Berita Ragam

Cara Mengukur Lingkar Dada agar Tidak Salah Ukuran. Pahami sebelum Membeli Baju!

3 menit

Cara mengukur lingkar dada perlu diketahui agar tidak terjadi kesalahan ketika membeli baju, terutama pembelian secara online. Yuk, simak ulasan lengkapnya di sini!

Belanja pakaian, khususnya baju, secara online di berbagai e-commerce mesti hati-hati.

Pasalnya, sering terjadi baju yang dibeli tidak sesuai dengan ukuran yang disajikan.

Patokan pada ukuran tinggi badan atau ukuran baju standar seperti ukuran S, M, L, atau XL, acapkali berbeda ketika dikenakan.

Bisa jadi terlalu kecil atau bahkan terlampau kebesaran.

Maka dari itu, salah satu faktor penting yang perlu kamu pahami sebelum membeli pakaian atau baju yakni mengetahui ukuran lingkar dada.

Terdapat beberapa cara mengukur lingkar dada yang mesti kamu ketahu, terutama bagi perempuan.

Melansir berbagai sumber, berikut ini adalah cara mengukur lingkar dada berbagai metode.

Cara Mengukur Lingkar Dada

1. Menggunakan Meteran Jahit

cara mengukur lingkar dada

Cara mengukur lingkar dada menggunakan meteran jahit cukup mudah.

Bahkan, jika kamu hendak menjahit baju, meteran jahit menjadi salah satu alat penting yang bisa membantu ukuran baju sehingga sesuai.

Akan tetapi, ketika akan mengukurnya, terdapat dua langkah yang bisa kamu coba.

Pertama meminta bantuan orang lain untuk mengencangkan di area bagian punggung dan lengan.

Sementara langkah kedua, kamu dapat menggunakan meteran dengan meletakkan pakaian di tempat datar dengan posisi yang lurus atau tidak renggang.

Setelahnya, ukur secara meintang dari bawah ketiak sepanjang 5 cm.

Usai memperoleh angka tersebut, kalikan 2 dari angka itu dan hasilnya menjadi ukuran lingkar dada yang proporsional.

Sebagai informasi, apabila kamu mempunyai lingkar dada 100 cm, sebaiknya tambahkan 4 hingga 6 cm yang bertujuan supaya baju tidak terlalu ketat.

2. Cara Mengukur Lingkar Dada dengan Penggaris

Apabila tidak ada meteran jahit di rumah, kamu dapat menggunakan penggaris sebagai salah satu cara mengukur lingkar dada.

Ambil baju yang hendak diukur, kemudian letakkan baju di atas meja atau tempat yang datar.

Ukuran bagian ketiak sebelah kanan sampai ketiak sebelah kiri, atau sebaliknya, dan catat hasilnya.

Nah, hasil yang diperoleh tadi dikalikan 2.

Misalnya hasil didapat 40 cm dikali dua sehingga lingkar dada dari baju tersebut yakni 80 cm.

Hasil ini nantinya dijadikan patokan untuk lingkar dada kamu.

Untuk cara kedua ini, kamu tak perlu menambahkan 4-5 cm, ya.

3. Menggunakan Jengkal Jari

mengukur dengan jengkal jari



Langkah ini termasuk cara manual yang bisa kamu lakukan ketika hendak mengukur baju.

Umumnya, tiap jengkal jari mempunyai ukuran setara 2 cm.

Untuk memastikannya, kamu bisa mengukur panjang jengkal jari tangan di atas penggaris, lalu lakukan prosedur berikut:

  • Letakkan jengkal jari di atas punggung.
  • Hitung lingkar dada dari punggung ke arah dada depan.
  • Hasil dari ukuran lingkar dada telah didapat.

4. Menggunakan Lembaran Kertas

Lembaran kertas bisa pula dijadikan sebagai alat untuk mengukur lingkar dada.

Namun, pastikan terlebih dahulu bahwa ukuran kertas memiliki panjang yang tetap.

Salah satunya yakni dengan kertas karton dengan ukuran 21×27 cm atau bisa pula menggunakan uang kertas pecahan Rp50.000 dan Rp100.000.

Kamu bisa mulai mengukur mulai dari punggung ke bagian dada.

Untuk kamu ketahui, ukuran uang Rp50 ribu memiliki panjang 149 mm dan lebar 65 mm, sedangkan uang Rp100 ribu mempunyai panjang 151 mm dan lebar 65 mm.

Kamu dapat memperkirakannya sendiri ketika menghitungnya.

5. Cara Mengukur Lingkar Dada dengan Tali Rafia

cara mengukur lingkar dada dengan tali rafia

Tali rafia bisa dijadikan alat untuk mengukur lingkar dada baju seandainya tidak ada alat-alat di atas untuk digunakan.

Ukur terlebih dahulu tali rafia sampai panjang 1 meter.

Kemudian gulung di area lingkar dada.

Untuk perempuan, caranya sedikit berbeda.

Apabila ukuran lingkar dada di bawah 1 meter, itu berarti terdaftar dalam ukuran S pada pria.

Sedangkan jika lingkar dada dengan panjang 95 cm, maka termasuk dalam ukuran M.

Adapun lebih dari 100 cm masuk dalam ukuran L.

***

Itulah cara mengukur lingkar dada berbagai metode, Sahabat 99.

Semoga ulasannya membantu ya.

Simak terus artikel menarik dan terbaru hanya di Berita 99.co Indonesia.

Jika kamu sedang mencari rumah di sekitar Cimahi, bisa jadi Leuwi Gajah Residence adalah jawabannya.

Cek ragam pilihan ideal dengan harga terbaik lewat 99.co/id dan rumah123.com, karena kami selalu #AdaBuatKamu.



Hendi Abdurahman

Mengawali karier sebagai penulis lepas seputar tema olah raga di sejumlah media online. Sejak 2021 menjadi penulis konten di 99 Group dengan cakupan tema meliputi properti, marketing, dan gaya hidup. Senang menjelajah kota di akhir pekan.
Follow Me:

Related Posts