Rumah Tips & Trik

Cara Menyemen Lantai Tanah yang Benar agar Kokoh. Perhatikan Setiap Langkahnya!

3 menit

Untuk membuat ruang tambahan di rumah, kita harus menyemen tanahnya terlebih dulu. Supaya tidak salah saat merenovasi rumah, yuk ikuti cara menyemen lantai tanah yang benar berikut ini!

Ada banyak cara untuk memperluas bangunan rumah.

Salah satunya adalah dengan memperluas secara vertikal atau menambah tingkat lantai rumah.

Selain itu, kamu juga bisa mengubah halaman rumah menjadi ruang tambahan di rumah.

Kalau ingin mengubah halaman rumah menjadi ruang tambahan, tentu area bertanah tersebut harus disemen.

Namun, kamu juga tidak bisa sembarangan menyemen tanah jika tidak ingin hasilnya menjadi jelek.

Kamu ingin tahu cara menyemen lantai tanah yang baik dan benar?

Yuk, ikuti tips di bawah ini!

Cara Menyemen Lantai Tanah yang Baik dan Benar. Sudah Tahu?

1. Bersihkan Lantai Tanah

Langkah pertama yang harus kita lakukan adalah membersihkan area halaman.

Meski halaman rumah tidak ditumbuh tanaman, pastikan tidak ada benda lain di halaman, semisal rumput, daun-daunan, atau sampah.

2. Mengukur Lahan

mengukur lahan sebelum menyemen

sumber: terramix.id

Langkah selanjutnya dalam cara menyemen lantai tanah adalah mengukur luas area yang akan disemen.

Setelah mengetahui ukuran lahan, bagilah area tersebut menjadi beberapa petak seukuran 1×2 meter.

Agar lebih mudah saat mengukur, kamu bisa menggunakan patok berupa batang kayu di beberapa titik.

Kemudian, batasilah setiap petak dengan cara membentangkan tali.

3. Tabur Pasir

Setelah membuat sekat, langkah selanjutnya adalah menaburkan pasir di seluruh area halaman rumah.

Kemudian, ratakanlah pasir di seluruh permukaan halaman.

Pasir ini berfungsi memudahkan kamu saat akan menyemen lantai tanah.

4. Memasang Batu Bata

Jika ingin mengubah halaman rumah menjadi area parkir, kita harus melapisi lantai dengan batu bata terlebih dulu agar lantai tetap kuat.

Batu bata dipercaya kuat dapat menahan beban kendaraan pribadi semisal sepeda motor atau mobil.

5. Mengaduk Semen

cara mengaduk dan menyemen lantai tanah

Sebelum masuk ke cara menyemen lantai yang baik, kita harus menyiapkan adonan semennya terlebih dulu.



Untuk membuat adonan semen, siapkanlah pasir, kapur, air, dan bubuk semennya.

Aduklah bahan-bahan tersebut dalam sebuah wadah.

Kemudian, tuangkanlah air ke dalam adonan tersebut dan biarkan beberapa saat agar meresap dengan adonan.

Kemudian, aduklah kembali adonan dan air hingga benar-benar tercampur secara merata.

6. Menyemen Lantai Tanah

cara menyemen lantai tanah

Jika adonan semen sudah siap, kamu bisa menyemen halaman rumah kamu.

Cara menyemen lantai tanah yang baik adalah dengan menuangkan adonan semen di atas permukaan lantai yang telah kamu siapkan.

Satu hal yang harus kamu perhatikan adalah kamu harus menyemennya secara perlahan dari satu petak ke petak lainnya.

Sebelum berpindah menyemen petak lainnya, pastikanlah semen di satu petak yang kalian kerjakan telah merata.

7. Mengaci Lantai

Setelah lantai disemen secara merata, langkah selanjutnya adalah mengaci lantai.

Proses pengacian lantai ditujukan agar lantai lebih awet.

Lakukanlah pengacian lantai ketika lantai semen sudah mengering.

Kemudian, agar lantai tidak terlalu licin, kamu bisa membuat tekstur pada lantai semen menggunakan sapu lidi.

8. Finishing Lantai

cara menyemen dan finishing lantai tanah

sumber: concretedecor.net

Cara menyemen lantai tanah yang terakhir adalah penyempurnaan penampakan lantai.

Salah satu caranya adalah mengaplikasikan cairan lilin atau ampas kelapa agar lantai semen tampak mengkilap.

Untuk yang ingin membuat kesan sedikit gelap, kamu juga bisa menggunakan oli bekas.

***

Itulah cara menyemen lantai tanah yang baik dan benar.

Semoga artikel ini bermanfaat untuk Sahabat 99, ya!

Jangan lewatkan informasi menarik lainnya di portal Berita 99.co Indonesia.

Jika sedang mencari rumah di Semarang, bisa jadi Potala Semarang adalah jawabannya.

Cek saja di 99.co/id untuk menemukan rumah idamanmu!



Theofilus Richard

Penulis konten | Semoga tulisanku berkesan buat kamu

Related Posts