Interior Rumah Anda

6 Cara Mempercantik Rumah dengan Furnitur Hijau Zamrud. Trik Pintar Meningkatkan Nilai Dekor!

3 menit

Interior rumah tampak membosankan? Jangan khawatir, kamu bisa mempercantiknya dengan furnitur hijau zamrud di bawah ini. Dijamin dapat menyulap ruangan di rumahmu menjadi lebih cantik dan menarik!

Tahun ini, warna hijau mendominasi daftar pilihan warna paling populer.

Bahkan, hampir semua desainer interior menyebutnya sebagai salah satu tren warna teratas sepanjang 2022.

Emerald green atau hijau zamrud menjadi shade hijau yang diprediksi bakal menjadi besar pada tahun ini.

Salah satu marketplace online global ternama asal Amerika Serikat, Etsy, pun beranggapan sama.

Laporan Etsy bahkan menunjukkan peningkatan signifikan terhadap “furnitur hijau zamrud” dan “dekorasi hijau zamrud”.

Jika kamu tak ingin ketinggalan, kamu bisa mempertimbangkan untuk mempercantik rumahmu dengan mengaplikasikan warna ini.

Berikut adalah cara yang bisa kamu lakukan!

Cara Mempercantik Rumah dengan Furnitur Hijau Zamrud

1. Mulai dari Hal Kecil

furnitur hijau zamrud di ruang tamu minimalis modern

sumber: mall-11.xyz

Cara mempercantik rumah dengan furnitur hijau zamrud pertama ini cocok untuk kamu yang baru pertama kali menggunakan warna satu ini.

Menurut pakar desain interior Richard Petrie dari Thomas Sanderson, hal terbaik yang harus dilakukan adalah memulainya dari hal yang paling kecil.

Misalkan saja, kamu bisa memulai dari statement wall, dekorasi yang berani, atau juga permadani.

Richard menjelaskan bahwa warna hijau zamrud bekerja dengan indah sebagai warna cat untuk setiap ruangan di hunianmu.

Ia juga mendorong furnitur hijau zamrud beserta aksesorinya untuk membuat pernyataan yang lebih mencolok.

2. Lengkapi dengan Cokelat dan Biru

mempercantik ruangan dengan furnitur hijau zamrud dengan mengombinasikannya

sumber: Emma Merry / Home Milk

Jika kamu memang sedang mencari nuansa yang lebih santai, cobalah kombinasikan hijau zamrud dengan warna gelap lainnya.

Penggabungan dua warna atau lebih tersebut dapat menciptakan ruangan yang begitu berkesan.

Mark Lavender, dari M. Lanveder Interiors, menyatakan warna zamrud membawa elemen di luar ruangan ke dalam sebuah hunian.

Ia mengungkapkan bahwa pelengkap yang baik untuk warna ini adalah warna cokelat dan biru.

Ini dikarenakan warnanya mampu memberikan kesan mendalam pada huniannya.

3. Berkomitmen Penuh

berkomitmen penuh pada furnitur hijau zamrud

sumber: learnvray.com

Cara mempercantik rumah dengan furnitur hijau zamrud lainnya adalah memiliki komitmen penuh.

Kim Amstrong dari Kim Armstrong Interior Design menuturkan, kamu tak perlu ragu jika akan mendesain sebuah ruangan dengan warna dan furnitur hijau zamrud.

Menurutnya, kamar dengan warna ini kini tengah mendapati popularitas yang begitu tinggi.

Pasalnya, hijau zamrud mampu menggambarkan tren yang sedang berkembang belakang ini.

Kim pun merekomendasikan untuk membuat ‘drama’ dengan mengecat beberapa permukaan seperti pada bagian

  • pintu,
  • dinding,
  • trim, dan
  • langit-langit.

Tak hanya itu, ia juga menyarankan untuk mengimbangi dominasi warna hijau zamrud dengan bantal cetak macan tutul.



Kamu juga bisa menggunakan aksen kuningan antik agar ruangan jauh lebih menarik.

4. Gunakan Basis Netral

menggunakan basis netral bersama furnitur hijau zamrud

sumber: blog.modsy.com

Jika masih dirasa belum siap untuk berkomitmen penuh, kamu tak perlu khawatir.

Desainer interior Maggie Clarke dari Maggie Clarke Interiors merekomendasikan penggunaan nuansa dan potongan netral.

Fungsinya adalah untuk memusatkan warna daripada menjadikannya sebagai fokus utama.

Ia menyarankan untuk menggunakan alas netral untuk barang-barang besar seperti sofa, permadani, hingga kursi yang menyertainya.

Tak hanya itu, Clarke juga mengusulkan untuk memasukkan beberapa kursi berlengan beludru zamrud.

Agar lebih cantik, ulangi penambahan salah satu jenis warna hijau itu di seluruh ruangan dengan bantal dan aksesori.

5. Gunakan Warna Zamrud di Ruangan Hitam

sebuah ruangan dengan sofa merah muda dan tanaman hias

sumber: treehouse.co

Cara paling mudah yang bisa dilakukan lainnya adalah dengan menggunakan hijau zamrud sebagai warna pengganti hitam.

Sarah Barnard dari Sarah Barnard Design menjelaskan, ia menyukai penggunaan hijau zamrud sebagai pengganti ‘warna netral‘ seperti hitam.

Pasalnya, hijau tua mampu berpadu ciamik dengan putih hangat, teal, dan merah muda.

Ini membuat warna permata favorit seorang nenek menjadi segar dan kembali modern.

Ia juga mendorong untuk memasukkan unsur-unsur dari alam, misalnya, tanaman atau nuansa hijau bersahaja lainnya.

Ini disarankan untuk menciptakan nuansa yang terhubung di seluruh ruang.

Menurutnya, warna hijau tersebut adalah warna klasik yang menginspirasi koneksi visual ke alam terbuka.

6. Buat Efek Berlapis

kursi berwara hijau dengan bantal berwarna biru

sumber: beliani.pl

Cara mempercantik rumah dengan furnitur hijau zamrud terakhir adalah dengan membuat efek berlapis.

Megan Dufresne, Desainer Utama di MC Design, mengatakan, ia sudah mencoba mencampurkan warna hijau zamrud dengan warna hijau lainnya.

Ia mencoba untuk menciptakan efek berlapis.

Hasilnya, warna tersebut muncul tetapi tidak terasa tidak pada tempatnya atau terlalu kuat.

Untuk menciptakan nuansa hangat dan mengundang, ia akan menggunakan efek berlapis ini pada area bar rumah atau lounge.

***

Semoga artikelnya bermanfaat untuk sahabat 99.

Ikuti terus artikel yang pastinya menarik di Berita Properti 99.co Indonesia.

Ada banyak pilihan menarik saat sedang mencari hunian impianmu, seperti kawasan Pesona Prima Cikahuripan 5 & 6 di Bogor.

Selengkapnya bisa kamu akses hanya di 99.co/id dan Rumah123.com.



Emier Abdul Fiqih P

Menjadi penulis di 99 Group sejak 2022 yang berfokus pada artikel properti, gaya hidup, dan teknologi. Lulusan S2 Linguistik UPI ini sempat berprofesi sebagai copy editor dan penyunting buku. Senang menonton film dan membaca novel di waktu senggang.
Follow Me:

Related Posts