Berita Berita Properti

Daftar Harga Besi WF 150 dan WF 200 Terbaru

2 menit

Inilah daftar harga besi WF 150 dan 200 terbaru yang bisa kamu beli di pasaran. Yuk, ketahui berapa nominalnya!

Dalam dunia konstruksi bangunan, besi WF alias wide flange kerap digunakan sebagai pondasi sebuah rumah atau gedung yang bertingkat.

Selain karena kuat, besi WF juga dikenal lebih efisien dengan bahan bangunan lainnya.

Harga besi WF sendiri di pasaran selalu berubah seiring ketersediaan stok dan permintaan pasar.

Namun umumnya harga dari besi ini mencapai jutaan rupiah.

Tergantung dengan jenisnya.

Besi wf memiliki beberapa jenis seperti besi WF 100, wf, 150 sampai WF 400.

Angka tersebut menunjukan ukuran yang dimiliki.

Buat kamu yang sedang mencari referensi harga besi WF 150 dan 200, kebetulan banget, nih!

Sebab kamu sudah mengumpulkannya secara lengkap.

Yuk, langsung saja kita simak informasi lengkapnya di artikel berikut ini, melansir berbagai sumber.

Apa itu Besi WF?

harga besi wf pengertian

Sumber: Pt Wira Griya

Besi WF merupakan salah satu besi yang memiliki kekuatan yang sangat tinggi dalam kekuatan tekan atau kekuatan tarik.

Tidak heran jika besi WF digunakan sebagai salah satu elemen struktur bangunan dengan batas sempurna untuk menahan beban dan tegangan.

Seperti menahan beban tarik aksial dan beban tekan aksial.

Bukan hanya itu, besi ini juga memiliki densitas yang tinggi sehingga tidak akan terlalu berat dalam kapasitas bebannya sehingga dapat memberikan bentuk struktur material atau konstruksi yang digunakan menjadi lebih efisien.

Harga Besi WF 150

harga besi wf 150

Sumber: Blog material bangunan

Berikut ini adalah daftar harga besi WF 150 terbaru yang sudah kamu kumpulkan.



No Jenis Besi Panjang Besi Harga Besi
1 Besi WF 150 mm x 75 mm x 5 mm x 7 mm Steel 6 meter Rp1.360.000 sampai  Rp1.390.000 per batang
2 Besi WF 150 mm x 75 mm x 5 mm x 7 mm 6 meter Rp1.385.000 per batang
3 Besi WF 150 mm x 75 mm x 5 mm x 7 mm Steel 12 meter Rp2.575.000 per batang
4 Besi WF 150 mm x 75 mm x 5 mm x 7 mm 12 meter Rp2.665.500 per batang
5 Besi WF 150 mm x 75 mm x 5 mm x 7 mm Garuda 12 meter Rp2.900.00 per batang

Harga Besi WF 200

harga besi wf 200

Sumber: SJU Steel

Selain tipe 150, ada juga tipe 200 yang dapat kamu beli sesuai dengan kebutuhan.

Berikut ini adalah daftar harganya.

No Jenis Besi Panjang Besi Harga Besi
1 Besi WF 200 mm x 100 mm x 5,5 mm x 8 mm 6 m Rp2.148.000 sampai  Rp2.267.000 per batang
2 Besi WF 200 mm x 100 mm x 5,5 mm x 8 mm 12 m Rp4.450.00 per batang
3 Besi WF 200 mm x 100 mm x 5,5 mm x 8 mm 12 m Rp4.630.000 per batang
4 Besi WF 200 merk Krakatau Steel 12 m Rp4.345.000 per batang
5 Besi WF 200 merk Lautan Steel 6 m Rp2.260.000 per batang

***

Nah, itulah daftar harga besi WF terbaru tahun 2023 yang bisa kamu jadikan referensi.

Harga di atas dapat berubah sewaktu-waktu tergantung dengan kondisi, situasi dan kebijakan toko bangunan yang menjual besi.

Jadi pastikan kamu mendatangi toko bangunan terdekat untuk menanyakan harga di lokasi kamu.

Semoga artikel ini bermanfaat, ya!

Kunjungi website 99.co/id untuk mendapatkan penawaran terbaik seperti di Podomoro Park Bandung.

Karena mencari rumah #segampangitu.

Lalu jangan sampai ketinggalan untuk mendapatkan berita dan tips terbaru tentang properti di 99.co.



Christantio Utama

Lulusan Binus jurusan Hubungan Internasional. Mengawali karier sebagai jurnalis di Detikcom pada 2018 dan sekarang bekerja di 99 Group sebagai Penulis SEO. Tio rutin menulis tentang properti, gaya hidup, dan teknologi.
Follow Me:

Related Posts