Sedang mencari inspirasi contoh proposal kegiatan organisasi? Yuk, lihat informasinya pada artikel ini!
Proposal kegiatan adalah rencana yang dituliskan ke dalam sebuah rancangan kerja.
Dokumen ini dibuat sebelum kegiatan dilaksanakan agar memperoleh sponsor acara dan izin pelaksanaan.
Sebelum suatu acara berlangsung, kita harus menyusun proposal kegiatan supaya acara bisa berjalan dengan semestinya.
Pastinya, pembuatan proposal perlu disesuaikan dengan format pembuatan yang benar.
Struktur Penulisan Proposal Kegiatan
Kalau kamu termasuk aktif dalam kegiatan organisasi, membuat proposal pasti sudah sering dilakukan sehari-hari.
Namun bagi yang belum familier dengan dokumen ini, pastinya akan kesulitan menentukan isi dari setiap komponen pada proposal kegiatan organisasi.
Nah, kali ini Berita 99.co Indonesia telah menghimpun informasi mengenai struktur penulisan proposal yang wajib dibuat.
Melansir dari banyak sumber, yuk simak informasinya di bawah ini.
- Latar belakang kegiatan: Menginformasikan kondisi umum yang melatarbelakangi dilaksanakannya kegiatan tersebut
- Dasar pemikiran: Menginformasikan dasar yang digunakan dalam pelaksanaan
- Nama kegiatan: Menginformasikan nama kegiatan yang akan dilaksanakan
- Tujuan kegiatan: Berisi tujuan yang ingin dicapai dalam kegiatan tersebut
- Target kegiatan: Memberikan informasi yang lebih rinci dari tujuan, terutama mengenai ukuran-ukuran yang digunakan sebagai penilaian tercapai atau tidaknya tujuan
- Manfaat kegiatan: Menginformasikan manfaat dilaksanakannya kegiatan tersebut
- Jenis kegiatan: Memberikan informasi perihal bentuk dari kegiatan yang akan dilaksanakan
- Waktu dan tempat kegiatan: Menunjukkan waktu kapan dilaksanakannya kegiatan, meliputi tanggal, bulan, tahun, dan pukul berapa dilaksanakannya kegiatan serta menunjukkan tempat di mana kegiatan dilaksanakan
- Jadwal kegiatan: Dibuat sesuai dengan perencanaan yang telah disusun sebelumnya, atau bisa ditulis terlampir, jika jadwalnya banyak
- Kepanitiaan atau pelaksana dan organisasi kerja: Berisi pihak pelaksana kegiatan atau bisa ditulis terlampir
- Sasaran: Menjelaskan tentang objek atau siapa yang akan mengikuti kegiatan tersebut (atau lebih kenal dengan peserta)
- Anggaran dana kegiatan: Dalam anggaran di sini hanya disebutkan jumlah total pengeluaran yang diperkirakan oleh panitia, sedangkan rinciannya dibuat dalam lampiran tersendiri
- Penutup: Berisi tentang ucapan syukur atas tersusunya proposal, harapan yang ingin dicapai dan mohon dukungan bagi semua pihak dan ditutup dengan lembar pengesahan proposal
Contoh Proposal Kegiatan Organisasi
Setelah memahami lebih jauh tentang strukturnya, saatnya kamu juga perlu tahu contoh proposal kegiatan organisasi yang baik dan benar.
Masih melansir dari banyak sumber, yuk simak kumpulan contoh proposal kegiatan organisasi pada uraian berikut.
1. Contoh Proposal Kegiatan Organisasi Sekolah
A. Judul Proposal
Perkemahan Sabtu-Minggu (Persami) Gerakan Pramuka SMA N 2 Playen.
B. Tujuan Kegiatan
• Meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa
• Melatih kedisiplinan dan etos kerja siswa-siswi SMA N 2 Playen
• Memberikan pengetahuan dan keterampilan dasar kepramukaan kepada anggota gerakan pramuka gugus depan SMA N 2 Playen
• Membiasakan anggota gerakan pramuka gugus untuk hidup dan belajar mandiri di alam terbuka
• Menumbuhkan semangat untuk berkembang kepada anggota gerakan pramuka sebagai kader penerus bangsa untuk menyongsong perubahan zaman
C. Tema Kegiatan
“Melalui Persami Mewujudkan Pribadi yang Berani, Mandiri, dan Berbudi”
D. Waktu dan Tempat
Hari/tanggal : Sabtu, 13 September 2017-Minggu, 14 September 2017
Pukul : 13.00 WIB-selesai.
