Berita Ragam

Viral Kisah Ibu Melahirkan di Rumah Sakit Kosong yang Bikin Merinding, Benarkah Dibantu oleh Jin?

2 menit

Jagat media sosial dihebohkan dengan kisah seorang ibu melahirkan di rumah sakit kosong di Soreang, Kabupaten Bandung, yang ternyata sudah pindah sejak lama. Cerita itu pun viral dan jadi perbincangan hangat. Simak selengkapnya di sini!

Property People, cerita ini dibagikan oleh pemilik akun Twitter @dhelsadell.

Pada cuitannya tersebut, dia mengaku mendapatkan kisah mistis itu dari tetangganya.

“Tetangga gue cerita kalo saudaranya lahiran di RSUD yang udah kosong, dia gatau kalo RSUD itu udh pindah,” cuit @dhelsadell pada Sabtu (22/10/2022).

Dia menceritakan pengalaman orang lain itu melalui sebuah thread horor yang sejauh ini sudah menarik perhatian 39 ribu like.

Penasaran seperti apa kisahnya?

Baca lebih lanjut di bawah ini!

Kisah Horor Melahirkan di Rumah Sakit Kosong

melahirkan di rumah sakit kosong

Sumber: Twitter/@dhelsadell

Menurut akun @dhelsadell, cerita horor ini diawali ketika ibu yang tengah hamil itu merasakan tanda-tanda melahirkan.

Saat itu juga, suaminya membawanya ke salah satu rumah sakit di Bandung pada malam hari.

Tiba di rumah sakit, kata akun tersebut, mereka melihat situasi di rumah sakit seperti biasa tanpa ada yang mencurigakan.

Dia liatnya kaya biasa aja gitu rame sampe akhirnya istrinya mesti sc dan selamat aja ceritanya,” kata dia.

Namun, hal janggal mulai dirasakan pada keesokan harinya.

Ketika suami dari istri yang melahirkan itu membeli gorengan, tiba-tiba pedagang gorengan mengatakan kalau rumah sakit itu kosong.

“Kang gorengan liat dia keluar dari rs itu. Ditanya lah, a lg ngapain disitu? Dia bilang istri saya abis lahiran td mlm, kang gorengan kaget terus bilang kalo rsud itu udh pindah dari taun lalu dan sekarang kosong, lgsg dia lari masuk ke dalem bawa istri dan anaknya,” katanya.

Dari cerita tetangganya itu, @dhelsadell awalnya merasa tidak percaya dan mempertanyakan siapa yang membantu proses kelahiran jika rumah sakit itu kosong.

Namun, dia sebelumnya sudah menegtahui kalau RSUD Soreang memang sudah pindah sejak lama.

Sementara itu, kata dia, pengalaman yang dialami seorang ibu melahirkan di rumah sakit kosong itu terjadi pada 21 Oktober lalu.

Tanggapan Warganet

rumah sakit terbengkalai

Sumber: idntimes.com

Cerita melahirkan di RS kosong itu pun menuai sorotan dari warganet, Property People.

Sebagian warganet ada yang percaya dan juga sebaliknya.

“kalo kata om hao memang ada beberapa arwah tenaga medis itu masih bertanggung jawab dengan profesinya. dan untuk tempatnya ‘mereka’ bisa memanipulasi visual lewat imajinasi agar terlihat sprt rs yg aktif” cuit akun @samakemaren.

“Gaes, please lah, khayalan nya terlalu jauh. Ini tuh jalan cerita yang impossible. Bayangin aja gimana setan ngebikin formasi dari pendaftaran IGD, triase, sampai pindah ke ruangan, follow up, sampai persiapan operasi sectio cesar. Come on, 2022 bos. Masih percaya ginian?” cuit @finskk dengan 4,7 ribu like.

***

Itulah cerita seorang ibu melahirkan di rumah sakit kosong yang dibagikan akun @dhelsadell.

Apakah kamu percaya, Property People?

Simak informasi lainnya hanya di Berita.99.co.

Kamu juga bisa membaca artikel Berita 99.co Indonesia lewat Google News.

Tak lupa, kunjungi www.99.co/id dan Rumah123.com untuk mencari rekomendasi hunian terbaik.

Alexandria Premiere Cimanggis di Depok bisa menjadi pilihan untuk keluarga.

Yuk, dapatkan harga rumah terjangkau karena kami selalu #AdaBuatKamu.



Ilham Budhiman

Content Editor
Lulusan Sastra Daerah Unpad yang pernah berkarier sebagai wartawan sejak 2017 dengan fokus liputan properti, infrastruktur, hukum, logistik, dan transportasi. Saat ini, fokus sebagai penulis artikel di 99 Group.
Follow Me:

Related Posts