Interior Rumah Anda

11 Dekorasi Rumah Sederhana dari Beton, Bikin Rumah Tampak Mewah dan Eksotis!

5 menit

Material beton kini bukan hanya digunakan untuk membangun rumah atau jalanan, tapi jadi salah satu material unggulan untuk membuat dekorasi rumah sederhana. Simak inspirasi desainnya di sini!

Kini, asosiasi beton yang sebelumnya lebih dekat dengan ruang bawah tanah, garasi, hingga trotoar pun semakin meluas.

Sudah tak terhitung banyaknya terobosan-terobosan cerdas dalam memanfaatkan beton untuk berbagai dekorasi rumah.

Bahkan, kini hampir seluruh bagian rumah telah bercampur dengan sentuhan material beton.

Kalau kamu tertarik untuk mengoleksi dekorasi rumah sederhana dari material beton di rumah, beberapa inspirasi berikut mungkin bisa jadi pilihan untuk dicoba.

11 Dekorasi Rumah Sederhana dari Beton Beraneka Rupa

1. Pot Tanaman Berbahan Beton

pot tanaman beton

Dekorasi rumah sederhana berbahan beton yang pertama bisa dipakai pada pot-pot tanaman di rumah.

Bila sebelumnya kamu lebih mempercayakan pada pot tanaman berbahan plastik, mungkin sekarang sudah saatnya mencoba pot berbahan beton.

Pot tanaman berbahan beton memang sedikit lebih mahal dari segi harga, namun dari segi kualitas sudah tentu jauh lebih baik.

Selain tampilannya lebih mewah, pot tanaman berbahan beton juga tentu lebih awet dan tahan digunakan hingga puluhan tahun.

Agar hasilnya lebih indah, kamu bisa menempatkan pot tanaman untuk tanaman hias dalam rumah.

2. Meja Samping Tempat Tidur

dekorasi rumah sederhana

Jika meja samping tempat tidur biasanya tampak terlalu normal, mengapa tidak mencoba meja samping tempat tidur berbahan beton?

Sebagai item pelengkap kamar tidur, keberadaan meja samping tempat tidur tentu sangat diperlukan.

Fungsinya tak hanya sebagai meja tempat menaruh lampu tidur, tetapi juga sebagai tempat penyimpanan darurat.

Dengan meja samping tempat tidur berbahan beton, kamar bisa terlihat lebih gahar dan semakin menguatkan kesan chic yang ditampilkan.

3. Hiasan Dinding Seperti Bingkai Cermin dan Jam Dinding

dekorasi rumah sederhana

Kamu bisa juga membawa tren dekorasi rumah sederhana dari beton ini ke seluruh bagian rumah, termasuk juga untuk menata hiasan dinding.

Bingkai cermin yang biasanya dari bahan plastik atau kayu bisa diubah menjadi bingkai berbahan beton yang lebih segar.

Jam dinding yang tampak terlalu biasa pun bisa diubah materialnya agar terbuat dari beton polos.

Bahkan, dekorasi-dekorasi dinding lainnya pun bisa dikombinasikan agar tampil dengan balutan material beton yang elegan!

4. Aksesori Kamar Mandi dari Beton

aksesori kamar mandi dari beton

Bukti lainnya bahwa material beton bisa digunakan untuk membuat dekorasi rumah sederhana dalam bentuk apapun adalah benda-benda berikut ini.

Kamu bisa membuatnya untuk aksesori kamar mandi seperti wadah alat mandi, wadah tisu, hingga dudukan vacuum WC.

Pengaplikasian tren material beton ke area kamar mandi mampu menghadirkan nuansa chic yang modern dan segar agar kamar mandi tak terkesan suram.

Jika, kamu tak bisa membuatnya sendiri, tinggal cari saja produk sejenis di pasaran. Sudah banyak beredar, kok!

5. Wastafel Kamar Mandi dari Beton Kokoh

wastafel beton

Sumber: edilportale.com

 

Dekorasi rumah sederhana yang terbuat dari beton sudah pasti kokoh, bisa menjadi material pendukung yang sangat baik.

Misalnya, untuk digunakan sebagai material pembuat wastafel kamar mandi.

Sebagian besar rumah modern bahkan sudah menerapkan tren ini sejak lama karena mengetahui manfaat besarnya dalam jangka panjang.

Kamu bisa memilih variasi desain wastafel kamar mandi berbahan beton ini dalam model polos ataupun yang telah didekorasi.

Penggunaan model polos sendiri dapat memberikan kesan warna yang cerah dengan aksen palet samar namun tetap membuat kamar mandi tampak indah.

6. Dekorasi Beton di Area Dapur

dekorasi meja dapur beton sederhana

Sumber: designingidea.com

 

Di banyak rumah modern, penggunaan material beton sudah cukup masif tidak hanya digunakan untuk pagar di luar rumah.