Tempat : Bumi Perkemahan Tahura Bunder, Playen
E. Materi Kegiatan
- PBB
- Sandi morse dan semaphore
- Renungan malam
- Mengenali cuaca dan tanda-tanda alam
- Mendirikan tenda
- Pengenalan bivak
- Pentas seni
- Mengenal penggunaan kompas
- Olahraga
- Outbond
F. Susunan Panitia
1. Pelindung:
• Kamabigus SMA N 2 Playen: Dra. Winarni, M.Pd
2. Penasihat:
• Waka kesiswaan: Sri Irawati Mulyadi, S.Pd
3. Pembina gudep:
• Afrizal Malna Silalahi, S.Pd
4. Pelaksana kegiatan:
• Anggota Pramuka SMA N 2 Playen kelas XI, XII (10 orang)
G. Peserta
Siswa-siswi kelas X SMA N 2 Playen yang terdiri dari 4 kelas dengan rincian 45 orang laki-laki dan 55 perempuan
H. Susunan acara
Sabtu, 13 September 2017
13.00-13.30 WIB: peserta datang
13.30-14.00 WIB: check in peserta pendamping
14.00-14.30 WIB: upacara pembukaan
14.30-15.30 WIB: pendirian tenda
15.30-16.00 WIB: ishoma
16.00-17.00 WIB: PBB
17.00-18.00 WIB: materi/kegiatan I
18.00-19.00 WIB: giat pribadi dan ishoma
19.00-20.00 WIB: materi/kegiatan II
20.00-20.30 WIB: acara api unggun
20.30-22.00 WIB: pentas seni
22.00-03.00 WIB: renungan
03.00-04.00 WIB: istirahat malam
Minggu, 14 September 2017
04.00-05.00 WIB: sholat subuh dan bersih diri
05.00-05.30 WIB: olahraga
05.30-07.30 WIB: bersih diri dan makan pagi
07.30-09.30 WIB: outbond
09.30-11.00 WIB: materi/kegiatan III
11.00-12.30 WIB: materi/kegiatan IV
12.30-13.30 WIB: ishoma
13.30-15.00 WIB: materi/kegiatan V
15.00-16.00 WIB: packing dan upacara penutupan
16.00-17.00 WIB: sayonara
I. Anggaran Dana
- Transport pemateri: 3 orang x @ Rp50.000 = Rp150.000
- Transport guru pendamping: 4 orang x @ Rp50.000 = Rp200.000
- P3K : Rp50.000
- Air mineral : 6 dus x Rp15.000 = Rp90.000
- Konsumsi:
- peserta : 100 x Rp5.000 x 6 = Rp3.000.000
- pemateri : 3 x Rp10.000 x 6 = Rp180.000
- guru pendamping : 4 x Rp10.000 x 6 = Rp240.000
- panitia : 15 x Rp5.000 x 6 = Rp450.000
- Snack : Rp200.000
- Minyak tanah (api unggun) : 2 liter x Rp15.000 = Rp30.000
- Lilin : 5 pak x Rp5.000 = Rp25.000
- Kebutuhan tak terduga : Rp100.000
- Total : Rp4.715.000
2. Contoh Proposal Kegiatan Organisasi yang Baik dan Benar
A. JUDUL KEGIATAN
Kegiatan ini merupakan bentuk tanggapan/respons dari seniman tentang seni patung yang diwujudkan dalam bentuk pameran dengan judul “RicariCariPatung”
B. LATAR BELAKANG
Di tengah wacana kontemporer yang gencar dibicarakan oleh sebagian besar masyarakat khusunya masyarakat seni, karya yang konseptual merupakan sesuatu hal yang memiliki peranan yang penting.
Hal tersebut terbukti dengan banyaknya karya-karya konseptual yang bermunculan dalam berbagai persepsi tentang wacana hingga konsepsi tentang karya itu sendiri.
Di antara berbagai macam cabang seni rupa, patung adalah salah satu media untuk mengekspresikan diri.
Berawal dari suatu pembahasan mengenai bagaimana perkembangan seni rupa sekarang ini, akhirnya mengakibatkan muncullah suatu ide untuk menyelenggarakan pameran yang berjudul “RicariCari Patung”.
RicariCari Patung ini adalah suatu moment yang akan melibatkan berbagai komunitas maupun institusi yang memiliki program jurusan seni.
Khususnya seni rupa, serta tak menutup kemungkinan masyarakat non-seni rupa pun akan ikut terlibat di dalamnya.
C. MAKSUD DAN TUJUAN KEGIATAN
- Mengajak publik untuk membaca dan merepresentasikan konsepsi tentang karya seni patung
- Mampu sebagai media apresiasi yang memuat berbagai informasi yang bermanfaat bagi masyarakat secara umum.
