Menjelang akhir tahun 2021, tiga bendungan telah dijadwalkan untuk diresmikan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). Mau tahu apa saja bendungan tersebut? Cek di sini!
Tiga bendungan telah dijadwalkan untuk diresmikan di akhir tahun 2021.
Ketiga bendungan tersebut adalah Bendungan Ladongi, Bendungan Pidekso, serta Bendungan Bintang Bano.
Dilansir dari kompas.com, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengungkapkan, bendungan tersebut dibangun beserta jaringan irigasi.
“Dengan demikian, pembangunan bendungan yang diikuti oleh jaringan irigasi dengan biaya besar dapat bermanfaat karena airnya dipastikan mengalir sampai ke sawah-sawah milik petani,” ucap Basuki.
Seperti apa profil ketiga bendungan yang pembangunannya kini sudah selesai dan siap diresmikan Jokowi?
Langsung saja simak ulasannya di bawah ini!
3 Bendungan yang Akan Diresmikan di Akhir Tahun 2021
1. Bendungan Ladongi
Ladongi adalah bendungan yang berlokasi di Kabupaten Kolaka Timur, Provinsi Sulawesi Tenggara, impounding (pengisian air awal).
Bendungan Ladongi merupakan bendungan tipe urugan batu dengan tanah lempung dibangun kontraktor BUMN PT Hutama Karya (Persero) dan PT Bumi Karsa dengan skema kerja sama operasi (KSO).
Bendungan ini dirancang berkapasitas tampung 45,945 juta meter kubik.
Fungsi utamanya yaitu memenuhi kebutuhan irigasi masyarakat sekitar, terutama Daerah Irigasi (DI) Ladongi dengan luas layanan 3.604 hektare.
Manfaat lainnya yang akan dirasakan masyarakat dari Bendungan Ladongi di antaranya dapat memenuhi kebutuhan air baku sebanyak 120 liter per detik dan memiliki potensi pembangkit energi listrik 1,3 megawatt (MW).
Bendungan yang dibangun sejak tahun 2016 tersebut dibangun dengan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) sebesar Rp1,14 triliun.
2. Bendungan Pidekso
Bendungan yang akan diresmikan di akhir tahun 2021 selanjutnya adalah Bendungan Pidekso yang berada di Desa Pidekso, Kecamatan Giriwoyo, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah,
Selain Ladongi, Bendungan Pidakso juga sudah dilakukan pengisian air awal sejak 14 Oktober 2021.
Bendungan yang berlokasi di Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah tersebut didesain dengan kapasitas tampung sebesar 25 juta meter kubik yang berada di area genangan seluas 232 hektare.
Pekerjaan Bendungan Pidekso dilaksanakan sejak tahun 2014 dengan biaya sebesar Rp794 miliar.
Pembangunan bendungan yang dilaksanakan oleh PT PP (Persero) Tbk. ini akan memenuhi kebutuhan air untuk irigasi seluas 1.500 hektare.
Selain itu, manfaat lainnya adalah menyediakan air baku sebesar 300 liter per detik dan mereduksi banjir sebesar 322,60 meter kubik per detik.
Kehadiran Bendungan Pidekso juga bermanfaat sebagai pengendali banjir dan lahan konservasi sekaligus pariwisata sehingga dapat membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar.
3. Bendungan Bintang Bano
Bendungan ketiga yang siap diresmikan Jokowi adalah Bendungan Bintang Bano di Kabupaten Sumbawa Barat, Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB).
Konstruksi bendungan dilaksanakan oleh PT Hutama Karya (Persero), proyek ini juga dikerjakan oleh PT Brantas Abipraya (Persero) (Brantas) dan PT Bahagia Bangunnusa dengan skema KSO.
Bintang Bano dibangun dalam dua tahap, di mana tahap I dilaksanakan pada tahun 2015 sampai tahun 2019 dan tahap II pada tahun 2020 hingga 2021.
Kehadiran Bendungan Bintang Bano diharapkan dapat meningkatkan produktivitas pertanian, fungsi irigasi, dan pengendalian banjir.
Desain Bendungan Bintang Bano dirancang setinggi 72 meter dengan panjang 471 meter serta lebar puncak 12 meter ini juga dinilai sebagai salah satu bendungan terindah yang ada di Indonesia.
Bendungan senilai Rp1,4 triliun ini dirancang mampu menyuplai air untuk daerah irigasi dengan luas 6.695 hektare, penyediaan air baku dengan debit sebesar 555 liter per detik, dan mereduksi banjir sebesar 647 meter kubik per detik.
Dengan adanya suplai air secara berkelanjutan dari Bendungan Bintang Bano diharapkan dapat mendukung pertanian di Sumbawa Barat.
Selain ini, bendungan ini diharapkan berdampak positif untuk pariwisata karena lokasinya memiliki pemandangan alam yang indah.
***
Itulah tiga bendungan telah dijadwalkan untuk diresmikan oleh Presiden Jokowi.
Baca artikel menarik dan terbaru lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Ingin miliki rumah masa depan seperti di Podomoro City Deli Medan?
Pastikan hanya mencari di 99.co/id, ya!