berita 99 dan Rumah123.
Follow Me:

Related Posts