Tertarik menghadirkan desain teras rumah elegan? Mari lihat inspirasinya pada artikel ini, Property People!
Sebagai salah satu bagian hunian yang menjadi ruang peralihan antara bagian luar dan dalam, teras rumah memiliki peranan penting pada rumah.
Pasalnya, keberadaan teras rumah bisa menjadi area sirkulasi udara dan cahaya matahari alami.
Posisi teras rumah juga tidak melulu berada di depan, bisa berada di samping atau belakang rumah.
Dengan begitu, tak heran bisa setiap rumah punya teras dan didekorasi dengan semenarik dan senyaman mungkin.
Bahkan, ada juga yang rela merogoh kocek yang dalam untuk membuat teras dengan desain yang elegan.
Nah, kali ini Berita 99.co Indonesia telah menghadirkan inspirasi desain teras rumah elegan yang bisa kamu lihat pada uraian berikut.
7 Desain Teras Elegan yang Estetik
1. Teras Elegan dengan Tangga
Kalau kamu punya rumah dan halaman depan dengan tinggi yang berbeda, coba hadirkan tangga pada teras.
Pasalnya, ketinggian tangga dapat menyesuaikan dengan selisih tinggi antara halaman depan dan rumah.
Namun, hal yang perlu dipastikan adalah memiliki tangga dengan kelandaian yang cukup agar memudahkan anak-anak dan lansia untuk melewatinya.
2. Teras Elegan dengan Taman Hijau
Tidak suka dengan desain teras minimalis elegan yang cenderung kosong atau terlalu polos?
Bisa banget lo hadirkan lebih banyak elemen dan penuh warna tapi tetap simpel, seperti inspirasi di atas.
Kemudian, kamu juga bisa buat lanskap taman hijau dengan ciri khas garis tegas di depan area teras minimalis elegan.
Sementara itu, di area terasnya kamu tetap bisa menaruh meja dan kursi untuk bersantai menikmati pemandangan yang menyejukkan mata.
3. Teras Elegan dengan Konsep Industrial
Kesan unfinished pada teras ini begitu terasa, ya?
Pasalnya, corak industrial dihadirkan lewat bata di dinding pada teras ini.
Sementara itu, di sisi fungsional terasnya, kamu bisa menempatkan sofa bila area cukup luas atau kursi kayu bila areanya lumayan kecil.
4. Desain Teras Rumah Elegan dengan Batu Alam
Ingin sesuatu yang simpel tapi terlihat unik?
Property People bisa lo menata teras rumah dengan menggunakan bebatuan alam agar terlihat elegan dan estetis.
Gunakan batu alam jenis andesit sebagai lantai dasar pada teras, lalu pada bagian pinggirannya berikan batu pebble atau gravel.
Untuk furniturnya, gunakan meja dan kursi berbahan kayu yang memiliki rangka besi hitam.
5. Teras Elegan dengan Furnitur Fungsional
Sofa yang digantung pada area teras adalah ide menarik yang bisa dicoba!
Property People tentu akan merasa lebih nyaman ketika duduk di atasnya.
Sofa gantung ini memiliki desain yang simpel.
Kerangka sofanya sendiri terbuat dari kayu dan diberi spons di atasnya. Agar semakin cantik, diletakkan bantal dengan berbagai motif yang unik.
Pastikan sofa menggantung dengan kuat, agar tidak jatuh saat Anda menaikinya.
6. Teras Elegan dengan Corak Marmer
Kembali pada desain teras sederhana, yang satu ini pas untuk kamu yang mengiginkan tampilan rumah depan yang lebut tanpa menghapus esensi minimalis hunian.
Penggunan keramik marmer berwarna putih keabuan merupakan sentuhan manis untuk teras sederhana.
Tidak hanya itu, walaupun terlihat minimalis, pola marmer yang mewah akan menambahkan nilai estetika teras rumah.
Teras akan tetap terlihat minimalis dengan sedikit sentuhan kemewahan.
7. Desain Teras Elegan yang Minimalis
Desain teras rumah minimalis yang tampak rapi dan bersih. Pemilik menutup area parkir atau halaman depan dengan batu kerikil. Hal ini untuk mencegah tumbuhnya rumput liar dan mempermudah perawatan.
Menutup halaman depan dengan batu kerikil pilihan yang bijak. Sebab dapat membantu air dapat meresap dengan baik ketika hujan.
Sebagai gantinya, pemilik memasang rumput sintetis di area teras untuk tempat bersantai.
***
Semoga artikel ini bisa bermanfaat, ya.
Kunjungi Google News Berita 99.co Indonesia untuk membaca informasi seputar properti Indonesia.
Jika kamu sedang mencari rumah dengan harga murah langsung saja cari di www.99.co/id.
Lewat 99.co Indonesia, jual beli properti bisa #segampangitu!