Eksterior Rumah Anda

7 Desain Fasad Kayu yang Bisa Membuat Rumah Jadi Indah dan Lebih Adem. Yuk, Terapkan di Hunianmu!

3 menit

Tren kulit sekunder mulai terkenal di Indonesia akhir-akhir ini. Untuk kamu yang tertarik, intip contoh desain fasad kayu estetik yang satu ini, yuk!

Pernahkah kamu melihat rumah yang memiliki material terpisah pada fasadnya?

Material tersebut adalah secondary skin yang bisa membuat rumah menjadi lebih estetik, menahan panas dari luar, sekaligus menambah privasi rumah.

Ada banyak material yang sering kali digunakan sebagai kulit sekunder, seperti roster, bata, besi, dan kayu.

Untuk kamu yang tertarik memiliki secondary skin kayu di rumah, yuk, intip beragam inspirasi desain fasad kayu di sini!

Inspirasi Desain Fasad Kayu yang Estetik

1. Fasad Bergaya Tropikal dengan Kesan Alami

desain fasad kayu tropikal

sumber: archify.com

Inspirasi desain fasad kayu pertama adalah kulit sekunder yang terbuat dari puluhan papan kayu gelap dengan rangka besi.

Keberadaan papan kayu ini membuat orang lain tidak bisa melihat dengan baik aktivitas di dalam rumah sehingga menjaga privasi rumah.

Meski demikian, terdapat rongga-rongga mungil yang membuat sinar matahari bisa memasuki rumah dengan mudah.

Tak hanya menjaga privasi, penggunaan secondary skin ini juga membuat rumah yang monoton jadi tampil lebih menawan.

2. Kulit Sekunder dari Kisi Kisi Kayu yang Menutupi Rumah

desain fasad kisi kisi kayu

sumber: arsitag.com

Rumah berikutnya juga dilengkapi dengan secondary skin dari kisi-kisi kayu yang menutupi hampir seluruh area rumah.

Kulit sekunder ini terletak tak hanya di depan eksterior bangunan, tetapi juga menjadi pagar pembatas area umum dan tempat tinggalmu.

Keunikan dari secondary skin ini adalah kemampuannya dalam menjaga pandangan dari luar terhalang, tetapi tetap memungkinkan pemilik rumah melihat pemandangan luar.

3. Fasad Kayu dan Roster yang Menawan

desain fasad kayu dan roster

sumber: argajogja.com

Desain fasad kayu berikutnya merupakan rumah dengan perpaduan kulit sekunder dari kayu dan roster.

Hal ini bisa kamu coba jika kamu memiliki anggaran terbatas, karena menggunakan secondary skin dari kayu terbilang sangat mahal.

Jangan khawatir rumah jadi terlihat aneh ketika memadukan dua material secondary skin yang berbeda, Property People!

Justru, dua material ini bisa memberikan kesan unik pada rumahmu.

4. Secondary Skin dari Material Kayu untuk Rumah Sederhana

desain fasad kayu sederhana

sumber: arsitag.com

Tak hanya rumah mewah, tempat tinggal mungil dan sederhana juga bisa dilengkapi dengan kulit sekunder, kok!



Justru, keberadaan kulit sekunder di rumah mungil bisa membuat tempat tinggalmu tampak lebih cantik.

Secondary skin juga bisa menjadi alternatif jika kamu bosan dengan tampilan depan rumah, tetapi tidak ingin mengubah bagian depan rumah besar-besaran.

5. Rumah Minimalis dengan Sentuhan Kayu yang Hangat

desain fasad kayu hangat

sumber: gnetindonesia.com

Opsi desain fasad kayu berikutnya yang bisa kamu tiru menggunakan kayu berwarna cerah pada rumah berwarna netral.

Sebagai contohnya, rumah minimalis ini jadi tampak unik berkat warna cokelat tambahan dari kayu di kulit sekunder.

Keberadaan kayu ini juga bisa memberikan kesan hangat dan alami pada rumahmu.

6. Penampilan Fasad yang Hampir Seluruhnya Tertutup Kayu

desain fasad kayu minimalis tertutup

sumber: arsitag.com

Rumah di atas tampak menawan meski hampir seluruh fasadnya tertutup oleh kulit sekunder kayu.

Karena tertutup oleh kisi kisi kayu, kamu bisa menyimpan jendela kaca besar di bagian depan rumah tanpa takut privasi rumah terganggu.

Selain menjaga keamanan, keberadaan fasad kayu ini bisa membuat pantulan cahaya matahari di dalam rumah tampak cantik.

7. Rumah Mungil dengan Secondary Skin Kayu yang Unik

desain fasad kayu memesona

sumber: instagram.com/inforumahbandung_sadir/

Desain fasad kayu berikutnya bisa kamu tiru jika kamu memiliki anggaran terbatas di rumah.

Hal tersebut karena kulit sekunder hanya menutupi beberapa area di depan rumah saja, bukan keseluruhan rumah.

Tentukan area yang ingin kamu tambah privasi di rumah.

Contohnya, kamar tidur utama yang menghadap ke depan rumah, kemudian tutup dengan secondary skin.

Dengan demikian, orang-orang tak bisa dengan mudah melihat aktivitas di dalam rumahmu.

***

Semoga menginspirasi, Property People.

Simak artikel menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Orchard Park Batam dapat kamu pilih bila kini sedang mencari hunian nyaman di daerah Batam Kota.

Informasi lebih lengkap, klik www.99.co/id dan rumah123.com karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Cek sekarang juga!



Shafira Chairunnisa

Lulusan Hubungan Internasional di Universitas Katolik Parahyangan dan pernah bekerja sebagai jurnalis di media nasional. Sekarang fokus menulis tentang properti, gaya hidup, desain, dan politik luar negeri. Senang bermain game di waktu senggang.
Follow Me:

Related Posts