Mau membayar tagihan di Shopee secara sebagian? Berikut cara bayar Shopee PayLater setengah dulu yang mudah dan bisa kamu coba!
Shopee PayLater adalah fitur yang disediakan oleh platform e-commerce Shopee untuk memudahkan masyarakat membeli kebutuhan dengan sistem cicilan.
Dengan fasilitas “beli sekarang, bayar nanti”, Shopee PayLater memungkinkan pengguna untuk mendapatkan barang impian tanpa harus langsung mengeluarkan uang tunai secara penuh.
Metode pembayaran yang disediakan oleh Shopee PayLater sangat fleksibel karena kamu bisa memilih jangka waktu cicilan, mulai dari 1 bulan, 3 bulan, 6 bulan, hingga 24 bulan.
Meskipun fleksibel, ada sebagian pengguna yang mungkin belum bisa melunasi tagihan secara sekaligus.
Hal tersebut kemudian menimbulkan pertanyaan, apakah mungkin untuk membayar tagihan Shopee PayLater secara sebagian?
Secara umum, untuk melunasi tagihan Shopee PayLater dapat dilakukan secara bertahap.
Nah, berikut cara bayar Shopee PayLater setengah dulu seperti dilansir dari berbagai sumber!
Syarat Menggunakan Shopee PayLater
Sebelum mengetahui cara bayar Shopee PayLater setelah dulu, penting untuk kamu pahami bahwa fitur ini tidak bisa digunakan secara sembarangan.
Pasalnya, terdapat syarat yang harus dipenuhi ketika seseorang ingin menggunakan Shopee PayLater.
Di bawah ini syarat untuk menggunakan Shopee PayLater:
- Memiliki kartu identitas berupa Kartu Tanda Penduduk (KTP)
- Berusia minimal 18 tahun dan maksimal 65 tahun.
Baca Juga: Cara Bayar PDAM di Shopee Beserta Langkah-langkahnya, Mudah!
Cara Daftar Shopee PayLater
Untuk mendaftar Shopee PayLater caranya sangat mudah, berikut langkah yang perlu dilakukan:
- Buka aplikasi Shopee. Jika belum memiliki, kamu bisa mengunduh aplikasi di Play Store atau App Store.
- Registrasi, lalu masuk ke akun pribadi.
- Klik menu “Saya” yang berada di pojok kanan bawah.
- Pilih menu “SPay Later”, Klik “Aktifkan Sekarang”.
- Nantinya, kamu diharuskan memasukkan kode verifikasi yang akan dikirimkan ke nomor HP. Jika sudah, klik “Lanjut”.
- Unggah foto KTP dan data diri pengguna pun akan ditampilkan di aplikasi Shopee.
- Cek data diri pengguna. Bila sudah sesuai dengan KTP, tekan “Konfirmasi”.
- Tahap terakhir, kamu diharuskan untuk melakukan verifikasi wajah.
- Apabila langkah di atas sudah dilewati, pihak Shopee akan melakukan verifikasi dalam kurun waktu maksimal 2×24 jam.
Baca Juga: Cara Menghapus Akun Shopee dengan Mudah. Ternyata, Hanya Perlu Beberapa Langkah!
Cara Bayar Shopee PayLater Setengah Dulu
Lalu, bagaimana cara baya Shopee PayLater setengah dulu?
Dilansir dari akun YouTube Omen Tutorial, berikut cara bayar Shopee PayLater cicilan 3x, 6x, 12x, ataupun setengah dulu.
- Buka aplikasi Shopee.
- Klik menu “Saya” yang terletak di bagian kanan bawah.
- Di bagian Dompet Saya, klik “Tagihan Saya”
- Nantinya, akan muncul jumlah tagihan pribadimu. Baik yang belum lunas maupun sudah lunas.
- Pilih bulan yang ingin kamu lunasi tagihannya. Jika sudah, klik “Bayar Sekarang”.
- Kamu akan diarahkan ke halaman selanjutnya yang berisi pilihan metode pembayaran.
- Pilih metode pembayaran yang kamu inginkan.
- Lalu, klik “Konfirmasi”, kemudian “Bayar Sekarang”.
- Aplikasi Shopee akan menampilkan informasi berupa arahan atau cara melakukan pembayaran sesuai dengan metode yang dipilih.
- Ikuti langkah tersebut dan pastikan jumlah tagihan yang ingin dibayarkan sesuai dengan yang ada di Aplikasi Shopee.
- Jika pembayaran berhasil dilakukan, kamu langsung akan mendapatkan notifikasi dari Aplikasi Shopee.
***
Nah, itulah cara bayar Shopee PayLater setengah dulu. Sangat mudah bukan?
Semoga informasi ini bermanfaat, ya!
Baca juga ulasan lain seputar finansial, gaya hidup, hingga tips hanya di Berita.99.co.
Agar tak ketinggalan berita terbaru, ikuti terus Google News kami, ya!
Mau memiliki hunian nyaman di kawasan Karawang? Kamu bisa menemukannya #segampangitu di laman www.99.co/id, lo.
Tak percaya? Buktikan sekarang juga!