Berita Ragam

9 Cara Mengetahui Orang yang Menyukai Kita Diam Diam, Kenali Tanda-tandanya!

2 menit

Cara mengetahui orang yang menyukai kita diam diam bisa diketahui dari tanda-tanda yang diberikan si doi. Baca ulasannya di sini!

Tidak sedikit orang yang mengalami kesulitan ketika hendak menyampaikan perasaannya pada si doi.

Pasalnya, banyak faktor yang bisa memengaruhi, mulai dari kepercayaan diri, belum merasa yakin, dan lain sebagainya.

Akan tetapi, secara psikologi, bahasa tubuh orang yang menyukai lawan jenis acapkali tidak dapat disembunyikan.

Oleh karena itu, yuk, kenali cara mengetahui orang yang menyukai kita diam diam lewat ulasan berikut ini.

Melansir berbagai sumber, inilah daftarnya!

Cara Mengetahui Orang yang Menyukai Kita Diam Diam

1. Saling Curi Pandang

cara mengetahui orang yang menyukai kita diam diam

Aksi curi-curi pandang menjadi salah satu tanda seseorang menyukai kita diam-diam.

Bisa jadi, rasa penasaranlah yang mendorong seseorang untuk melakukan curi pandang meski tidak ingin menampakkan penglihatan secara jelas.

Sejumlah sumber menyebut bahwa curi-curi pandang menjadi indikasi seseorang yang sedang merasakan gejolak jatuh cinta.

2. Memberikan Perhatian

Mengetahui orang yang menyukai kita diam diam bisa ditinjau dari cara dia memberikan perhatian.

Biasanya, perhatian yang dibagikan sedikit berbeda dengan perhatian biasa.

Misalnya, memberi pinjam jaket ketika cuaca kurang baik, menawarkan tumpangan, hingga memberi kata kata romantis .

3. Melemparkan Senyum ketika Bertemu

Tidak jarang seseorang melemparkan senyuman manis ketika bertemu pada momen-momen tertentu.

Tak hanya sekali dua kali, tetapi tiap waktu sehingga sering membuat doi merasa malu.

Oleh karena itu, bisa jadi hal tersebut adalah salah satu ciri yang ditunjukkan seseorang ketika menyukai kita.

4. Bertanya tentang Hal-Hal Personal

cara mengetahui orang yang menyukai kita diam diam

Salah satu cara seseorang untuk menunjukkan rasa suka adalah dengan menanyakan hal-hal personal.

Adapun pertanyaan tersebut misalnya, “sudah punya pacar, belum?”



Jika kamu mendapatkan pertanyaan tersebut, bisa jadi itu adalah tanda dia mulai menyukaimu.

5. Selalu Ingin Dekat

Menyukai seseorang dalam diam umumnya tersemat perasaan selalu ingin dekat.

Ya, orang yang sedang menanam benih cinta cenderung mencari kesempatan untuk selalu dekat.

Misalnya ketika momen berkumpul dengan teman-teman, biasanya doi selalu mencari posisi yang dekat denganmu.

6. Merespons dengan Cepat

Cara mengetahui orang yang menyukai kita diam diam bisa terlihat dari bagaimana dia merespons.

Misalnya ketika PDKT chat di WA, respons yang diberikannya selalu cepat dan tanggap alias tidak berlama-lama.

Hal ini menandakan bahwa kamu menjadi prioritas dibandingkan teman lainnya.

7. Sering Menyapa

menyapa gebetan

Seandainya seseorang sering menyapa dengan gestur yang tidak biasa, bisa jadi doi menyukaimu, lo.

Terlebih sapaan yang dilontarkan terkesan basa-basi disertai dengan senyuman.

Hal ini dilakukan sebagai upaya agar kamu mengetahui bahwa dia menyimpan perasaan lebih.

8. Memerhatikan dari Jauh

Berbeda dengan perhatian biasa, seseorang yang menyukai gebetannya sering memerhatikan dari jauh tanpa sepengetahuan doi.

Salah satunya dengan menanyakan kabar doi kepada orang lain.

Jika telah begitu, bisa jadi dia menyukaimu tetapi ragu untuk mengutarakannya.

9. Menunjukkan Usaha yang Tak Biasa

Usaha yang tak biasa ini lebih kepada adanya keinginan agar doi mengetahui dan tidak menerka-nerka.

Salah satu langkah yang mungkin dilakukan adalah mengajak jalan pada hari-hari tertentu.

Di luar itu, seseorang yang menyukai doi diam-diam juga bisa terlihat lewat ketertarikan pada hobi si doi, lo.

***

Semoga ulasannya bermanfaat, ya.

Baca informasi menarik lainnya dengan mengunjungi laman Berita.99.co.

Jangan lupa follow Google News kami supaya tidak ketinggalan informasi terkini, ya.

Temukan ragam rekomendasi rumah dan hunian terbaik di www.99.co/id dan Rumah123.com.

Dapatkan berbagai kemudahan dan promo menggiurkan karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Salah satu tempat tinggal yang dapat kamu pertimbangkan adalah Golden Hills di Bogor.



Hendi Abdurahman

Mengawali karier sebagai penulis lepas seputar tema olah raga di sejumlah media online. Sejak 2021 menjadi penulis konten di 99 Group dengan cakupan tema meliputi properti, marketing, dan gaya hidup. Senang menjelajah kota di akhir pekan.
Follow Me:

Related Posts