Rumah Tips & Trik

Cara Pemasangan Batako yang Baik dan Benar. Bisa Dikerjakan Sendiri!

2 menit

Ternyata, pemasangan batako bisa dilakukan sendiri, lo. Pasalnya, pemasangannya tergolong mudah asal mengetahui tips dan triknya. Berikut 99.co Indonesia hadirkan cara pemasangan batako yang benar untuk kamu jadikan referensi!

Selain bata merah, saat ini batako merupakan material bangunan yang cukup populer digunakan.

Batako adalah bata yang terbuat dari campuran pasir kasar dan semen.

Ukuran standarnya lebih besar dari bata merah, tetapi bobotnya lebih ringan.

Memasang batako pada dinding rumah dijamin bikin tampilan rumah menjadi lebih modern.

Selain itu, batako atau bata ringan juga dinilai memiliki ketahanan yang kuat dan awet, lo.

Dengan kelebihan tersebut, tak heran bila saat ini batako sangat populer digunakan sebagai material dinding hunian.

Kemudian, bagaimana dengan cara pemasangannya, apakah mudah dilakukan?

Lihat jawabannya pada uraian di bawah ini, yuk!

Cara Pemasangan Batako yang Baik dan Benar

Agar pemasangan batako tidak mudah rubuh, sebaiknya kamu perlu perhatikan cara pemasangannya pada uraian di bawah ini.

1. Memilih Batako yang Berkualitas

cara pemasangan batako

Hal pertama yang harus dilakukan adalah membeli batako dengan kualitas yang baik dan tidak mudah patah.

Pilihlah batako yang bentuknya masih mulus dan tidak pecah-pecah, ya.

2. Menyiapkan Alat Kerja

Proses memasang batako yang benar tentunya harus didukung oleh peralatan yang lengkap.

Adapun alat-alat yang digunakan sebagai berikut:

  • Cangkul
  • Ayakan
  • Cetok
  • Benang
  • Selang air
  • Benang
  • Meteran
  • Palu
  • Waterpass

3. Menyiapkan Bahan Pendukung

Hal pertama yang dilakukan untuk memasang batako adalah menyiapkan acuan pemasangan.



Gunakan jidar berbahan kayu atau aluminium yang berfungsi untuk mengukur kelurusan dalam pemasangan secara vertikal.

Sementara untuk pemasangan horizontal, bisa menggunakan benang kasur yang diberi pemberat bandul.

Untuk acuan pengukuran tinggi antara satu batako dengan yang lain, kamu bisa menggunakan selang air kecil.

Selang tersebut harus diberi pewarna lalu isi dengan air.

Selanjutnya siapkan spesi mortar segar juga, ya.

Namun perlu diperhatikan bahwa adukan spesi mortar harus disesuaikan dengan kebutuhan saja dan hindari pengadukan jika belum akan dilakukan pemasangan.

Pasalnya, spesi mortar mudah mengeras karena mengandung campuran semen sehingga spesi mortar tersebut tidak cocok untuk pemasangan dinding.

4. Memasang Batako

cara pemasangan batako

Kemudian, pasanglah batako dengan menggunakan jidar yang telah dipasang.

Dibutuhkan double checking ketika dilakukan pemasangan agar bisa memastikan batako bisa terpasang dengan lurus.

Pemberian spesi mortar tentunya harus sesuai dan sama tebal karena jika tidak, pemasangan akan berisiko tidak rapi.

Perlu diingat, proses pemasangan batako tidak bisa dilakukan secara cepat dan instan, tapi harus dengan teliti dan bertahap.

Adapun bagian yang sudah dipasang perlu dibiarkan mengering terlebih dahulu agar kemudian bisa melanjutkan pemasangan batako ke sisi lainnya.

5. Memproses Plester Pasangan Bata

Cara pemasangan batako yang terakhir adalah melakukan plester pasangan bata.

Adapun proses ini berfungsi untuk melapisi dinding dengan menggunakan adukan yang tercipta dari gabungan semen, pasir, dan air.

Perlu diperhatikan bahwa pemberian plester ini dilakukan setelah batako telah terpasang dengan baik dan kering sempurna.

Agar plester memiliki kualitas yang baik, permukaannya pun harus sudah rata dan tegak.

Adapun manfaat dari pemasangan plester adalah sebagai berikut:

  1. Membantu untuk meratakan permukaan bangunan
  2. Membantu memberikan kekuatan struktur pada bidang bangunan
  3. Membantu untuk melindungi struktur bangunan dari perubahan cuaca

***

Semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk Sahabat 99!

Jangan lupa baca artikel terkini lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Sedang mencari perumahan modern seperti di Citraland Tallasa City Makassar?

Temukan hanya di situs properti 99.co/id.



Gadis Saktika

Gadis Saktika adalah Content Writer di 99 Group yang sudah berkarier sebagai penulis dan wartawan sejak tahun 2019. Lulusan Bahasa dan Sastra Indonesia UPI ini senang menulis tentang etnolinguistik, politik, HAM, gaya hidup, properti, dan arsitektur.
Follow Me:

Related Posts