Berita Berita Properti

7 Bahaya Atap Bocor Berakibat Sangat Fatal dan Sering Kali Disepelekan

3 menit

Perkara bahaya atap bocor adalah suatu permasalahan serius yang harus mendapat perhatian ekstra. Ini bukan masalah sepele karena bisa sangat membahayakan!

Mungkin ada banyak permasalahan di rumah yang masih bisa ditunda penyelesaiannya.

Tetapi, kebocoran atap rumah adalah masalah yang harus mendapat perhatian utama dan harus segera diselesaikan.

Kebocoran atap bisa berkembang menjadi petaka lain yang jauh lebih besar dan lebih berbahaya.

Dampaknya tak hanya bagi fisik bangunan itu sendiri, tetapi juga membahayakan bagi para penghuninya.

Jika tak percaya, cobalah simak sejumlah bahaya atap bocor berikut ini yang bisa sangat merugikan jika tak diatasi segera.

7 Bahaya Atap Bocor yang Bisa Berakibat Fatal

1. Kerusakan Atap dan Cat Dinding

Bahaya atap bocor yang paling jelas adalah timbulnya kerusakan di bagian atap dan juga cat dinding.

Rembesan air yang masuk dari celah-celah kebocoran di atap secara langsung berpengaruh terhadap kerusakan ini.

Hasilnya, kerusakan yang tadinya kecil pun bisa semakin membesar apabila dibiarkan terus menerus dan tak diperbaiki.

Meskipun kebocoran atap sangat kecil, jangan pernah disepelekan ya!

2. Bahaya Atap Bocor Bikin Tembok Jadi Mudah Rusak

bahaya atap bocor

Seperti diketahui, air memiliki efek merusak yang sangat fatal tak hanya untuk kayu, tetapi juga tembok bahkan besi.

Selain merusak cat, tentunya rembesan air juga dapat membuat terjadinya pelapukan pada tembok dinding rumah.

Lama kelamaan, pelapukan tersebut akan mengakibatkan tembok dinding mudah keropos hingga ke bagian dalamnya.

Itulah kenapa sangat penting untuk tak membiarkan kebocoran atap terlalu lama agar dampaknya tak semakin membesar.

Baca Juga:

Tak Cuma Ramah Lingkungan, Ini Kelebihan Atap Go Green yang Diunggulkan

3. Furnitur dan Interior Terkena Jamur dan Lumut

bahaya atap bocor

Untuk jangka waktu yang lebih lama, bahaya atap bocor bisa menimbulkan masalah yang jauh lebih fatal.



Bahaya yang dimaksud yaitu adanya pertumbuhan jamur dan lumut pada dinding, furnitur, hingga bagian interior rumah lainnya.

Sekali jamur tumbuh, maka penyebarannya akan sulit dikendalikan.

Dampaknya bahkan bisa merembet ke benda-benda lainnya dari mulai karpet hingga pakaian.

4. Bahaya Atap Bocor Terhadap Gangguan Kesehatan

Pertumbuhan jamur akibat kebocoran atap tak hanya menimbulkan kerusakan terhadap rumah, tetapi juga membahayakan kesehatan penghuni.

Berbagai masalah kesehatan yang ditimbulkan akan sangat mengganggu bahkan merugikan, terutama bagi mereka dengan kondisi sensitif.

Gangguan yang dirasakan mulai dari hidung tersumbat, rinitis, peradangan, hingga penyakit asma.

5. Bahaya Atap Bocor Bisa Menyebabkan Kebakaran

Bahaya kebocoran atap juga bisa menimbulkan kebakaran apabila terdapat sistem kelistrikan di bagian atap.

Kebakaran timbul karena adanya rembesan air dari atap yang bocor yang kemudian bisa memicu korsleting pada kabel-kabel listrik.

Jika merasa tak yakin dengan keamanan kelistrikan rumah, sebaiknya lakukan pemeriksaan oleh teknisi kelistrikan yang kompeten.

6. Tagihan Membengkak dan Listrik Terbuang Percuma

tagihan listrik membengkak

Efek samping bahaya atap bocor berikutnya yang tak bisa dihindari yaitu listrik terbuang percuma dan tagihan membengkak.

Rembesan air yang muncul akibat kebocoran atap bisa merusak insulasi di atap rumah dan dapat merugikan dari sisi konsumsi listrik.

Pasalnya, insulasi yang lembap akan mengonsumsi lebih banyak listrik karena lebih lama untuk kering.

7. Bisa Membuat Jatuh Akibat Terpeleset

Bahaya atap bocor yang terakhir yaitu bisa juga menyebabkan jatuh terpeleset karena licin.

Rembesan air yang masuk dari atap yang bocor bisa membuat genangan pada lantai yang sangat membahayakan.

Apalagi jika di rumah ada anak kecil yang senang berlarian kesana kemari, tentu bisa mencelakakan mereka.

Jika memang ada kebocoran sekecil apapun di atap rumah, sebaiknya segera diperbaiki.

Baca Juga:

7 Cat Anti Bocor Terbaik Tahun 2020 | Ampuh Atasi Kebocoran Atap Rumah!

Semoga artikel ini bermanfaat ya, Sahabat 99!

Daripada disimpan dan dibaca sendiri, mending share artikel ini ke media sosial yuk.

Jangan lupa bookmark blog 99.co Indonesia untuk informasi menarik lainnya.

Ingin cari properti? Pastikan untuk mencarinya di 99.co/id.



Elmi Rahmatika

Lulusan Sastra Inggris Universitas Pendidikan Indonesia yang suka menulis seputar gaya hidup dan sastra remeh-temeh. Sejak 2019 bergelut di dunia properti dan penulisan konten SEO di 99 Group. Di waktu senggang senang baca apa saja dan jalan-jalan.
Follow Me:

Related Posts