Ada banyak artis yang punya bisnis kos-kosan. Lokasi yang dipilih pun tak jarang berdekatan dengan kawasan mahasiswa. Seperti daerah Bandung dan Malang, di mana kebutuhan terhadap rumah sementara semakin tinggi.
Investasi di bidang properti memang sangat menjanjikan dan dapat menjamin masa depan.
Hal itulah yang membuat para selebriti memilih untuk mengamankan kekayaannya dengan bisnis kos-kosan.
Terlebih di kota-kota besar yang jumlah perantaunya makin lama makin banyak.
Berikut daftar selebriti yang memiliki penghasilan sampingan sebagai juragan kosan.
Bisnis Kos Kosan Selebriti Tanah Air
1. Naysilla Mirdad
Artis cantik yang sempat mendapat julukan Ratu Sinetron, Naysilla Mirdad kini tengah fokus menjalani bisnis barunya yang menghasilkan banyak uang yaitu bidang properti.
Pesinetron berusia 30 tahun ini memilih untuk menginvestasikan kekayaannya dengan membangun kos-kosan di Kota Bandung, Jawa Barat.
Tidak tanggung-tanggung, Nay diketahui memiliki 50 kamar dengan harga kos per bulannya sebesar Rp 1,5 juta.
Berarti dalam satu bulan, Nay dapat mengantongi uang sekitar Rp75 juta dari bisnis kos-kosan.
Terlebih lokasi bangunan yang ia miliki sangat strategis, berdekatan dengan kawasan mahasiswa.
Sehingga tentu hunian tersebut akan selalu ramai oleh penyewa.
2. Arief Muhammad
Arief Muhammad bersama istrinya, Tiara Pangestika atau akrab dipanggil Tipang memiliki bisnis kos-kosan di Yogyakarta.
Hunian tersebut di khususkan untuk wanita dan terletak di dekat Universitas Islam Indonesia.
Ada 12 kamar yang tersedia pada hunian tiga lantai milik Arief, yang terbagi menjadi tipe kamar standar, tipe double, dan tipe VIP.
Semakin tinggi tipe kamarnya, maka berbeda pula fasilitas yang didapatkan.
Baca Juga:
Ingin Memulai Bisnis Rumah Kontrakan? Lakukan Langkah Berikut Ini!
Meski begitu, fasilitas utama yang ditawarkan untuk kamar standar pun sudah tergolong mewah.
Fasilitas dasarnya meliputi AC, TV, kasur, lemari, dan kamar mandi dalam.
Tak hanya itu, ada fasilitas bersama berupa pantry sekaligus ruang untuk makan, bersantai, atau belajar di lantai dua.
3. Syahrini
Syahrini dikenal sebagai salah satu artis Indonesia yang kerap tampil glamor seperti sering berlibur ke luar negeri hingga menenteng barang-barang branded.
Selain dari dunia hiburan ternyata Syahrini memang sudah kaya lahir.
Pasalnya sang ayah merupakan salah satu juragan kos-kosan di Kota Bogor.
Setelah sang ayah meninggal, Syahrini dipercaya untuk mengurus bisnis properti tersebut.
Kini penyanyi kelahiran 1 Agustus 1982 ini diketahui memiliki kos-kosan dan juga town house di kawasan Bogor dan Rawamangun.
4. Cita Citata
Artis yang punya bisnis kos-kosan gak cuma datang dari kalangan presenter dan pesinetron.
Penyanyi dangdut seperti Cita Citata pun sukses lo berbisnis kos-kosan.
Penyanyi dangdut yang mendapat bayaran sebesar Rp10 juta untuk satu lagu yang ia nyanyikan ini, memilih untuk menginvestasikan hartanya pada bisnis properti.
Penghasilan yang didapatkan dari dunia hiburan digunakan untuk membangun 11 pintu kos-kosan di Tasikmalaya, Jawa Barat.
Ke depannya, ia juga berencana ingin membangun 50 pintu kos-kosan untuk investasi jangka panjang.
Wah, sangat menakjubkan bukan Sahabat 99?
5. Okan Cornelius
Jarang tampil di televisi lagi ternyata tidak membuat Okan Cornelius kehilangan mata pencaharian.
Suami Lee Sachi ini ternyata kini lebih berfokus pada dunia bisnis, salah satunya bisnis properti berupa kos-kosan.
Okan membuka kos mewah di Jakarta Barat yang terdiri dari 78 kamar.
Setengahnya difokuskan untuk anak kos, sedangkan setengahnya lagi untuk sewa harian hingga mingguan.
Baca Juga:
Ada Bae Suzy hingga Taehyung, Intip 7 Apartemen Mewah Milik Artis Korea Seharga Miliaran!
Semoga informasinya bermanfaat Sahabat 99.
Simak artikel menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.
Kamu sedang mencari properti untuk investasi masa depan?
Ingin tahu daftar rumah dijual di bandung dengan lokasi yang strategis?
Tunggu apalagi, segera kunjungi 99.co/id dan temukan hunian impianmu!