Walau terlihat jadul, konsep desain vintage masih digemari banyak orang hingga saat ini. Temukan inspirasi desain ruang tamu vintage yang bisa kamu aplikasikan di rumah pada ulasan berikut!
Memilih suasana vintage pada interior ruang tamu bukan berarti menghias rumah dengan nuansa yang sudah ketinggalan zaman.
Popularitas ruang tamu jadul ini sedang kembali “trending” dan membuat banyak orang ingin mengaplikasikan desainnya rumah.
Jika kamu termasuk salah satu di antaranya, tak perlu bingung.
99.co Indonesia telah merangkum beberapa inspirasi desain ruang tamu vintage yang bisa dijadikan referensi.
Yuk, langsung simak ulasan lengkap seputar inspirasi desainnya di bawah ini!
Inspirasi Desain Ruang Tamu Vintage yang Menawan
1. Ruang Tamu dengan Motif Khas Vintage
Inspirasi desain ruang tamu vintage pertama ini menonjolkan dekorasi seperti bantal bermotif abstrak dan floral.
Hal tersebut membuat tampilan ruang tamunya terlihat semakin jadul tetapi manis.
Untuk mempermanis ruangan, terdapat tanaman hias di beberapa sudut ruangan dan cermin hias antik di salah satu sisi ruangan.
2. Ruang Tamu dengan Warna Khas Vintage
Pemilihan warna bisa sangat berpengaruh terhadap ruang tamu bergaya vintage.
Untuk membuat ruangan memiliki kesan zaman dulu yang kuat, gunakan warna “kusam” seperti krem dan cokelat pada furnitur.
Namun, jangan lupakan juga menambahkan dekorasi motif khas vintage seperti selimut bulu dan karpet bercorak washed.
3. Ruang Tamu dengan Dekorasi Bernuansa Jadul
Menempatkan lukisan dengan gambar klasik bukan satu-satunya elemen dalam menciptakan ruang tamu vintage.
Kamu bisa menggunakan hiasan dinding berupa cermin dengan pinggiran berukir, kursi sofa bermotif kotak-kotak, dan lemari kayu.
Perpaduan elemen-elemen tersebut memberikan kesan unik tetapi tetap menarik perhatian.
4. Ruang Tamu dengan Berbagai Macam Motif
Ingin miliki ruang tamu dengan tampilan berbeda?
Inspirasi desain ini layak untuk kamu tiru.
Pada gambar di atas, terdapat berbagai macam motif seperti dedaunan dan floral dan sofa cokelat yang menjadi ciri khas desain interior vintage.
Tak hanya itu, ruangannya menggunakan material kayu pada area lantai.
Ini membuat tampilan ruangan mendapatkan kesan zaman dulu tetapi tetap hangat.
5. Ruang Tamu dengan Furnitur Patel
Bagi kamu yang ingin tampil all out dalam mendesain ruang tamu vintage, inspirasi desain di atas jadi jawabannya.
Ruang tamu tersebut menghadirkan berbagai elemen dari gaya vintage.
Misalkan saja, furnitur dan dekorasi yang menggunakan biru kusam.
Selain itu, terdapat juga barang-barang antik yang ditata rapi di sudut ruangan.
Perpaduan elemen-elemen tersebut membuat tampilan ruang tamu yang semakin eye catchy.
6. Ruang Tamu dengan Lukisan Bergambar Klasik
Mengaplikasikan banyak lukisan dinding klasik adalah cara lain untuk mendapatkan tampilan vintage pada ruang tamu.
Dengan mengaplikasikannya, suasana ruangan akan terasa jauh lebih jadul.
Tak hanya lukisan, kesan masa lampau bisa didapat dengan menggunakan sofa kuning dan lantai semen ekspos.
Kedua elemen tersebut mampu mempertegas nuansa khas tahun 1960an.
7. Ruang Tamu dengan Meja Kopi yang Mengelupas
Sebuah ruang tamu wajib memiliki meja kopi untuk meletakkan minuman tamu.
Untuk ruang tamu vintage, gunakan coffee table berbahan kayu yang catnya sedikit mengelupas.
Ini dilakukan agar tampilan ruang tamu terlihat ‘lusuh’ tetapi tetap cantik.
Tak coffee table, tak ada salahnya untuk bereksperimen dengan barang bekas lainnya!
8. Ruang Tamu dengan Furnitur Model Jengki
Furnitur model jengki merupakan salah satu furnitur yang populer pada 1950 hingga 1970.
Pada gambar di atas, furnitur tersebut mampu menonjolkan kesan vintage.
Selain itu, ada juga koleksi barang antik serta lukisan bergambar klasik yang semakin menambah kesan masa lampau pada ruang tamunya.
***
Semoga pembahasan ruang tamu vintage di atas apat bermanfaat untuk Sahabat 99, ya!
Pantau secara berkala artikel seputar desain ruang tamu lainnya hanya di Berita 99.co Indonesia.
Sedang mencari hunian dijual seperti Grand Citra Residence di Cilodong, Depok?
Lihat pilihan rumah memukau lainnya hanya di 99.co/id dan rumah123.com, karena kami selalu #AdaBuatKamu.