Berita Berita Properti

Mengenal Kelebihan dan Kekurangan Rumah Type 45. Lengka dengan Tips Desain Interior!

2 menit

Sesuai dengan namanya, rumah type 45 merupakan hunian sederhana dengan luas bangunan 45 meter persegi. Jika kamu sedang menimbang untuk membeli hunian tipe ini, yuk kenali dulu kelebihan dan kekurangannya!

Rumah type 45 hingga saat ini masih sering dicari keberadaannya.

Tipe hunian ini bisa dibilang memiliki ukuran bangunan yang cukup kecil.

Hanya cukup ditinggali satu keluarga yang berisi 1 hingga 2 orang anak.

Namun cocok untuk pasangan yang baru saja menikah.

Kelebihan dan Kekurangan Rumah Type 45 Sebagai Hunian

rumah type 45

1. Kelebihan Rumah Type 45

Arsitektur standar hunian ini menempatkan desain open space di dalam rumah, sehingga sirkulasi udara lebih lancar dan ada kesan asri pada rumah.

Namun pada dasarnya spesifikasi rumah tipe 45 dan 36 tidak jauh berbeda.

Baik dari segi bahan-bahan yang digunakan atau jumlah ruangan.

Hanya saja ada perbedaan luas ruangan pada kedua type rumah ini.

Selain itu kini komposisi yang ditawarkan pun lebih beragam, ada pilihan desain 3 kamar tidur, 1 ruang tamu, 1 kamar mandi, dan dapur.

Atau 2 kamar tidur, 1 dapur, 1 ruang tamu, 1 ruang makan, 1 ruang keluarga, 1 gudang, dan 1 garasi.

Luas bangunan yang standar membuat rumah ini mudah dirawat dengan biaya yang minim.

2. Kekurangan Rumah Type 45

Kesederhanaan konsep desain rumah type 45 cenderung terkesan kaku baik di dalam maupun dari luar.

Hal ini membuatmu harus mengeluarkan budget lebih untuk memperindah tampilan rumah.

Terutamanya untuk menata beragam tanaman hijau dan dekorasi unik demi meningkatkan nilai estetika hunian.

Salah menata sedikit saja akan membuat penghuni merasa tidak nyaman di rumah.

Tips Desain Interior Rumah Type 45

rumah type 45

Sumber: cakologidesain.com

Jangan khawatir, mendesain interior hunian ini sebenarnya tidak sulit.

Asalkan kamu mengetahui celah-celah tata ruang yang tepat.



Yuk, simak berbagai tips untuk menyulap hunian tipe 45 menjadi lebih nyaman!

1. Lakukan Permainan Level di dalam Rumah

Untuk menghadirkan ruang lapang yang tidak sesak, lakukan permainan level.

Kamu bisa meninggikan langit-langit di beberapa ruangan seperti ruang keluarga ataupun ruang makan.

Tidak hanya membuat ruangan lebih luas, ini akan membuat sirkulasi pada rumah semakin baik.

Bila kamu senang mengeksplorasi, coba buat sekat terbuka pada langit-langit yang tinggi untuk menjadi ruang tambahan di rumah.

2. Pertimbangkan Penggunaan Meja Lipat di Area Dapur

Bila area dapur sempit, menempatkan meja makan mungkin akan membuat ruang gerak terbatas.

Pertimbangkan untuk menggunakan meja lipat yang terpasang menempel di dinding.

Meja bisa kamu bentangkan saat butuh, lalu lipatlah ketika aktivitas makan sudah selesai.

Hal ini juga akan membuatmu terbiasa untuk tidak meletakkan terlalu banyak barang di atas meja makan.

3. Lemari Gantung Sebagai Tempat Penyimpanan

Kamu memerlukan banyak ruang untuk menyimpan barang?

Gunakan lemari gantung sebagai tempat penyimpanan beragam barang.

Konsep lemari seperti ini memungkinkanmu menggunakan ruang di bawahnya untuk keperluan lain.

Pilih lemari dengan pintu kaca untuk menciptakan ilusi ruang yang lapang.

4. Maksimalkan Penggunaan Ruang Terbuka

Hanya karena kamu menginginkan lebih banyak ruangan, jangan terburu-buru memutuskan untuk menutup ruang terbuka.

Lebih baik kamu biarkan ruang ini tetap ada, dan gunakan dengan maksimal sebagai sumber sirkulasi udara dan pencahayaan alami.

Pencahayaan yang baik akan membuat ruangan terkesan lebih cerah dan luas.

Tambahkan tanaman hias di ruang terbuka untuk memasukkan elemen alam pada hunianmu.

5. Minim Furniture

Gunakan perabot multifungsi agar kamu tidak perlu menggunakan terlalu banyak furniture.

Ini efektif untuk menghemat ruang, meski membuat tatanannya tidak fleksibel untuk dirubah.

Seperti rangka kasur yang menyatu dengan lemari, rak, atau meja belajar.

Atau bangku penyimpanan yang dapat penghuni gunakan sebagai tempat duduk sekaligus wadah menyimpan barang.

***

Semoga informasi ini dapat membantumu menemukan hunian yang tepat Sahabat 99!

Jangan lupa, simak artikel menarik lainnya hanya di Berita 99.co Indonesia.

Pastikan juga mengunjungi 99.co/id dan Rumah123.com dan temukan hunian idamanmu di sana.

Ada berbagai pilihan properti menarik seperti perumahan Singhamerta City di kota Malang.

Yuk, wujudkan properti impian sekarang juga, karena kami #PastiBisa dan selalu #AdaBuatKamu!



Hanifah

Hanifah adalah seorang penulis di 99 Group sejak tahun 2020. Lulusan Jurnalistik UNPAD ini fokus menulis tentang properti, gaya hidup, marketing, hingga teknologi. Di waktu senggang, ia senang menghabiskan waktu untuk kegiatan crafting dan membaca.
Follow Me:

Related Posts