Interior Rumah Anda

4 Contoh Denah Rumah Memanjang untuk Hunian Minimalis

3 menit

Sebidang lahan yang kecil namun memanjang ke belakang memberikan tantangan tersendiri bagi pemiliknya. Maka itu, sebelum dilakukan pembangunan, denah rumah memanjang tersebut pun harus dibuat. 99.co punya beberapa contekannya untukmu, lho! Simak selengkapnya di bawah ini.

Denah Rumah Memanjang Lebar 8,5 Meter

denah rumah mungil

Lebarnya hanya 28 feet alias sekitar 8,5 meter saja, namun luas total dari rumah dua lantai ini mencapai 156,26 meter persegi.

Rumah ini terdiri dari tiga lantai yaitu basement, lantai dasar, dan juga lantai dua.

Ada tiga kamar tidur, dua kamar mandi, satu toilet kecil, serta beberapa ruangan lainnya.

denah rumah mungil

Kamu mungkin tidak menyangkan bukan, Sahabat 99?

Rumah ini didesain sesimpel mungkin namun tetap menarik dengan perbedaan warna yang digunakan pada eksteriornya.

Garis atap pun dibuat simpel dan sengaja menggunakan desain atap yang rata.

denah rumah mungil

Agar bagian dalam rumah terasa lebih lega, desain rumah lahan sempit memanjang yang diterapkan pada hunian ini adalah konsep ruangan terbuka.

Salah satu ruangan yang dapat menggunakan konsep ini adalah bagian dapur dan juga ruang makan.

Rumah Mungil Nyaman dengan Budget Ringan

denah rumah mungil

Bangunan minimalis di atas ini sengaja dibuat kotak memanjang serta simpel untuk membuat budget pembuatannya semakin ringan.

Biarpun begitu, hunian dua lantai dengan total luas 176 meter ini tampil modern dan cocok sebagai tempat beristirahat yang nyaman.

Rumah tersebut dilengkapi dengan sebuah carport untuk satu mobil yang atapnya menyatu dengan struktur bangunan.



Bagian atas dari caport itu sendiri dijadikan balkon yang besar.

Menambah kesan alami dari bangunan bermaterial batu tersebut, ditambahkan pula vertical planter di sekitarnya.

denah rumah mungil

Denah rumah memanjang ini sangat padat namun seluruh kebutuhan rumah dapat terakomodir di dalamnya.

Tampak pada denah, terdapat tiga ruangan kamar tidur, ruang tengah, dapur, dua kamar mandi, serta ruang keluarga di lantai atas.

Denah Rumah Memanjang dengan Walk in Closet

Dari luar, rumah minimalis ini terlihat kecil.

Kamu pun berasumsi bahwa bagian dalamnya sangat terbatas karena ukuran bangunannya.

Sebenarnya, rumah mini ini memiliki luas yang cukup besar lho!

Sebab, ada bangunan tambahan yang dibuat dalam bentuk basement.

Bangunan utama rumah ini memiliki luas sekitar 133,8 meter persegi.

denah rumah mungil

Bagian bawah pun dibuat dengan denah yang sama sehingga memunyai ukuran luas yang persis.

Di dalam rumah berdesain modern ini terdapat empat kamar tidur, dua kamar mandi, dapur, ruang tamu, hingga ruang keluarga yang luas.

Tak disangka, walau ukurannya lumayan imut, pada kamar tidur utama terdapat sebuah walk in closet.

denah rumah mungil

Bangunan rumah ini sendiri dilengkapi dengan banyak material kaca.

Kaca yang dipilih pun ukurannya lumayan besar.

Hal ini memang sengaja dilakukan untuk memberikan kesan terang dan juga segar di dalam rumah.

***

Semoga inspirasi desain rumah sempit memanjang dan denah rumah mungil berlahan sempit memanjang di atas berguna untukmu, Sahabat 99!

Simak ulasan lainnya yang tak kalah bermanfaat hanya di halaman Berita 99.co Indonesia



Tiara Syahra Syabani

Content Manager : 99 Group
Seorang jurnalis/editor kemudian beralih profesi menjadi content dan copywriter. Pecinta buku komik Hai, Miiko! Senang traveling dan makan makanan gurih.

Related Posts