- Untuk meningkatkan motivasi dan semangat berkarya para senirupawan maupun masyarakat non-senirupawan pada umumnya.
- Untuk menjalin silaturahmi dan membuka jaringan antar institusi, antar komunitas seni rupa maupun masyarakat secara umum.
- Untuk mencari pengalaman-pengalaman baru dalam dunia kesenirupaan maupun dunia luar serta sebagai pertanggungjawaban kepada masyarakat luas pada umumnya.
D. MANFAAT KEGIATAN
- Sebagai media evaluasi dan introspeksi diri bagi para peserta mengenai sejauh mana perkembangan proses pembelajarannya dalam berkesenian untuk melandasi langkah selanjutnya.
- Membuka kesadaran kritis masyarakat pada umumnya yang responsif terhadap dunia kesenirupaan yang terus berkembang.
- Meningkatkan kerja sama antar institusi seni dengan masyarakat umum
E. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN
Hari : Rabu s/d Sabtu
Tanggal : 27 s/d 30 Desember 2017
Tempat : Student Center UNS (indoor) Wilayah FKIP UNS Kampus Kentingan (outdoor)
F . JENIS KEGIATAN
Terlampir
G. PESERTA
Terlampir
H. SASARAN
Terlampir
I. SUSUNAN PANITIA
Terlampir
J. ESTIMASI DANA
Terlampir
K. JADWAL KEGIATAN
Terlampir
L . PENUTUP
Untuk mencapai suatu keberhasilan dalam suatu kegiatan diperlukan suatu dukungan, kerja sama dari segala komponen yang terlibat dan ikut terkait di dalamnya.
Dengan terselenggaranya Pameran “RicariCariPatung” ini diharapkan mampu menjadi langkah berikutnya untuk meningkatkan dan memacu kreativitas kami pada khususnya serta masyarakat pada umumnya.
Semoga kegiatan pameran ini mendapat ridho ALLAH Swt. Atas kerja sama, perhatian dan bantuannya kami ucapkan terima kasih.
3. Contoh Proposal Kegiatan Organisasi Bakti Sosial
I. LATAR BELAKANG
Kualitas generasi muda kita merupakan cerminan masa depan bangsa.
Berawal dari kepedulian terhadap negeri yang membutuhkan generasi penerus yang gigih meraih mimpi, ketidakmampuan mengikuti sekolah merupakan hambatan yang sangat berarti.
Masih banyak sekolah-sekolah yang membutuhkan perhatian dari pemerintah, terutama dalam hal pemerataan pendidikan dan berbagai keterbatasan fasilitas yang memadai.
Padahal para generasi muda ini juga memiliki hak untuk memperoleh fasilitas yang layak.
II. MAKSUD DAN TUJUAN
Kegiatan bakti sosial ini dimaksudkan sebagai salah satu upaya untuk mewujudkan kepedulian siswa/i SMA Negeri XX untuk membentuk karakter siswa yang peduli sosial.
III. TEMA
Tema: “ Mewujudkan kepedulian sesama anak bangsa dan berbagi ilmu pengetahuan dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan dan kesehatan ”
IV. SASARAN
Anak-anak umur 7-12 tahun yang ada di desa Sumur Batu khususnya yang tidak bersekolah.
V. WAKTU DAN TEMPAT
Terlampir
VI. ACARA
Kegiatan ini berbentuk penyuluhan ilmu pengetahuan umum dan Kesehatan serta pemberian bantuan berupa pakaian, alat tulis dan buku bacaan untuk anak-anak yang membutuhkan.
VII. PESERTA
Kegiatan ini diikuti oleh seluruh pengurus SMA Negeri XX Rantau dan perwakilan dari masing-masing kelas yang ada di SMA Negeri XX Rantau.
VIII. ANGGARAN
Dana untuk penyelenggaraan kegiatan ini didapat dari sumbangan sukarela dari seluruh kelas ditambah kas OSIS dan bantuan dari sekolah.
IX. SUSUNAN PANITIA
Terlampir
X. RINCIAN DANA
Terlampir
XI. PENUTUP
Demikianlah proposal kegiatan ini kami buat, sebagai gambaran kegiatan yang akan kami laksanakan.
Kami juga mengharapkan dukungan berupa moril maupun materiil dari semua pihak agar kegiatan yang akan dilaksanakan dapat berjalan dengan lancar.
Semoga kegiatan ini dapat bermanfaat dan mendapat berkah dari Tuhan Yang Maha Esa, Amin.
