Cara menata ruang tamu yang menyatu dengan ruang keluarga terbilang gampang-gampang susah. Namun, dengan tips yang sesuai, hunian akan terasa lebih lapang. Simak ulasan lengkapnya di sini!
Rumah type 36 dan 45 adalah hunian favorit masyarakat Indonesia.
Selain harganya yang relatif terjangkau, tempat tinggal tersebut juga cocok untuk pasangan muda.
Akan tetapi, acapkali pemilik rumah harus bersiasat dengan ukuran tiap-tiap ruangan.
Nah, siasat yang sering dipilih yakni pemilihan ruang tamu yang menyatu dengan ruang keluarga.
Tanpa mengesampingkan fungsi dan nilai keindahan, ternyata mengombinasikan kedua ruangan tersebut sangat memungkinkan, lo.
Salah satu faktor utama yang mesti diperhatikan adalah dalam hal tata letak berbagai perabot atau furnitur.
Lantas, bagaimana tips menata ruang tamu yang juga berfungsi sebagai ruang keluarga?
Baca tips di bawah ini!
10 Cara Menata Ruang Tamu yang Menyatu dengan Ruang Keluarga
1. Pilih Desain Interior Minimalis
Memilih desain interior minimalis merupakan opsi yang bisa kamu pilih.
Tatalah ragam perabot sedemikian rupa di tempat-tempat ideal sehingga tampilan ruangan tetap cantik dan terlihat luas.
Namun, bukan berarti kamu menihilkan berbagai dekorasi, ya.
2. Tempatkan Sofa Ukuran Mungil
Bagi hunian dengan keterbatasan ruang, memilih sofa berukuran kecil sangat penting.
Hal ini penting untuk memanfaatkan setiap area dengan berbagai perabot lain yang dirasa lebih perlu.
Usahakan ketika membeli sofa mungil, pilih yang mempunyai bentuk unik dan sesuai dengan tema ruangan.
3. Tambahkan Cermin
Cara menata ruang tamu yang menyatu dengan ruang keluarga bisa disiasati dengan menambahkan cermin di beberapa sudut ruangan.
Untuk kamu ketahui, cermin dalam ruangan memberikan efek yang luas.
Kamu juga dapat menggantungkan berbagai ukuran cermin di dinding sehingga merefleksikan bayangan di hadapannya.
Rumah pun tampak lebih menarik, bukan?
4. Menggunakan Furnitur Kayu
Unsur kayu akan memberikan dampak pada ruangan sehingga lebih natural.
Maka dari itu, ketika menata ruang tamu yang menyatu dengan keluarga agar tidak terkesan dipaksakan, kamu dapat memilih furnitur kayu.
Untuk lebih memaksimalkannya, pilihlah warna-warna netral di ruangan tersebut.
5. Memasang Televisi di Dinding Ruangan
Seperti yang telah disinggung sebelumnya, untuk menyiasati tiap jengkal ruangan, perlu tips yang dapat diaplikasikan dengan mudah.
Salah satunya yaitu memasang televisi di dinding ruangan.
Sebagai ruang tamu, pemandangan televisi di ruangan juga memberikan sesuatu yang berbeda.
Sementara ketika berfungsi sebagai ruang keluarga, penghuni rumah akan semakin mudah terutama dari sisi tampilan dan kepraktisan.
6. Mengusung Konsep Open Space
Siapa bilang jika hunian dengan konsep open space hanya berlaku bagi rumah mewah?
Bagi kamu pemilik rumah, termasuk ruangan yang terbatas, konsep ini justru sangat disarankan.
Setelahnya, kamu pun dapat menata ruang tamu yang menyatu dengan ruang keluarga dengan cara terbaik dan lebih leluasa.
Bukan tidak mungkin tamu yang berkunjung akan merasa jika hunian benar-benar lega.
7. Sekat Ruangan Portable
Bertolak belakang dengan poin 6, kamu juga bisa memilih sekat ruangan portable yang mudah dipindahkan sesuai kebutuhan.
Perhatikan desain sekat ruangan agar tetap seirama dengan tema rumah.
Pasalnya, beberapa orang ingin menunjukkan jika rumah yang ditinggali tidak terlalu “polos” sehingga pemilihan partisi ruangan portable bisa jadi solusi bagi mereka yang membutuhkan.
8. Menambahkan Karpet
Cara menata ruang tamu yang menyatu dengan ruang keluarga bisa membuat ruangan tersebut terasa lebih nyaman.
Akan tetapi, pemilihan karpet jangan asal-asalan.
Pilihlah karpet empuk dengan motif yang tidak terlalu “ramai” sehingga tidak merusak pemandangan ruang.
Selain nyaman bagi tamu yang berkunjung, karpet tersebut juga bisa difungsikan untuk berbagai kebutuhan para penghuni rumah.
9. Optimalkan Tempat Penyimpanan
Tanpa disadari, tuang tamu yang menyatu dengan ruang keluarga memungkinkan penghuni menyimpan barang-barang di satu area yang sama.
Maka dari itu, ada baiknya kamu mengoptimalkan tempat penyimpanan.
Misalnya, menaruh mainan anak, buku, atau perabot lainnya di satu tempat yang tidak terlalu terlihat.
Selain lebih aman, hal ini akan membuat tamu tidak merasa terganggu.
10. Memilih Warna Netral
Pemilihan warna netral sangat memengaruhi agar ruangan terlihat luas.
Selain dinding, kamu juga bisa memilih warna netral pada gorden, lemari, meja, atau dekorasi lainnya.
Apalagi, warna netral juga bisa dipadukan dengan aksen lain tanpa mengurangi keindahan.
***
Itulah cara menata ruang tamu yang menyatu dengan ruang keluarga, Sahabat 99.
Semoga bermanfaat ya.
Baca informasi terbaru di Berita 99.co Indonesia.
Jangan lupa kunjungi 99.co/id dan rumah123.com untuk menemukan rumah serta kebutuhan properti lainnya, karena kami selalu #AdaBuatKamu.
Salah satunya seperti hunian nyaman nan asri Golden Hills yang berlokasi di Bogor.