Sebagai nasabah, pastinya kamu ingin mendapatkan pelayanan mudah dalam bertransaksi di Bank BCA, ‘kan? Kemudahan tersebut bisa kamu peroleh dari Internet Banking BCA! Simak, yuk, informasi lengkap tentang cara daftar Internet Banking BCA di sini.
Kemudahan dalam bertransaksi lewat layanan perbankan pastinya menjadi hal yang diinginkan oleh para nasabah.
Seperti Bank BCA contohnya, mereka menawarkan layanan internet banking yang bisa memberikan layanan transaksi keuangan dengan mudah dan cepat.
Kamu tidak perlu lagi bersusah payah mendatangi kantor BCA ataupun mesin ATM-nya.
Untuk menikmati kemudahan ini, kamu wajib melakukan pendaftaran terlebih dahulu, Sahabat 99.
Prosesnya dijamin tak akan sulit dan bisa dilakukan dengan praktis.
Yuk, simak cara daftar Internet Banking BCA pada uraian di bawah ini!
Cara Daftar Internet Banking BCA
Sebelum menggunakan fasilitas Internet Banking BCA, kamu wajib mengetahui cara daftar Internet Banking BCA terlebih dahulu.
Agar proses pendaftaran berjalan lancar, kamu wajib membawa persyaratan berikut ke kantor cabang BCA terdekat:
- Buku tabungan BCA
- Kartu identitas diri (KTP)
- Nomor ponsel yang aktif serta e-mail yang valid untuk verifikasi
Bila syarat di atas sudah kamu penuhi, selanjutnya lakukan cara daftar Internet Banking seperti berikut.
1. Aktivasi KeyBCA
Di tahap ini, kamu harus mengantre di bagian customer service untuk meminta keyBCA.
Nantinya, keyBCA ini akan dibutuhkan sebagai otentifikasi seluruh transaksi yang akan dilakukan dalam menggunakan layanan BCA Internet Banking.
2. Pendaftaran Klik BCA
Dilansir dari keuangan.kontan.co.id, kamu bisa melakukan pendaftaran dengan melalui langkah-langkah berikut.
- Masukkan kartu ATM ke dalam mesin ATM.
- Kemudian, masukkan nomor identifikasi personal (PIN) ATM. Layar mesin ATM akan menampilkan halaman fast cash yang menampilkan berbagai pilihan menu.
- Pilih menu ‘Daftar e-banking/autodebet’. Tunggu beberapa saat hingga layar menampilkan halaman pilihan jenis registrasi.
- Pilih ‘Internet banking’. Kemudian, mesin ATM akan meminta kamu untuk memasukkan PIN Klik BCA individu.
- Kamu wajib memasukkan enam digit angka sebagai PIN Klik BCA.
- Setelah itu, mesin ATM akan memintamu mengetikkan PIN Klik BCA sekali lagi untuk konfirmasi. Kemudian, layar mesin ATM akan menampilkan halaman status registrasi. Tunggulah sampai mesin ATM mencetak struk registrasi KlikBCA yang berisi user ID dan PIN.
- Pendaftaran selesai dan kamu sudah bisa mulai menggunakan Klik BCA untuk bertransaksi.
Cara Mengaktifkan BCA Internet Banking
Untuk mulai bertransaksi melalui Klik BCA, kamu harus melakukan aktivasi terlebih dahulu, Sahabat 99.
Berikut adalah caranya:
- Kunjungi situs Klik BCA, lalu log in dengan username dan password sesuai struk yang kamu terima ketika mendaftar tadi.
- Ketikkan user ID dan PIN internet banking yang sudah kamu dapatkan saat registrasi.
- Ketik alamat e-mail yang sudah kamu daftarkan sebelumnya
- Lalu, pilih bahasa yang kamu inginkan
- Klik ‘Kirim-Submit’
- Setelah itu, klik ‘Setuju’
- Berikutnya akan muncul pemberitahuan bahwa aktivasi internet banking kamu telah berhasil.
Tips Menggunakan Internet Banking BCA
Seperti layanan internet banking bank lain, kamu juga harus berhati-hati dalam menggunakan layanan transaksi mobile dari Bank BCA ini.
Untuk itu, kamu perlu simak beberapa tips berikut ini:
- Gunakan perangkat komputer atau ponsel pribadi saat mengakses layanan BCA internet banking.
- Jangan memberi tahu PIN dan user ID kepada siapa pun.
- Hindari transaksi yang mencurigakan dan segera laporkan jika kamu menemukan kondisi tersebut.
***
Nah, itulah cara daftar Internet Banking BCA beserta informasi lengkap lainnya.
Semoga informasi ini bermanfaat untuk Sahabat 99!
Jangan lupa untuk membaca artikel menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.
Sedang mencari rumah di Karawang?
Kunjungi 99.co/id dan temukan pilihannya, seperti Grand Taruma Karawang!