Rumah Tips & Trik

15 Cara Mengusir Kadal dari Rumah tanpa Membunuhnya. Efektif Banget!

5 menit

Merasa takut dan sebal karena tiba-tiba ada kadal di dalam rumah? Jangan membunuhnya, cukup ikuti cara mengusir kadal masuk rumah yang efektif berikut ini!

Kadal masuk rumah tanpa diundang bisa jadi hal yang merepotkan bagi para penghuni rumah.

Kehadiran hewan reptil ini sebenarnya tidak terlalu membahayakan, malah bisa mengurangi hama di dalam rumah.

Hama-hama itu seperti nyamuk, laba-laba, serta serangga kecil lainnya yang ada kediamanmu.

Meski begitu, hewan melata berukuran 7 hingga 15 cm ini bisa jadi jadi sesuatu yang mengganggu.

Terlebih jika buang kotoran di mana saja sehingga membuat rumah menjadi kotor.

Jika kamu melihat kadal merayap di dinding rumah, jangan buru-buru membunuhnya.

Kamu bisa lakukan beberapa cara mengusir kadal dari rumah di bawah ini!

15 Cara Mengusir Kadal dari Rumah

1. Bersihkan Terlebih Dahulu Kondisi Rumah

cara mengusir kadal

Rumah yang bersih akan terhindar dari segala permasalahan.

Mulai dari masuknya hewan tak diundang atau hal lainnya.

Agar rumah terhindari dari kadal yang masuk rumah, coba deh bersihkan tumpukan-tumpukan koran bekas, majalah, pakaian kering, hingga dapur yang kotor.

Selain itu, jangan lupa untuk membersihkan sampah sesegera mungkin.

Bahaya dari kadal yang masuk rumah adalah dinding rumahmu akan penuh dengan kotorannya, sehingga mengganggu keindahan serta kebersihan rumah.

2. Cara Mengusir Kadal dengan Kulit Telur

manfaat kulit telur di rumah

Kadal akan meninggalkan rumahmu karena bau telur yang tidak disukainya.

Mereka beranggapan bahwa ada hama lain yang ada di tempat itu.

Simpanlah beberapa kulit telur di sudut-sudut rumah, pintu, dan jendela rumahmu.

3. Cara Mengusir Kadal dengan Bubuk Kopi dan Tembakau

cara mengusir kadal dengan tembakau

Bubuk kopi dan tembakau merupakan metode yang sangat efektif untuk menghilangkan kadal.

Kadal sangat tidak menyukai aroma kopi dan tembakau.

Mereka akan segera pergi meninggalkan rumah kamu ketika mencium kedua aroma yang menyengat ini.

Campurkan tembakau dan bubuk kopi. Kemudian buatlah bentuk bulat-bulat seperti bola.

Lalu, simpan bola yang sudah disiapkan pada sudut-sudut rumah. Ini tempat-tempat favorit kadal untuk bersembunyi.

Setelah memakan bola-bola ini, mereka bisa saja mati atau pergi dari rumah kamu!

4. Bawang Putih

manfaat bawang putih basmi reptil

Cara mengusir kadal masuk rumah adalah dengan menempatkan beberapa bawang putih.

Kadal sangat tidak tahan bau bawang putih.

Taktik menggantungkan beberapa siung bawang putih akan menjauhkan kadal dari rumah kamu.

Jika tidak ingin dengan cara tersebut, kamu bisa menempatkan beberapa suing bawang putih di sudut dan pintu masuk rumah.

Bisa juga dengan cara membuat jus bawang putih lalu semprotkan pada daerah yang sering dihinggapi kadal.

Percaya deh , rumah bakalan  terbebas dari kadal!

5. Gunakan Semprotan Merica

cara mengusir kadal dengan merica

Semprotan lada dapat mengiritasi kadal.

Obat ini akan membuat mereka lari dengan cepat meniggalkan rumah.

Siapkan larutan dengan mencampurkan lada hitam dan air.

Lalu, semprotkan larutan ini ke seluruh rumah terutama, rak dapur, di bawah kompor, lemari es, dan sudut-sudut lampu meja karena kadal menyukai cahaya terang.

6. Kapur Barus

cara mengusir kadal dengan kapur barus

Bukan hanya cicak yang tidak menyukai kapur barus, reptil sejenis kadal pun juga tidak menyukai kapur barus.

Tempatkan saja di sudut-sudut, lemari pakaian, di bawah kompor, bak air, dan pintu masuk hunianmu.

Ini adalah obat rumahan yang paling umum untuk cara mengusir kadal dari rumah.

Bagi manusia, aroma kapur barus justru dapat mengharumkan ruangan atau wadah tertentu.

Akan tetapi, bagi kadal aroma kapur barus ini sangat mengganggu.

Kadal akan pergi dengan sendirinya.

