Rumah Tips & Trik

4 Cara Menghilangkan Cat di Berbagai Objek | Marmer hingga Kayu

3 menit

Ketika sedang mengecat dinding di rumah, terkadang cat bisa saja mengenai benda-benda di sekitar ruangan meskipun sudah ditutup dengan baik. Objek-objek yang terkena cat bisa saja mengenai benda berbahan plastik hingga marmer. Jika kamu mengalami hal ini, tak perlu khawatir karena kali ini Blog 99.co Indonesia akan membahas berbagai cara menghilangkan cat di berbagai objek.

Langsung saja yuk disimak tips yang yang satu ini.

Cara Menghilangkan Cat di Berbagai Objek

1. Marmer

cara menghilangkan cat dari kain

sumber: VideoFocus

Ketika terkena tumpahan cat, bahan yang satu ini harus segera dibersihkan sebelum catnya mengeras.

Pasalnya, cat yang mengeras dapat memengaruhi warna marmer.

Ikut langkah-langkah di bawah ini untuk mengetahui cara membersihkannya.

Barang-barang yang Harus Disiapkan

  • Lap bersih atau handuk
  • Paint remover seperti tiner atau terpentin dan sejensinya
  • Air hangat
  • Tapung kanji
  • Spons halus

Cara Membersihkan

  1. Celupkan lap bersih ke dalam tiner atau terpentin.
  2. Usap marmer dengan lap bersih tersebut secara searah.
  3. Gosok dengan spons setengah basah.
  4. Bilas dengan air hangat.
  5. Tunggu hingga kreing.
  6. Taburkan tepung kanji.
  7. Bersihkan setelah marmer halus kembali.

2. Plastik dan Akrilik

cara menghilangkan cat dari kain

sumber: tfw2005.com

Selanjutnya adalah cara membersihkan cat dari plastik dan akrilik.

Langsung saja ikuti langkah-langkah di bawah.

Barang-barang yang Harus Disiapkan

  • Lap bersih
  • Bahan pengencer cat seperti terpentin atau tiner
  • Ampelas
  • Spons kasar

Cara Membersihkan

  • Celupkan lap bersih ke bahan pengencer cat.
  • Usapkan lap tersebut ke bagian yang terkena cat dan diamkan selama beberapa menit.
  • Jika noda cat terlalu tebal, buat goresan tipis pada noda cat dengan ampelas agar terpentin atau tiner dapat meresap ke bagian bawah noda cat.
  • Gosok permukaan yang terkena cat menggunakan spons kasar hingga nodanya terangkat (agar permukaan plastik atau akrilik tidak tergores, berhati-hatilah saat melakukannya).

Baca Juga:

6 Cara Membersihkan Batu Alam Paling Mudah dan Ampuh. Coba, yuk!



3. Kain

cara menghilangkan cat dari kain

sumber: cleanipedia.com

Pakaian adalah salah satu benda yang sering menjadi korban dari noda cat.

Noda cat pada kain harus segera dibersihkan sebelum mengering.

Berikut adalah langkah-langkah yang bisa kamu coba jika noda cat sudah terlanjur mengering.

Barang-barang yang Harus Disiapkan

  • Aseton (dipilih karena bahannya bersahabat dengan kain)
  • Sarung tangan karet
  • Lap bersih
  • Sikat gigi bekas
  • Detergen
  • Air hangat

Cara Membersihkan

  • Gunakan sarung tangan untuk melindungi kulit dari kontak dengan aseton.
  • Celupkan lap bersih pada cairan aseton.
  • Usapkan lap pada kain yang ternodai oleh cat.
  • Gosok secara perlahan sehingga permukaan kain tidak rusak.
  • Diamkan selama semalaman.
  • Bubuhi sikat gigi bekas dengan detergen dan gunakan untuk menggosok bagian kain yang terkena noda.
  • Bilas dengan air hangat.

Jenis kain, keras atau sensitif, dapat memengaruhi hasil akhir dari cara membersikan ini.

Oleh karena itu, jika kain yang terkena noda cat memiliki harga yang mahal, sebaiknya serahkan tugas ini kepada para profesional.

4. Kayu dan Kaca

cara menghilangkan cat dari kain

sumber: novaagri.com

Terakhir adalah cara membersihkan cat di kayu dan kaca.

Simak di bawah ini langkah-langkah simpel yang bisa kamu ikuti.

Barang-barang yang Harus Disiapkan

  • Lap bersih berbahan lembut
  • Bahan pengencer cat seperti terpentin atau tiner
  • Pembersih khusus kayu atau kaca

Cara Membersihkan

  • Usap noda cat pada kayu atau kaca dengan lap bersih yang sudah dicelup ke tiner atau terpentin.
  • Bersihkan sisa tiner dan terpentin dengan lap bersih berbahan lembut hingga benar-benar hilang.
  • Untuk hasil akhir yang lebih baik, gunakan pembersih khusus kayu atau kaca.

***

Baca Juga:

Tips dan Cara Membersihkan Noda Kaca yang Membandel

Itulah beberapa cara menghilangkan cat di berbagai objek yang bisa dicoba.

Semoga bermanfaat, Sahabat 99.

Simak informasi dan tulisan menarik lainnya di Blo 99.co Indonesia.

Sedang mencari rumah impian? Cari saja di 99.co/id!



Mukhammad Iqbal

Lulusan Sastra Inggris UPI yang sudah bergelut di dunia kepenulisan sejak 2016. Sempat jadi Copy Editor dan Content Writer, sekarang Content Editor artikel properti hingga lifestyle. Senang menonton film, membaca, dan bermain game hingga larut malam.
Follow Me:

Related Posts