Misalnya, untuk membuat meja makan, menjadi tumpuan kitchen set, ataupun untuk membuat area memasak lebih rapi.

Kamu bisa mengombinasikan material beton dengan model dekorasi lainnya agar kesan yang ditampilkan semakin kuat dan semakin baik.

Bahkan, kamu juga bisa membawa material beton lebih jauh lagi untuk mendekorasi seluruh bagian dapur dari atas hingga bawah.

Warna abu-abu dari material beton akan menjadi kombinasi yang tepat dengan aksen warna tebal dari berbagai furnitur dapur lainnya.

7. Bathtub Berkesan Chic

bathtub beton chic

Sumber: thelocalproject.com.au

 

Sebuah bathtub yang dibuat dari material beton, seperti model bathtub di atas misalnya, bisa menjadi semacam sarana rekreasi singkat di rumah.

Bagaimana tidak, bathtub berbahan beton selalu hadir dengan kualitas yang mewah dan mampu memanjakan penggunanya ketika digunakan.

Itulah kenapa banyak pemilik rumah yang sangat menyukai bathtub yang terbuat dari beton dibandingkan dengan material lainnya.

Memang, proses pemasangannya akan lebih merepotkan karena membutuhkan orang-orang yang memang telah ahli di bidang ini.

Namun, keuntungan yang akan didapatkan bisa abadi dan bahkan bisa dinikmati hingga berpuluh-puluh tahun mendatang.

8. Dudukan Lampu dari Beton

dudukan lampu dari beton

Sumber: hometalk.com

 

Bukti lainnya bahwa beton telah menjadi tren untuk membuat aneka dekorasi rumah sederhana adalah dudukan lampu yang satu ini.

Dudukan lampu yang satu ini bukan dari material besi, kayu, atau plastik, melainkan dari beton!

Kini, dudukan lampu berbahan beton telah banyak dijual di pasaran karena begitu banyaknya peminat yang memburunya.

Namun, jika ingin mencoba membuatnya, kamu pun bisa mencobanya sendiri di rumah.

Panduan membuat dudukan lampu dekoratif dari beton ini sudah banyak beredar di dunia maya bahkan dengan model dan bentuk yang lebih beraneka rupa.

9. Perapian dari Beton

perapian dari beton

Sumber: trueformconcrete.com

 

Dibandingkan hanya menggunakan material tradisional seperti batu bata, batu, atau kayu, lebih baik membuat perapian dari beton!

Sebagai ilustrasi, kamu bisa menyimak foto perapian di atas yang dimiliki oleh Kenny Gemmill.

Dalam foto di atas, perapian tersebut telah dibuat menggunakan material beton yang memanjang dari dasar hingga ke atap.

Alhasil, dekorasi tersebut mampu menyempurnakan nuansa rumah bergaya modern dan rustic terutama di bagian ruang keluarganya.

10. Rak Hias dari Beton

rak beton dekorasi rumah sederhana

Sumber: suchandsuch.co

 

Dengan konsep dan teknik pengolahan yang tepat, material beton bisa digunakan secara tak terbatas di hampir seluruh area rumah.

Jika kamu tipe orang yang senang memajang sesuatu di atas rak pajang, maka kamu bisa mengganti model rak pajang dengan material beton.

Sudah bukan rahasia lagi bahwa beton adalah material yang sangat kuat yang jauh melampaui material kayu sekalipun.

Apalagi jika digunakan untuk rak pajang, bobot maksimal yang bisa ditampungnya pun melampaui bobot dari sebilah papan kayu.

Tak ada alasan lagi untuk tak mencoba material ini!

11. Meja Makan dari Beton

meja beton untuk dekorasi rumah sederhana

Sumbe: furnituremaison.com

 

Selain meja makan di area dapur, meja makan yang terletak di area terpisah pun bisa dibuat dengan beton.

Umumnya, beton akan digunakan untuk bagian permukaan meja dan kaki-kakinya masih tetap menggunakan kayu.

Dengan cara ini, meja makan dapat selalu tampil bersih karena material beton tak membuat noda tertinggal dan terikat di permukaannya.

***

Semoga artikel ini bermanfaat ya, Sahabat 99!

Daripada disimpan dan dibaca sendiri, mending share artikel ini ke media sosial yuk.

Jangan lupa bookmark blog 99.co Indonesia untuk informasi menarik lainnya.

Ingin cari properti? Pastikan untuk mencarinya di 99.co/id.



Elmi Rahmatika

Lulusan Sastra Inggris Universitas Pendidikan Indonesia yang suka menulis seputar gaya hidup dan sastra remeh-temeh. Sejak 2019 bergelut di dunia properti dan penulisan konten SEO di 99 Group. Di waktu senggang senang baca apa saja dan jalan-jalan.
Follow Me:

Related Posts