Rumah Tips & Trik

Cara Menanam Anggrek Tanah Tidak Tahan Panas untuk Pemula. Jangan Sampai Salah, ya!

2 menit

Ingin tahu bagaimana cara menanam anggrek tanah yang tidak tahan panas? Pelajari cara menanam anggrek tanah untuk pemula berikut ini, yuk!

Sesuai dengan namanya, anggrek tanah atau anggrek terestrial adalah jenis anggrek yang bisa ditanam menggunakan media tanam tanah.

Meskipun menggunakan media tanah, bukan berarti jenis anggrek ini lebih mudah ditanam dari jenis anggrek lainnya.

Kamu tetap perlu mengetahui seperti apa media tanam yang pas.

Selain mempelajari media tanamnya, kamu juga harus mengetahui kalau anggrek tanah terdiri dari jenis yang tahan panas dan tidak tahan panas.

Dari dua jenis tersebut, jenis anggrek tanah yang tidak tahan panas lebih sulit penanamannya dan perawatannya.

Melansir dari kanal YouTube Ratu Anggrek, berikut cara menanam anggrek tanah tidak tahan panas untuk pemula!

Cara Menanam Anggrek Tanah dengan Media Tanah

1. Siapkan Media Tanam Anggrek Tanah

media tanam anggrek

Pertama, cara menanam anggrek tanah yang harus dipahami dengan baik oleh pemula adalah tahap persiapan media tanam.

Bukan hanya anggrek saja, pada dasarnya setiap jenis tanaman pun sangat sensitif dengan media tanamnya.

Untuk daerah panas, media tanam yang cocok untuk anggrek tanah humus adalah campuran sekam dan tanah dengan perbandingan 1:1.

Apabila memungkinkan pilih tanah humus sebagai media tanamnya. Jika tidak ada tanah humus, campurkan sedikit kotoran hewan yang telah diolah ke media tanamnya.

Gunakan perbandingan 1:1:½ untuk tanah bukan humus, sekam, dan kotoran hewan.

2. Penanaman Anggrek Tanah

anggrek terestrial

Setelah menyiapkan media tanam sesuai dengan ketentuan yang telah disebutkan, saatnya beralih ke tahap utama cara menanam anggrek tanah.

Perlu dicatat, anggrek tanah tidak menyukai media tanam yang terlalu padat. Jadi, jangan memadatkan media tanam saat proses penanaman.

Media tanam yang tidak terlalu padat tersebut memungkinkan air untuk mengalir atau memiliki aerasi yang baik.

Cara Menanam Anggrek Tanah dengan Media Daun

1. Siapkan Media Tanam dari Daun

media tanam daun



Selain menggunakan tanah dan campuran sekam, anggrek tanah juga bisa ditanam menggunakan media daun.

Daun yang digunakan adalah daun kering jenis apapun yang biasa kamu temukan di lingkungan rumah atau kebun.

Media alternatif dari daun ini bisa dibilang lebih simpel dibandingkan dengan menggunakan campuran tanah dan sekam.

Meskipun media ini lebih banyak menggunakan daun, kamu masih membutuhkan sedikit campuran tanah dan sekam 

2. Penanaman Anggrek Tanah

anggrek tanah

Siapkan pot dengan ukuran yang sesuai, lalu masukkan daun kering dengan campuran sekam sebagai dasar.

Tempatkan anggrek tanah ke dalamnya dan tambah lagi dengan campuran daun kering dan sekam sampai ketinggian media tanamnya cukup.

Salah satu kekurangan dari media tanam ini adalah adanya kemungkinan pot kotor saat disiram.

Agar hal tersebut tidak terjadi, tempatkan sekam basah di atas permukaan media tanamnya.

Cara Merawat Anggrek Tanah yang Benar

Perawatan anggrek tanah yang tidak tahan matahari sebenarnya cukup mudah, yakni harus dihindarkan dari matahari secara langsung.

Kamu bisa menjadikan anggrek ini sebagai tanaman hias dalam ruangan atau ditempatkan di bawah pohon yang teduh.

Selain itu, anggrek tanah ini juga sangat disarankan ditempatkan di tempat yang lembap seperti sekitar kamar mandi.

***

Semoga bermanfaat, Sahabat 99.

Simak informasi menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Kunjungi www.99.co/id dan rumah123.com untuk menemukan hunian impianmu dari sekarang.

Dapatkan kemudahan untuk memenuhi kebutuhan properti, karena kami #PastiBisa dan selalu #AdaBuatKamu.

Kunjungi dari sekarang dan temukan hunian favoritmu, salah satunya Griya Reja Residence!



Alya Zulfikar

Berkarier di dunia kepenulisan sejak 2018 sebagai penulis lepas. Kini menjadi penulis di 99 Group dengan fokus seputar gaya hidup, properti, hingga teknologi. Gemar menulis puisi, memanah, dan mendaki gunung.
Follow Me:

Related Posts