Koperasi online Alfamart menyediakan layanan pinjaman dana bagi para karyawannya. Bagaimana syarat dan cara pengajuannya?
Koperasi online Alfamart atau juga dikenal sebagai Kopkar adalah koperasi karyawan Alfamart yang dapat digunakan untuk menabung dan mendapatkan pinjaman dana tunai.
Sebagai karyawan Alfamart, kamu dapat mengajukan pinjaman dengan proses yang cepat dan mudah karena prosesnya dilakukan secara online.
Dengan jumlah anggota yang terus bertambah, koperasi ini telah membantu ribuan karyawan Alfamart memenuhi kebutuhan hidupnya.
Kehadiran Koperasi Alfamart ini menjadi solusi yang aman bagi karyawan ketika membutuhkan pinjaman dana dan menghindarkan dari risiko pinjaman online ilegal yang berbahaya.
Ingin tahu apa saja syarat dan bagaimana cara mengajukan pinjaman Kopkar online Alfamart? Simak penjelasan lengkapnya berikut ini!
Syarat Mengajukan Pinjaman Koperasi Online Alfamart
Syarat utama untuk mengajukan pinjaman koperasi online Alfamart adalah berstatus sebagai karyawan Alfamart atau PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk.
Selain itu, berikut ini syarat dan ketentuan mengajukan pinjaman Kopkar online Alfamart:
- Wajib terdaftar minimum 6 bulan sebagai anggota Koperasi Alfamart
- Tidak memiliki tagihan aktif atau tunggakan utang di Koperasi Alfamart
- Mendapatkan persetujuan dari pejabat Alfamart terkait
- Tenor pinjaman maksimum 24 bulan
- Jumlah tabungan sukarela dan tabungan angsuran tidak boleh lebih dari 30% gaji bulanan
- Nominal pinjaman sesuai ketentuan Alfamart
- Koperasi Alfamart memiliki hak penuh untuk menerima atau menolak pengajuan pinjaman anggotanya
- Dana pinjaman akan cair langsung ke rekening karyawan yang mengajukan
- Pencairan pinjaman diatur oleh sistem dan struktur Koperasi Alfamart
- Pembayaran pinjaman dilakukan melalui sistem cicilan atau potong gaji tiap bulannya
- Keanggotan akan selalu aktif selama karyawan memiliki kewajiban yang belum lunas
- Anggota tidak boleh mengambil uang setoran dan pengembalian memakai pinjaman yang tidak dibayarkan lagi
- Tiap anggota memiliki hak untuk mendapatkan pembagian sisa hasil usaha (SHU) Alfamart yang dibayarkan sekali di bulan April atau Maret sesudah rapat rutin tahunan
Cara Mengajukan Pinjaman Koperasi Online Alfamart
Apabila kamu sudah memenuhi persyaratan dan memahami ketentuan pinjaman di Koperasi Alfamart, kamu dapat mengajukan pinjaman.
Berikut ini langkah-langkah mengajukan pinjaman di Koperasi Online Alfamart:
- Buka situs Koperasi Online Alfamart di intranet.sat.co.id
- Masukkan NIK, PIN, dan OTP
- Pilih SAT (Sumber Alfaria Trijaya) pada kolom Perusahaan
- Pilih SAP sesuai tempat bekerja (Alfamart)
- Akses menu Pinjaman
- Tentukan jenis pinjaman uang
- Tentukan tenor pengembalian yang tersedia
- Klik Ajukan Pinjaman
Setelah melakukan pengajuan, kamu tinggal menunggu hingga pengajuan tersebut disetujui.
Apabila disetujui, pencairan pinjaman akan dilakukan ke rekening pribadi sebagai karyawan.
Jadwal Pencairan Pinjaman Koperasi Alfamart
Pencairan pinjaman Koperasi Alfamart dilakukan dalam tiga periode berdasarkan waktu pengajuan:
- Periode 1: Pengajuan tanggal 1-10, pencairan tanggal 25
- Periode 2: Pengajuan tanggal 11-20, pencairan tanggal 5 bulan berikutnya
- Periode 3: Pengajuan tanggal 21-31, pencairan tanggal 15 bulan berikutnya
Saat mengajukan pinjaman, pastikan untuk menyesuaikan dengan periode pencairan yang telah ditentukan.
Hal ini ditujukan agar rentang dari pengajuan hingga pencairan tidak terlalu jauh, khususnya ketika kamu membutuhkan dana mendesak.
FAQ Koperasi Alfamart
Berapa lama pinjaman Koperasi Alfamart cair?
Pencairan pinjaman Koperasi Alfamart dilakukan dalam tiga periode berdasarkan waktu pengajuan:
- Periode 1: Pengajuan tanggal 1-10, pencairan tanggal 25
- Periode 2: Pengajuan tanggal 11-20, pencairan tanggal 5 bulan berikutnya
- Periode 3: Pengajuan tanggal 21-31, pencairan tanggal 15 bulan berikutnya
Kapan SHU Alfamart cair?
Sisa hasil usaha (SHU) Alfamart yang dibayarkan sekali di bulan April atau Maret sesudah rapat rutin tahunan.
***
Demikian informasi mengenai pinjaman koperasi online Alfamart.
Simak artikel informatif lainnya di www.99updates.id dan Google News.
Segera dapatkan hunian impianmu di www.99.co/id.
Menemukan hunian yang sesuai kriteria kini #SegampangItu!