Interior Rumah Anda

7 Inspirasi Desain Kamar Tidur Minimalis Sederhana. Sempit Bukan lagi Masalah!

3 menit

Membuat kamar tidur yang nyaman tak melulu harus memakan lahan yang besar. Bagi kamu yang punya kamar dengan lahan terbatas, yuk simak inspirasi desain kamar tidur minimalis sederhana pada ulasan berikut ini!

Setelah capek berkegiatan di luar rumah, salah satu kegiatan yang paling diinginkan adalah beristirahat di kamar tidur.

Dengan begitu, penghuni rumah pasti ingin membuat kamar tidur yang bisa memberi kenyamanan penuh sekaligus privasi untuk beristirahat dari kepenatan.

Nah, bagaimana jika kamar yang dimiliki hanya berdiri di lahan terbatas?

Tak perlu khawatir, kamar tidur yang homey tidak selalu dibuat dengan megah dan mewah, kok.

Sahabat 99 juga bisa membuat desain kamar tidur minimalis sederhana yang menarik.

Namun, untuk membangun desain kamar tidur minimalis sederhana, kamu harus memikirkan desainnya secara matang agar bisa memaksimalkan sudut ruangan.

Nah, kalau kamu tertarik membuat kamar tidur minimalis sederhana, yuk lihat saja inspirasi desain berikut ini!

7 Inspirasi Desain Kamar Tidur Minimalis Sederhana

1. Kamar Tidur Minimalis Sederhana dengan Kasur Lesehan

Kamar Tidur Minimalis Sederhana

sumber: laurenhartmann.com

Desain kamar tidur minimalis sederhana ini biasa digunakan anak-anak kos.

Ya, dengan hanya meletakkan kasur di lantai tanpa alas ranjang, ruang kamar tetap akan terlihat rapi sekaligus lega.

Gunakan lantai parket sebagai elemen dekorasi bernuansa alam di kamar, seperti gambar di atas.

Lalu, pilih juga furnitur-furnitur minimalis seperti nakas dan cermin di sebelah kasur untuk memudahkan mobilisasi barang milikmu.

2. Kamar Tidur Minimalis Bernuansa Monokrom

Kamar Tidur Minimalis Sederhana

sumber: loveahomy.com

Desain kamar tidur minimalis sederhana ini akan menciptakan kesan yang lapang dan elegan.

Kamu juga bisa menambahkan aksen warna pastel pada dekorasi kamar untuk memberikan splash of color,

Dengan begitu, ruangan menjadi terlihat jauh dari kesan membosankan.

Kombinasi ini akan menambah kesan feminin yang cocok diterapkan pada kamar tidur anak perempuan.

3. Desain Kamar Tidur yang Terkesan Hangat

Kamar Tidur Minimalis Sederhana

sumber: slanth.com

Menata kamar tidur minimalis dan sederhana dengan jumlah aksesori yang secukupnya dapat memaksimalkan area kamar untuk relaksasi tanpa sesak.

Kamu hanya perlu menghadirkan rak dinding di atas ranjang, nakas, lalu kursi santai di kamar di samping kasur sebagai furnitur yang fungsional pada kamar.

Selain itu, gunakan juga cat warna krem agar bisa memberi nuansa hangat pada kamar.



4. Kamar Minimalis dengan Wallpaper Floral

Kamar Tidur Minimalis Sederhana

sumber: decoruntold.com

Kalau merasa monoton dengan wallpaper dinding yang polos, kamu bisa lo memasang wallpaper seperti gambar di atas.

Selain lebih berwarna, motif floral bisa memberi sentuhan feminin yang menarik.

Kombinasi warna pastel dan putih membuat kamar terasa hangat dan lapang.

Selain itu, penggunaan tempat tidur berwarna putih dan pink akan menciptakan keselarasan yang menawan.

5. Kamar Tidur yang dengan Kaca yang Terkesan Lapang

Kamar Tidur Minimalis Sederhana

sumber: trendehouse.com

Untuk membuat kamar yang terkesan lega, kamu bisa menghadirkan lemari yang memiliki kaca besar di kamar.

Ya, kaca memang bisa menciptakan dimensi kamar tidur yang sempit jadi terlihat lebih luas.

Selain itu, penerapan cat dinding warna putih pun bisa memberikan kesan lapang dan bersih pada ruangan.

Sebagai pemanis, gunakan dekorasi berupa lampu gantung, rak dinding, dan tanaman hias agar ruangan jadi terasa hidup dan menarik.

6. Kamar Tidur Minimalis dengan Penggunaan Elemen Kayu

Kamar Tidur Minimalis Sederhana

sumber: homesthetics.com

Desain kamar tidur minimalis sederhana ini bisa diterapkan untuk wanita maupun laki-laki.

Pasalnya, kamar ini didominasi elemen kayu, mulai dari lantai hingga furnitur.

Elemen kayu pada ruangan mampu memberikan kesan lembut yang bisa membuat ruangan terasa lebih lapang.

Aksen warna netral seperti putih juga tampak pada furnitur tambahan lainnya, seperti kasur dan rak dinding.

7. Kamar Tidur Minimalis yang Maskulin

Kamar Tidur Minimalis Sederhana

sumber: blog.spacestock.com

Kalau kamu ingin membuat kamar tidur yang tampak maskulin, ada baiknya mencoba desain kamar tidur minimalis seperti gambar di atas.

Penggunaan warna gelap yang mendominasi ruangan ini akan memberikan kesan mewah sekaligus misterius pada kamar minimalismu.

Kemudian, kamu juga bisa mengombinasikan dengan ornamen kayu yang digunakan pada bagian dinding head bed.

***

Bagaimana Sahabat 99, tertarik dengan inspirasi desain kamar tidur minimalis di atas?

Semoga artikel ini menginspirasimu untuk membuat kamar tidur yang nyaman, ya!

Pantau terus artikel inspiratif lainnya di portal Berita 99.co Indonesia.

Sedang mencari rumah yang nyaman seperti di Srimaya Residence?

Tunggu apalagi, segera kunjungi 99.co/id dan temukan hunian impianmu!



Gadis Saktika

Gadis Saktika adalah Content Writer di 99 Group yang sudah berkarier sebagai penulis dan wartawan sejak tahun 2019. Lulusan Bahasa dan Sastra Indonesia UPI ini senang menulis tentang etnolinguistik, politik, HAM, gaya hidup, properti, dan arsitektur.
Follow Me:

Related Posts