Ingin menggunakan minyak kelapa yang terjamin keasliannya? Daripada bingung, buat saja sendiri dengan mengikuti cara membuat minyak kelapa berikut ini, Sahabat 99!
Belakangan, minyak kelapa murni kembali popular di masyarakat.
Tak hanya untuk bidang kuliner, bahan ini juga banyak digunakan untuk produk kecantikan.
Pasalnya, minyak kelapa memang diyakini memiliki beragam manfaat, Sahabat 99.
Minyak kelapa sangat mudah ditemukan di pasaran.
Namun, jika kamu ingin bahan yang terjamin keaslian dan kemurniannya, sebaiknya buat saja sendiri di rumah.
Cara membuat minyak kelapa murni tak sulit lo, Sahabat 99.
Cara Membuat Minyak Kelapa Murni di Rumah
1. Alat dan Bahan yang Dibutuhkan
Untuk membuat minyak kelapa murni, ada dua cara yang bisa kamu lakukan.
Yakni dengan metode pemanasan maupun tanpa pemanasan
Setiap metode memiliki karakternya masing-masing dengan hasil akhir yang cenderung berbeda pula.
Namun dari segi alat dan bahan yang diperlukan tak jauh berbeda.
Berikut alat dan bahan yang perlu kamu siapkan:
- Daging kelapa tua yang berkualitas baik
- Parutan atau blender, sesuai selera
- Wajan, untuk metode pemanasan
- Botol atau wadah bening
- Kain bersih atau kapas untuk menyaring minyak
- Corong
Baca Juga:
7 Manfaat Minyak Kelapa untuk Wajah | Noda Hitam Hilang!
2. Membuat Minyak Kelapa dengan Metode Pemanasan
Untuk kebutuhan komersil, biasanya yang digunakan adalah metode pemanasan.
Hal ini karena prosesnya cenderung lebih cepat dibanding metode tanpa pemanasan.
Kekurangannya, hasil akhir minyaknya cenderung kuning bening, bukan putih.
Nah, langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
- Kupas kelapa hingga dagingnya bersih.
- Parut daging kelapa dan campurkan ke dalam air matang.
- Peras dan saring hingga menghasilkan santan yang kental.
- Tuang santan ke atas wajan dan panaskan dengan api kecil selama 2-3 jam.
- Aduk larutan selama dipanaskan untuk mencegahnya gosong atau hangus.
- Semakin lama air di dalamnya akan menguap, sehingga santan tampak kecokelatan dan lebih kental.
- Jika minyak kelapa sudah muncul di lapisan atasnya, matikan api dan diamkan di suhu ruangan.
- Sedot minyak dan tuang ke wadah yang dilapisi kain bersih atau tisu.
- Minyak yang dihasilkan akn cenderung berwarna kuning bening.
3. Cara Membuat Minyak Kelapa Tanpa Pemanasan
Jika ingin minyak kelapa dengan warna yang lebih bening, kamu bisa menggunakan metode tanpa pemanasan.
Namun, cara ini hanya cocok untuk membuat minyak kelapa yang digunakan pribadi.
Hal ini karena diperlukan waktu yang cukup lama untuk membuatnya.
Sehingga tak bisa digunakan untuk produksi komersil dalam jumlah banyak.
Berikut tahapan cara membuat minyak kelapa tanpa pemanasan:
- Kupas kelapa hingga hanya tersisa bagian dagingnya yang putih bersih.
- Parut, kemudian masukkan air matang ke dalamnya.
- Peras campuran tersebut, maka kamu akan mendapatkan larutan santan yang kental.
- Tuang larutan ke dalam botol atau wadah dan simpan di suhu hangat selama 24 jam.
- Larutan akan mulai memunculkan gelembung, pada saat ini barulah masukkan wadah ke dalam freezer.
- Bekukan selama 3-4 hari.
- Keluarkan dan biarkan mencair secara alami.
- Akan terbentuk tiga lapisan di dalamnya, yakni lapisan minyak, ampas/blondo, dan air.
- Bekukan lagi selama 2 jam, agar minyak dan blondo
- Keluarkan, lalu buang air di dalam wadah.
- Cairkan santan dan blondo, lalu pindahkan ke wadah lain sambil menyaringnya.
- Gunakan corong dan kain atau kapas sebagai penyaring.
- Perlahan wadah kedua akan terisi oleh minyak kelapa bening atau virgin coconut oil.
Baca Juga: