Berita Ragam

20 Gambar Kaligrafi Mudah dan Indah Berwarna, Cocok jadi Media Belajar!

5 menit

Gambar kaligrafi mudah dan indah berwarna berikut ini bisa menjadi referensi saat mendapat tugas dari guru untuk membuat karya seni. Yuk, intip beberapa contoh gambar kaligrafi berwarna!

Property People, kebanyakan umat Islam sudah sangat familiar akan tulisan kaligrafi maupun gambar kaligrafi.

Bagaimana tidak, tulisan kaligrafi sering kali menjadi hiasan dinding di tempat ibadah seperti masjid, musala, hingga tempat pengajian.

Umumnya kaligrafi yang terpasang adalah kaligrafi dari ayat suci Al Quran maupun kaligrafi Asmaul Husna.

Kendati demikian, kaligrafi tidak terbatas hanya pada tulisan Arab saja.

Seiring berkembangnya pemikiran dan kreativitas, muncul kaligrafi lainnya misal kaligrafi Sunda dan kaligrafi Jawa.

Agar lebih jelas, simak pengertian kaligrafi menurut para pakar di bawah ini.

Definisi Kaligrafi Menurut Pakar

gambar kaligrafi mudah dan indah

Gambar kaligrafi mudah dan indah

Menurut Syaikh Syamsuddin Al Ahfani

Syaikh Syamsuddin Al Ahfani mengatakan bahwa kaligrafi adalah ilmu yang mempelajari aneka macam bentuk dari huruf tungga, pisah, hingga tata letak serta metode merangkai huruf-huruf tersebut.

Menurut Yaqut Al Musta’shimy

Yaqut Al Musta’shimy menjelaskan bahwa kaligrafi merupakan suatu seni arsitektur yang dihadirkan, dieksploitasikan dan disajikan melalui sebuah alat keterampilan.

Menurut Ubaid bin Ibad

Sementara menurut Ubaid bin Ibad, kaligrafi atau khat adalah utusan dari sebuah tangan, di mana pena di dalamnya yang bertindak sebagai duta.

Dari tiga penjelasan di atas bisa kamu tarik kesimpulan bahwa kaligrafi adalah salah satu ilmu seni menulis dengan indah dan menarik.

Nah, seiring perkembangan zaman, gaya kaligrafi terus berkembang dan memunculkan langgam-langgam baru.

Melansir dari prestasiglobal.id, setidaknya ada delapan jenis kaligrafi sampai saat ini. Ini jenis-jenisnya!

8 Jenis Kaligrafi Berdasarkan Gaya Kepenulisannya

kaligrafi mudah

Gambar kaligrafi berwarna

1. Jenis Nakshi

Jenis Nakshi adalah gaya kaligrafi tertua dan menjadi jenis yang legendaris sampai saat ini.

Dirumuskan oleh Ibnu Muqlah sekitar abad ke-10, gaya kepenulisan kaligrafi ini sangat populer dan dimanfaatkan untuk penulisan Al Quran.

Kaligrafi ini memiliki tipe tulisan sederhana tetapi indah, mudah dibaca dan tulisan apa adanya tanpa tambahan hiasan apapun.

2. Jenis Tsulust

Merupakan kaligrafi yang lahir pada masa kekhalifahan Abbasiyah.

Jenis Tsulust memiliki tulisan yang begitu ornamental dengan adanya hiasan tambahan untuk mengisi komposisi yang ada.

Kaligrafi ini mempunyai gaya kepenulisan membentuk kurva untuk menghadirkan keindahan dan keistimewaan.

Jenis Tsulust pun paling banyak dimanfaatkan dalam ornamen arsitektur, masjid, sampul buku, hingga dekorasi interior.

3. Jenis Farisi

Kaligrafi jenis farisi dikembangkan oleh pakar dari Persia serta menjadi huruf resmi pada masa Dinasti Safawi dan masih berlaku sampai saat ini.

Kaligrafi farisi memiliki gaya kepenulisan huruf tanpa harakat, lebih mengedepankan unsur-unsur garis, serta permainan tebal tipis huruf.

Meski begitu, jenis kaligrafi farisi terbilang mudah dibaca dan ditulis dibandingkan jenis naskhi.

4. Jenis Riq’ah

Seorang kaligrafer asal Daulah Ustmaniyah mengembangkan gaya dari kombinasi kaligrafi naskhi dan hat tsulust.

Jenis ri’qah mempunyai gaya kepenulisan sederhana dengan tambahan hiasan yang tidak begitu sulit.

Oleh karena itu, jenis kaligrafi yang satu ini cocok bagi pemula seperti anak SD, SMP, hingga orang dewasa yang mulai senang menggambar.

5. Jenis Ijazah

Pakar asal Daulah Usmani mengembangkan kaligrafi perpaduan khat dari tsulust dan naskhi, bernama khat ijaza.

Jenis khat ijaza atau khata raihana kerap digunakan oleh para guru ketika menuliskan sesuatu dalam selembar ijazah.

6. Jenis Diwani

Merupakan sebuah kaligrafi hasil karya Syaikh Hamdullah asal Daulah Usmani di Turkir sekitar penghujung abad ke 15 dan masuk abad ke 16.

