Bunga kadupul merupakan tanaman spesies kaktus dengan nama ilmiah Epiphyllum Oxipetalum. Warnanya putih dan berukuran cukup besar dibandingkan bunga lain pada umumnya. Uniknya, bunga ini hanya mekar dua jam saja lho Sahabat 99.
Sekilas pandang, banyak orang akan salah mengenalinya sebagai bunga Wijaya Kusuma.
Ya, kedua bunga ini memang mirip, karena masih satu keluarga.
Namun spesies mereka berbeda, Wijaya Kusuma memiliki nama latin Epiphyllum anguliger sementara bunga Kadupul adalah Epiphyllum Oxipetalum.
Yuk, kita kenali lebih jauh fakta-fakta mengenai bunga ini!
Asal Usul Bunga Kadupul
Bunga indah ini banyak ditemukan di hutan hujan tropis Sri Lanka.
Kamu bisa menemukannya tumbuh di tanah ataupun menempel di pohon.
Tanamannya sendiri bisa tumbuh hingga ketinggian 30 cm, tak heran ukuran bunganya pun cukup besar ya Sahabat 99.
Selain di Sri Lanka, kamu bisa menemukan bunga ini di negara-negara lain seperti India dan Amerika.
Uniknya, bunga ini memiliki waktu mekar yang sangat singkat.
Waktu mekarnya hanya dua jam dan terjadi setahun sekali.
Hanya Mekar Setahun Sekali
Bunga Kadupul memiliki umur yang sangat pendek.
Ia hanya mekar pada jam-jam tertentu antara jam 10 – 11 malam dan itu berlangsung selama 2 jam saja.
Dalam tiap tunas, biasanya ada beberapa bunga yang akan mekar secara bergantian.
Tak hanya itu, peristiwa mekarnya pun hanya terjadi satu kali dalam setahun.
Perkiraannya sekitar akhir Juni atau di awal bulan Juli.
Ketika mekar bunga ini memancarkan aroma wewangian yang memesona dan sulit dijabarkan dengan kata-kata.
Hal inilah yang menyebabkan banyak orang berlomba-lomba untuk menemukannya dan menanti hingga ia mekar.
Baca Juga:
5 Mitos Bunga Wijaya Kusuma | Dari Pembawa Untung Sampai Hal Gaib!
Bisakah Menanam Bunga Kadupul di Rumah?
Hingga saat ini, Kadupul belum dapat diperjual belikan.
Jangankan untuk dijual, harganya berapa pun tak ada yang bisa menentukan.
Ada yang bilang kalau bunga ini lebih mahal dari Juliet Rose, bunga mawar cantik yang harganya mencapai Rp200 miliar.
Ada pula yang sepakat untuk menganggap Kadupul sebagai bunga termahal yang tak ternilai.
Hal ini karena keberadaannya yang sangat jarang bahkan di negara asalnya, Sri Lanka.
Tak hanya itu, bunganya pun tidak bisa dipetik begitu saja.
Jika kita mencoba melakukannya, ini akan merusak tanaman secara keseluruhan.
Terlebih bunga akan layu sebelum fajar, sehingga seluruh usahamu akan sia-sia.
Lebih baik menyaksikannya mekar di habitat aslinya.
Meski begitu hingga saat ini usaha budidayanya di luar habitat asli masih terus dilakukan di berbagai belahan dunia.
Legenda Bunga Kadupul
Masyarakat Sri Lanka percaya bahwa Kadupul turun dari langit dan merupakan persembahan naga dari surga untuk para dewa.
Saat bunga ini mekar, para dewa di langit akan ikut turun dan menyebarkan keberkahan di dunia.
Sementara di India, bunga Kadupul mendapat julukan “Brahma Kamalam”.
Masyarakat percaya bahwa hanya orang beruntung saja yang bisa menyaksikan mekarnya bunga ini.
Siapapun orang tersebut, jika berhasil menyaksikan momem mekarnya Kadupul, konon doanya akan terkabul.
Lain halnya dengan India, masyarakat Jepang yang menyukai keindahan berfokus pada kecantikan bunga ini.
Mereka menyebutnya sebagai ‘Gekka Bijin’ atau ‘kecantikan di bawah bulan’.
Hal ini karena Kadupul hanya mekar di malah hari.
Dan dimanapun itu bunga ini akan memukau siapapun yang melihatnya, seperti bangsawan dari kaum tanaman.
Baca Juga:
Ungkap Fakta & Mitos Bunga Kamboja di Berbagai Daerah yang Jarang Orang Tahu
Semoga informasinya bermanfaat Sahabat 99.
Simak artikel menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.
Kunjungi 99.co/id untuk menemukan berbagai pilihan properti menarik.
Ada berbagai pilihan perumahan subsidi dengan harga bersahabat lho.