7. Perangkap Gulungan Kertas Terbang

tips cegah reptil masuk rumah

Kertas terbang ini bisa kamu dapatkan di toko-toko bangunan atau online shop.

Alat ini biasanya digunakan untuk menjebak lalat.

Tempelkan kertas ini pada dinding.

Kadal akan menempel dengan mudah.

Kamu hanya tinggal membuang kadal ke tempat sampah.

8. Gunakan Air Dingin

cara mengusir kadal dengan air dingin



Semprotkan air dingin ke kadal saat kamu melihatnya.

Ini adalah salah satu cara termudah dan efektif untuk menyingkirkan kadal.

Air dingin akan membuat mereka tidak bisa bergerak untuk sementara waktu.

Saat-saat inilah kamu bisa membuang kadal dengan jarak yang jauh dari rumah.

9. Saus Tabasco

cara mengusir kadal dengan saus

Seperti semprotan lada hitam, kadal juga membenci aroma saus tabasco yang pedas.

Campurkan 2 sendok teh saus ini dengan air dan masukkan pada wadah botol semprot.

Semprotkan larutan pada panel jendela, bagian belakang lemari atau sudut rumah.

10. Cara Mengusir Kadal dengan Bulu Merak

Apabila kamu memiliki pajangan bulu merak, tempatkan bulu-bulu di tempat-tempat kadal terlihat.

Kadal akan takut karena burung merak dapat memakan kadal.

Sehingga bulu merak bisa digunakan untuk menakuti reptil ini dengan meletakkan bulu merak di pintu masuk.

11. Cara Mengusir Kadal dengan Tablet Fenil

cara usir kadal dengan fenil

Sumber: Tokopedia.com

Cukup letakkan tablet fenil di semua pintu masuk.

Aroma fenil mengusir kadal dan menjauhkannya dari rumah kamu.

Kamu bisa mendapatkan tablet yang mengandung senyawa fenil di apotek manapun.

12. Jebak Kadal dengan Kardus

cara mengusir kadal dengan kardus

Jika kamu tidak ingin menyakiti kadal dengan cara apa pun, maka cukup jebak kadal di kotak kardus lalu buang.

Kamu bisa membuat jebakan kardus seperti di atas ini!

13. Cara Mengusir Kadal dengan Kucing

kucing basmi kadal di rumah

Sumber: istockphoto.com

Berbahagialah bagi kamu yang senang memelihara kucing.

Pasalnya, binatang selucu ini bisa menjadi ancaman bagi para kadal.

Binatang ini bisa menjadi cara mengusir kadal secara alami karena mereka adalah hewan yang paling ditakuti oleh kadal.

Ketika ia melihat binatang yang ukurannya lebih besar dari tubuhnya dan mempunyai gigi maupun cakar, maka kadal akan segera kabur dari rumah.

Apalagi kucing kamu termasuk binatang peliharaan yang agresif dan kerap kali mengejar-ngejar kadal, pasti kadal itu akan “kapok” berada di rumah.

Percaya atau tidak kucing suka memakan kadal sama seperti mereka menyukai tikus.

14. Bawang Merah

Selanjutnya, cara mengusir kadal yang masuk rumah adalah dengan bawang merah.

Dijamin mereka bakalan kapok untuk mendatangi rumahmu lagi!

Bawang merah dapat mengeluarkan aroma serta senyawa sulfur yang sangat kuat dan kadal sukai.

Tempatkan beberapa potong bawang merah yang sudah diiris tipis di jendela, pintu, atau tempat-tempat lain yang biasa disatroni kadal.

Semakin hari aroma bawang merah akan semakin kuat dan membuat kadal enggan kembali ke rumahmu.

15. Tutup Celah Kecil Pada Rumahmu

tutup celah jendela agar kadal tidak masuk

Sumber: Istockphoto.com

Kadal sangat memungkinkan untuk masuk ke rumah melalui celah-celah di bawha pintu, jendela ataupun lubang di rumah.

Pastikan rumah benar-benar tertutup!

Jika ada lubang, cepatlah tambal menggunakan kain tebal untuk mencegah kadal masuk.

Selain itu, pasang pula jaring nyamuk pada jendela untuk memastikan tak ada hewan selain kadal yang masuk ke rumah.

***

Selain cara mengusir kadal, ada juga cara mengusir roh jahat dari rumah.

Semoga membantu, Property People.

Jangan lupa baca tips terkait serba-serbi di rumah hanya di Google News Berita 99.co Indonesia.

Kamu juga bisa merasakn membeli rumah #segampang itu dengan mengunjungi www.99.co/id, ya!



Rulfhi Alimudin

Mengawali karier kepenulisan sebagai penulis lepas di beberapa media daring sejak 2016. Kini mencurahkan pikiran untuk menulis properti, gaya hidup, marketing, hingga teknologi di Berita 99 dan Rumah123.
Follow Me:

Related Posts