4. Contoh Proposal Kegiatan Organisasi Karang Taruna untuk 17 Agustus
A. Latar Belakang
17 Agustus merupakan hari bersejarah bangsa Indonesia yang mana setiap tanggal tersebut, rakyat Indonesia memperingati hari kemerdekaan.
Dengan semangat patriotisme menjadikan kita manusia yang mempunyai jiwa nasionalisme dan kecintaan terhadap tanah air.
Untuk itu, Karang Taruna Kelurahan Batutunggal, berinisiatif menyelenggarakan perlombaan dan pentas seni guna memperingati hari kemerdekaan ke-77 RI.
B. Landasan Kegiatan
1. UUD 1945
2. Pancasila
3. Anggaran Dasar Karang Taruna
4. Anggaran Rumah Karang Taruna
5. Program Kerja Karang Taruna
C. Nama dan Tema Kegiatan
Kegiatan ini adalah PERINGATAN HUT KEMERDEKAAN KE-77 RI dengan tema ‘Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat’.
D. Tujuan Kegiatan
Adapun tujuan diadakannya acara ini, yaitu:
- Mengajak seluruh warga untuk mengingat jasa-jasa para pahlawan.
- Mempererat tali silaturahmi antar sesama warga.
- Meningkatkan semangat juang dalam meraih prestasi bagi anak-anak.
- Memupuk jiwa sportivitas dalam berlomba bagi anak-anak.
E. Bentuk Kegiatan
Kegiatan yang akan dilaksanakan dalam memperingati HUT ke-77 RI adalah lomba 17-an dengan jenis lomba yang akan dilaksanakan:
1. Lomba Anak-anak
- Balap Kelereng
- Pecah Air
- Balap Karung
- Memasukkan Paku ke Botol
- Pecah Balon
- Makan Kerupuk
- Mengambil Koin Dalam Jeruk
2. Lomba Group
- Balap Bakiak
- Voli Net Tertutup
- Sepak Bola Daster
3. Lomba Pemuda
- Merias Wajah dengan Mata Tertutup
- Balap Egrang
- Lomba Joget
D. Pelaksanaan Kegiatan
1. Waktu dan Tempat Pelaksanaan
Hari dan tanggal: Sabtu dan Minggu, 21 dan 22 Agustus 2022
Waktu: 09.30 WIB s.d. selesai
Tempat: Lapangan Merdeka Rakyat
E. Panitia Pelaksana
Susunan Panitia 17-an Karang Taruna:
Penanggung Jawab: …………
Ketua Panitia: …………
Wakil Ketua: …………
Sekretaris: …………….
Bendahara: …………….
Seksi Acara: ……….
Seksi Dokumentasi: ………
Seksi Upacara: ………..
Seksi Peralatan: …………
Seksi Lomba: ……….
F. Estimasi Biaya
- Karung 10 item Rp20.000
- Bakiak 6 pasang Rp50.000
- Kerupuk 1 kaleng Rp70.000
- Buah jeruk 1 kg Rp30.000
- Balon 50 pcs Rp20.000
- Bola Plastik 5 pcs Rp10.000
- Kertas kado 5 pcs Rp10.000
- Tali tambang 2 pcs Rp40.000
- Bendera merah putih 1 buah Rp50.000
- Konsumsi dewan juri Rp 100.000
- Benang/tali 1 pcs Rp5.000
- Bendera merah putih 5 buah Rp100.000
- Perlengkapan hadiah Rp700.000
- Akuntabel Rp50.000
- Sewa panggung Rp2.000.000
Total Kebutuhan dana Rp2.755.000
G. Peserta Kegiatan
Kegiatan ini diikuti oleh anak-anak, pemuda, dan warga yang mengikuti proses pendaftaran dan seleksi oleh panitia dengan ketentuan yang telah ditetapkan.
H. Penutup
Demikian proposal ini kami ajukan sebagai bahan pertimbangan, atas perhatian dan kerja samanya kami ucapkan terima kasih.
Jakarta, 15 Juli 2022
Ketua Panitia Ketua Karang Taruna Batutunggal
(Nama dan TTD) (Nama dan TTD)
***
Semoga informasi ini bermanfaat ya, Property People!
Jangan lupa pantau terus informasi menarik dan terbaru lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Temukan update-nya di Google News.
Jangan lupa untuk kunjungi www.99.co/id dan www.rumah123.com untuk menemukan hunian idaman, karena kami selalu #AdaBuatKamu.
Salah satunya seperti Nuansa Alam Setiabudi Clove yang berada di kawasan Bandung.