Eksterior Rumah Anda

Cantik dan Alami, Hiasi Eksterior Rumah dengan 7 Tanaman Rambat Ini!

3 menit

Sebelum taman vertikal jadi tren, banyak orang menggunakan tanaman untuk menghias dinding eksterior rumahnya. Tanaman yang menempel dinding pun menjadi pilihan. Ternyata banyak lo varian dan jenis dari tanaman rambat yang bisa dipilih. Mau tahu? Ini dia ulasan lengkapnya.

Tanaman Rambat Cantik yang Dapat Menempel di Tembok

1. Sirih (Syngonium)

Sirih (Syngonium)

Tanaman sirih selain bagus untuk kesehatan organ kewanitaan juga cocok untuk dijadikan dekorasi bagian luar rumah.

Tanaman rambat ini memiliki akar yang menempel dengan kuat ke dinding.

Jadi Anda tidak perlu khawatir sirih akan terlepas dari dinding rumah Anda.

Bukan cuma dapat dimanfaatkan sebagai tanaman yang menempel di dinding, sirih juga bisa tumbuh menjalar tinggi di pergola.

Pilihan warna yang cantik untuk rumah Anda selain hijau adalah merah.

2. Kadaka

tanaman rambat kadaka

Tumbuhan kadaka atau yang juga dikenal sebagai asplenium, memiliki bentuk daun yang tidak menentu.

Morfologi dari tanaman rambat yang satu ini dinilai tidak monoton.

Maka itulah banyak orang yang memilih tanaman ini sebagai dekorasi eksterior dinding huniannya.

Jangan sampai salah memilih ya Sahabat 99, sebab bentuk daunnya sedikit mirip dengan tumbuhan paku dan juga gelombang cinta.

Jika tidak yakin, coba tanyakan kepada penjual tanaman ya!

3. Tanaman Rambat Dolar-dolaran

dolar-dolaran

Namanya lucu ya Sahabat 99, seperti mata uang di negara Amerika Serikat.

Walau namanya dolar, tapi tumbuhan rambat ini tidak menyerupai lembar uang kertas.

Besar daunnya sangat bervariasi, mulai dari yang besar hingga kecil seperti uang koin.

Tips untuk Anda yang akan memilih dolar-dolaran:

Kembangbiakkan tanaman rambat ini pada permukaan dinding dengan finishing kasar.

Salah satu contohnya adalah dinding kamprot.

Hal ini dilakukan agar tanaman dapat mencengkram dinding dengan lebih baik.



4. Ivy

ivy tanaman rambat

Ivy atau hedera helix ternyata sangat cocok ditempatkan pada rumah-rumah di daerah perkotaan.

Selain bentuknya yang menarik, tanaman rambat yang satu ini ternyata dapat menyerap racun dari polusi udara perkotaan dengan baik.

Namun hati-hati ya!

Jangan sampai Anda dan keluarga terkena iritasi kulit jika bersentuhan langsung dengan si ivy ini.

5. Tanaman Rambat Cryptanthus

Tanaman Rambat Cryptanthus

Kayaknya seru deh kalau dinding pembatas di rumah dipenuhi dengan warna yang variatif.

Jika Anda menginginkannya, pilih saja jenis tanaman rambat cryptanthus yang warnanya hijau, abu-abu, hijau bergaris putih, dan merah.

Menempatkan beberapa warna sekaligus tidak masalah kok, Sahabat 99.

6. Bromeliads

Bromeliads

Tumbuhan bernama bromeliads memiliki karakteristik warna yang tidak terlalu jauh dari tanaman sebelumnya.

Namun yang sangat disuka banyak orang, bromeliads ini kaut terhadap sengatan sinar matahari dan juga.

7. Tanaman Golden Moneywort

Tanaman Golden Moneywort

Golden moneywort merupakan jenis tumbuhan rambat yang paling sering digunakan sebagai penghias eksterior rumah.

Effort yang digunakan untuk menumbuhakn tanaman ini sendiri tidak ada masalah.

Karena cepat tumbuh, rajin-rajinlah untuk memangkas daunnya secara rutin.

Ketujuh tanaman rambat di atas dapat tumbuh dengan baik jika terkena sinar matahari.

Sangat cocok sekali kan ditempatkan pada area luar rumah Anda?

Semoga ide dekorasi ini berguna bagi Anda semua.

Terus kunjungi halaman Berita Properti 99.co Indonesia untuk mendapatkan ulasan menarik lainnya ya!



Tiara Syahra Syabani

Content Manager : 99 Group
Seorang jurnalis/editor kemudian beralih profesi menjadi content dan copywriter. Pecinta buku komik Hai, Miiko! Senang traveling dan makan makanan gurih.

Related Posts