Pada masa Daulah Usmani, gaya kepenulisan khat diwani dimanfaatkan sebagai tulisan untuk menuliskan surat resmi bagi kerajaan.

Jenis khat ini memiliki karakter bulat dan tidak mempunyai harakat sehingga bagi pemula akan sulit memahaminya.

7. Jenis Diwani Jali

Selanjutnya, kaligrafi yang diwani jali yang merupakan hasil pengembangan dari jenis diwani.

Seorang kaligrafer populer Daulah Usmani di Tukri yakni, Hafiz Usman yang mengembangkan jenis khat ini.

Pada dasarnya, karakter huruf kaligrafi diwani jali menyerupai khat diwani, hanya saja lebih terkesan ornamental, lebih padat, dan terkadang menumpuk saat penulisan.

8. Jenis Khat Kufi

Terakhir, jenis kufi yang dipopulerkan oleh kaligrafer asal Kota Kufah, Irak sekitar abad ke 7 masehi.

Kaligrafi kufi adalah jenis khat paling tertua di antara semuat kaligrafi, bahkan sebelum khat naskhi.

Gaya kepenulisan kaligrafi kufi digunakan sebagai media penyalinan Al Quran pada periode awal sekali.



20 Gambar Kaligrafi Mudah dan Indah Berwarna

1. Gambar Kaligrafi Mudah dan Indah Berwarna Muhammad

kaligrafi muhammad

Sumber foto kaligrafi bagus: Pinterest/yuliea

2. Gambar Kaligrafi Bismillah Mudah dan Indah Berwarna

kaligrafi bismillah

Sumber contoh gambar kaligrafi yang bagus: inspiring.id

3. Gambar Kaligrafi Lafaz Allah

kaligrafi lafadz Allah

Sumber contoh gambar kaligrafi: tumblr.com

4. Gambar Kaligrafi Islam

kaligrafi islam

Sumber kaligrafi berwarna: etsy.com

5. Kaligrafi Alhamdulilah

gambar kaligrafi alhamdulilah

Sumber gambar kaligrafi mudah ditiru: urdutehzeb-com

6. Gambar Kaligrafi Modern

kaligrafi modern

Sumber gambar kaligrafi: devianart.com

7. Kaligrafi Assalamualaikum

kaligrafi assalamualaikum wr

Sumber kaligrafi simple berwarna: fiqihmuslim.com

8. Gambar Kaligrafi Allah dan Muhammad

kaligrafi allah dan muhammad

Sumber kaligrafi nabi Muhammad Saw: seruni.id

9. Kaligrafi Bulan

kaligrafi bulan

Sumber kaligrafi arab bulan: graphicsheat.com

10. Gambar Kaligrafi Lafaz Subhanallah

gambar kaligrafi subhanallah

Sumber kaligrafi arab: islamicdesktop.net

11. Kaligrafi Lafaz Allahu Akbar

kaligrafi allahu akbar

Sumber kaligrafi mudah dan cantik: islamicdesktop.net

12. Kaligrafi Sederhana tapi Indah Berwarna

kaligrafi sederhana tapi indah berwarna

kaligrafi arab simple berwarna

13. Kaligrafi Ramadhan 1445 H

tulisan kaligrafi ramadhan

gambar kaligrafi ramadhan

14. Kaligrafi Idul Fitri

kaligrafi idul fitri

Gambar kaligrafi Idul Fitri

15. Kaligrafi Idul Adha

kaligrafi idul adha

Gambar kaligrafi idul adha

16. Contoh Kaligrafi yang Bagus

contoh kaligrafi yang bagus

Sumber gambar kaligrafi yang bagus: pinterest.com

17. Kaligrafi Arab Mudah dan Bagus

kaligrafi arab mudah dan bagus

Sumber kaligrafi arab mudah dan bagus: Youtube/Budiono Dzb

18. Gambar Kaligrafi Berwarna

gambar kaligrafi berwarna

Sumber gambar kaligrafi berwarna: Youtube/Alqaryah_

19. Gambar Kaligrafi yang Bagus

gambar kaligrafi yang bagus

Sumber gambar kaligrafi yang bagus: initu.id

20. Kaligrafi Arab Simple Berwarna

kaligrafi arab simple berwarna

Sumber contoh kaligrafi arab simple berwarna: Youtube/Ori Channel

***

Tidak hanya kaligrafi Arab, ada juga kaligrafi Sunda yang bisa jadi inspirasi.

Kamu bisa menemukan lebih banyak ulasan kaligrafi melalui Google News Berita 99.co Indonesia.

Jangan lupa mengunjungi www.99.co/id untuk menemukan hunian idaman yang selama ini dicari.

Cek sekarang juga dan rasakan penawaran menarik yang bikin beli properti jadi jadi #segampangitu.



Rulfhi Alimudin

Mengawali karier kepenulisan sebagai penulis lepas di beberapa media daring sejak 2016. Kini mencurahkan pikiran untuk menulis properti, gaya hidup, marketing, hingga teknologi di Berita 99 dan Rumah123.
Follow Me:

Related Posts