Rumah Tips & Trik

Cara Menghitung Anak Tangga yang Benar dan Tepat dengan Rumus Sederhana

3 menit

Sebelum membuat anak tangga, ketahui dulu cara menghitung anak tangga yang baik dan benar agar pembuatan tangga tersebut sesuai dengan kebutuhan. Jika masih bingung, ikuti panduannya di sini!

Menurut buku Ide Desain Tangga Rumah Minimalis yang ditulis oleh Tjahjono Tri, tangga adalah struktur bangunan yang menjadi penghubung antarlantai.

Nah, karena fungsinya yang sangat penting, pembuatan tangga tidak boleh dilakukan sembarangan, lo.

Pasalnya, dalam buku tersebut dijelaskan kalau membuat tangga perlu memerhatikan ukuran, tinggi, dan jumlah anak tangganya agar nyaman saat digunakan.

Oleh karena itu, bagi tukang bangunan, menghitung anak tangga yang ideal terbilang sangat penting sama halnya dengan menghitung kemiringan tangga.

Jumlah anak tangga yang tidak ideal atau melebihi jumlah yang ditentukan bisa membuat penghuni rumah kelelahan saat naik dan turun tangga.

Begitu juga dengan ketinggian anak tangga yang terlalu tinggi atau rendah.

Lantas, berapa jumlah anak tangga ideal dan bagaimana cara menghitungnya yang benar?

Yuk, simak paparannya secara seksama!

Cara Menghitung Jumlah Anak Tangga yang Benar

cara menghitung anak tangga

Sumber: firstinarchitecture

Menurut buku Ide Desain Tangga Rumah Minimalis, bagian-bagian tangga terdiri dari fondasi, bordes, railing, baluster, dan anak tangga.

Dari bagian-bagian tersebut, anak tangga merupakan salah satu komponen yang perlu dihitung kebutuhannya berdasarkan ketinggian riser/optrade dan tread/going.

Berdasarkan buku Ide Desain Tangga Rumah Minimalis, riser tangga adalah ketinggian vertikal untuk setiap langkah dalam tangga, sedangkan tread adalah komponen yang berguna sebagai pijakan kaki saat naik dan turun tangga.

Nah, cara menentukan riser dan tread bisa dilakukan dengan mudah, lo.

Sebelumnya, ketahui dahulu kalau tinggi riser tangga berkisar 15—20 cm agar memudahkan saat menaiki tangga.

Lalu, bagaimana cara menentukan kebutuhan anak tangga berdasarkan riser? Mudah, kok, karena kamu tinggal membaginya.

Ambil contoh, ketinggian tangga mencapai 45 cm  dan riser 15 cm sehingga kebutuhan anak tangganya sebanyak 3 buah.

Berikut adalah cara hitung anak tangganya:

  • 450 cm/15 cm = 3 buah anak tangga

Simulasi lainnya, yaitu tinggi tangga keseluruhan 2,8 meter (280 cm) dan riser 20 cm (200 mm).

Lalu, berapa jumlah anak tangganya?

Jawabannya adalah 14 buah anak tangga yang diperoleh dari perhitungan 280 dibagi 20.

Sementara itu, jika untuk rumah minimalis 2 lantai, ketinggian tangganya rata-rata berkisar 3 meter (300 cm) dan riser 18 cm.

Dengan ketinggian tersebut, cara menghitung anak ukuran tangga rumah tinggi 3 meter adalah sebagai berikut:

  • 300 cm/18 cm = 16,67 buah atau 17 anak tangga (pembulatan)

Selain rumus tersebut, cara menghitung anak tangga juga bisa menggunakan rumus lain terutama jika di rumah menggunakan bordes, Property People.

Simak menghitung anak tangga selengkapnya di bawah ini!

Baca Juga: Catat, Segini Ukuran Tangga Rumah Tinggi 3 Meter Disertai Cara Menghitungnya



Cara Menghitung Anak Tangga dan Bordes

#Rumus menentukan jumlah anak tangga

Cara hitung jumlah anak tangga adalah menggunakan rumus tinggi tangga secara keseluruhan (h) dibagi tinggi setiap anak tangga (t) dan dikurangi satu, yaitu (h/t)-1.

Rumus tersebut bisa kamu gunakan untuk perhitungan jumlah anak tangga dengan model tangga letter L menggunakan bordes, yaitu sebuah bagian atau pelat datar di antara anak tangga.

Fungsi bordes adalah sebagai tempat istirahat kaki ketika naik dan turun tangga atau sebagai ruang transisi.

Jika di rumah menggunakan desain tangga L dengan bordes, berikut simulasi perhitungan kebutuhan jumlah anak tangganya.

Contoh cara menghitung anak tangga dan bordes:

  • Tinggi tangga keseluruhan = 280 cm
  • Tinggi anak tangga = 17,5 cm
  • Dari hasil tersebut, didapatkan perhitungan (280/17,5)-1 = 15.

Jadi, total kebutuhan jumlah anak tangga dari tinggi keseluruhan 280 cm dan tinggi anak tangga 17,5 cm adalah 15 anak tangga.

Menurut buku Ide Desain Tangga Rumah Minimalis, jumlah anak tangga dapat disesuaikan dengan lebar rumah.

“Ukuran tangga yang disarankan adalah panjang 90 cm, lebar 25—30 cm, dan tinggi 15—18 cm, dengan jumlah anak tangga adalah 15—20 buah,” tulis Tjahjono Tri dalam buku tersebut.

Sementara itu, tangga rumah dengan jumlah anak tangga melebihi 36 buah pada satu jalur, disarankan memiliki minimal satu nosing atau bordes untuk membuat tangga tetap nyaman saat digunakan.

Kesimpulan

cara menghitung anak tangga

Sumber: Buku Menghitung Konstruksi Beton untuk Pengembangan Rumah Bertingkat dan Tidak Bertingkat oleh Adiyono

Itulah rumus menghitung anak tangga yang benar, Property People.

Intinya, sebelum menghitungnya, kamu perlu memahami bagian-bagian tangga karena hal tersebut memengaruhi jumlah anak tangga yang dibutuhkan.

Dengan rumus ketinggian tangga keseluruhan dibagi ukuran riser, kamu sudah bisa menggunakannya sebagai cara menghitung anak tangga tinggi 4 meter, 3 meter, 2 meter, dan lainnya.

Jadi, meskipun di atas adalah contoh simulasi perhitungan, kamu dapat mencobanya sendiri di rumah dengan mudah, ya!

***

Semoga pembahasannya bermanfaat!

Simak artikel menarik seputar tips lainnya hanya di Berita.99.co.

Selain itu, follow juga Google News kami agar tidak ketinggalan informasi terkini.

Jangan lupa, kunjungi www.99.co/id untuk menemukan hunian impian keluarga.

Nggak percaya? cek sekarang juga!



Ilham Budhiman

Content Editor
Lulusan Sastra Daerah Unpad yang pernah berkarier sebagai wartawan sejak 2017 dengan fokus liputan properti, infrastruktur, hukum, logistik, dan transportasi. Saat ini, fokus sebagai penulis artikel di 99 Group.
Follow Me:

Related Posts